: A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
28 Juni 1998

Kita Tidak Dapat Menipu Allah

Topik : -

Nats : Sesungguhnya, Engkau berkenan akan kebenaran dalam batin (Mazmur 51:8)
Bacaan : Matius 23:13-28

Dosa apakah yang paling tidak disukai Yesus dari semua dosa yang lain? Kemunafikan--khususnya dalam bentuk mencari muka, dan kesombongan, seperti yang dilakukan para pemuka agama pada zaman-Nya.

Kemunafikan dalam keagamaan adalah kepura-puraan orang yang tak rohani. Mereka berusaha mencapai sebuah reputasi dalam kerohanian dengan memainkan peran sebagai orang-orang yang mengasihi Allah dan tekun mematuhi hukum-hukum-Nya. Mereka adalah penipupenipu berdosa yang mencoba mengelabui manusia -- tapi tidak dapat menipu Allah.

Dalam pidatonya pada sebuah pertemuan, Luther Smith, seorang profesor di Sekolah Teologi Candler Universitas Emory, memperingatkan bahaya "penipuan"--berpura-pura menjadi sesuatu yang bukan diri kita. Ia berkata bahwa ia pernah melihat sebuah gambar tempel pada bemper mobil yang berbunyi, "Yesus segera datang, berusahalah agar tampak sibuk."

Meski tampak sibuk, kita tidak dapat menipu Allah tentang iman, karakter, atau pelayanan kita. Seperti orang-orang Farisi yang dicela Yesus (Matius 23:13-28), bisa saja kita kelihatan seakan benar-benar beragama. Tapi Tuhan selalu mengetahui setiap kepura-puraan yang tidak disertai kepercayaan atau kesetiaan yang sungguh.

Apakah Anda seorang munafik yang suka pergi ke gereja, yang bergantung pada pekerjaan baik Anda sendiri untuk masuk ke dalam surga ? Atau adakah Anda mempercayai anugerah Allah dan menyandarkan diri pada Kristus?

Anda tidak dapat menipu Allah. Terlihat sibuk saja tidaklah cukup [VCG]


God sees our ways and knows our hearts,
From Him we cannot hide;
External righteousness can't save,
For He knows what's inside. --Sper



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA