Advanced Commentary

Teks -- Pengkhotbah 3:12-22 (TB)

Konteks
3:12 Aku tahu bahwa untuk mereka tak ada yang lebih baik dari pada bersuka-suka dan menikmati kesenangan dalam hidup mereka. 3:13 Dan bahwa setiap orang dapat makan , minum dan menikmati kesenangan dalam segala jerih payahnya , itu juga adalah pemberian Allah . 3:14 Aku tahu bahwa segala sesuatu yang dilakukan Allah akan tetap ada untuk selamanya ; itu tak dapat ditambah dan tak dapat dikurangi ; Allah berbuat demikian, supaya manusia takut akan Dia. [ ] 3:15 Yang sekarang ada dulu sudah ada , dan yang akan ada sudah lama ada ; dan Allah mencari yang sudah lalu . [ ]
Ketidakadilan dalam hidup
3:16 Ada lagi yang kulihat di bawah matahari : di tempat pengadilan , di situpun terdapat ketidakadilan , dan di tempat keadilan , di situpun terdapat ketidakadilan . 3:17 Berkatalah aku dalam hati : "Allah akan mengadili baik orang yang benar maupun yang tidak adil , karena untuk segala hal dan segala pekerjaan ada waktunya ." [ ] 3:18 Tentang anak-anak manusia aku berkata dalam hati : "Allah hendak menguji mereka dan memperlihatkan kepada mereka bahwa mereka hanyalah binatang ." [ ] 3:19 Karena nasib manusia adalah sama dengan nasib binatang , nasib yang sama menimpa mereka; sebagaimana yang satu mati , demikian juga yang lain . Kedua-duanya mempunyai nafas yang sama , dan manusia tak mempunyai kelebihan atas binatang , karena segala sesuatu adalah sia-sia . [ ] 3:20 Kedua-duanya menuju satu tempat ; kedua-duanya terjadi dari debu dan kedua-duanya kembali kepada debu . [ ] 3:21 Siapakah yang mengetahui , apakah nafas manusia naik ke atas dan nafas binatang turun ke bawah bumi . [ ] 3:22 Aku melihat bahwa tidak ada yang lebih baik bagi manusia dari pada bergembira dalam pekerjaannya , sebab itu adalah bahagiannya . Karena siapa akan memperlihatkan kepadanya apa yang akan terjadi sesudah dia? [ ]

Perikop

TB

Kamus Alkitab

Gambar

Ilustrasi Khotbah

Iman yang Dikehendaki Allah; Misteri Waktu; Waktunya Runtuh Juga; Yang Benar dan yang Salah; Rutinitas yang Berkaitan; Kebahagiaan dan Kekudusan; Dekat di Mata

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA