Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Amsal 15:29

15:29 TUHAN itu jauh dari pada orang fasik, tetapi doa orang benar didengar-Nya.

Ayub 35:13

35:13 Sungguh, teriakan yang kosong tidak didengar Allah dan tidak dihiraukan oleh Yang Mahakuasa.

Amsal 28:9

28:9 Siapa memalingkan telinganya untuk tidak mendengarkan hukum, juga doanya adalah kekejian.

Yohanes 9:31

9:31 Kita tahu, bahwa Allah tidak mendengarkan orang-orang berdosa, melainkan orang-orang yang saleh dan yang melakukan kehendak-Nya.

Full Life: DOA ORANG BENAR DIDENGARNYA.

Nas : Ams 15:29

Lihat cat. --> 1Yoh 3:22

[atau ref. 1Yoh 3:22]

mengenai doa dan menaati perintah-perintah Allah.

Full Life: DOANYA ADALAH KEKEJIAN.

Nas : Ams 28:9

Allah tidak akan menjawab doa orang yang tidak sungguh-sungguh mengabdi untuk taat kepada-Nya dan firman-Nya. Berkompromi dalam komitmen kita kepada Allah dan firman-Nya dengan ikut serta dalam kesenangan berdosa, biarpun sedikit, akan menjadikan doa-doa kita tidak efektif (bd. Ams 15:29; Mazm 66:18; Yes 59:2;

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).

Berdoa tanpa kasih untuk firman dan hukum Allah adalah kemunafikan dan menghina Dia

(lihat cat. --> 1Yoh 3:22).

[atau ref. 1Yoh 3:22]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ams 15:29,Ayub 35:13,Ams 28:9,Yoh 9:31
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)