Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Keluaran 28:4

28:4 Inilah pakaian yang harus dibuat mereka: tutup dada, baju efod, gamis, kemeja yang ada raginya, serban dan ikat pinggang. Demikianlah mereka harus membuat pakaian kudus bagi Harun, abangmu, dan bagi anak-anaknya, supaya ia memegang jabatan imam bagi-Ku.

Keluaran 28:36-38

28:36 Juga haruslah engkau membuat patam dari emas murni dan pada patam itu kauukirkanlah, diukirkan seperti meterai: Kudus bagi TUHAN. 28:37 Haruslah patam itu engkau beri bertali ungu tua, dan haruslah itu dilekatkan pada serban, di sebelah depan serban itu. 28:38 Patam itu haruslah ada pada dahi Harun, dan Harun harus menanggung akibat kesalahan terhadap segala yang dikuduskan oleh orang Israel, yakni terhadap segala persembahan kudusnya; maka haruslah patam itu tetap ada pada dahinya, sehingga TUHAN berkenan akan mereka.

Full Life: TUTUP DADA.

Nas : Kel 28:4

Tutup dada adalah selembar kain segi empat yang diberi dua belas batu permata kecil dalam empat baris mendatar, masing-masing tiga batu sebarisnya; di atas setiap batu ini terukir nama kedua belas putra Israel (ayat Kel 28:15-21,29-30).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kel 28:4,36-38
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)