TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 20:15

Konteks
20:15 dan berseru: "Camkanlah, hai seluruh Yehuda dan penduduk Yerusalem dan tuanku raja Yosafat, beginilah firman TUHAN kepadamu: Janganlah kamu takut dan terkejut v  karena laskar yang besar ini, sebab bukan kamu yang akan berperang w  melainkan Allah 1 .

Ulangan 20:1

Konteks
Hukum perang
20:1 "Apabila engkau keluar berperang melawan musuhmu, dan engkau melihat kuda dan kereta, yakni tentara yang lebih banyak dari padamu, m  maka janganlah engkau takut n  kepadanya, o  sebab TUHAN, Allahmu, yang telah menuntun engkau keluar dari tanah Mesir, menyertai p  engkau.

Ulangan 20:4

Konteks
20:4 sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai kamu r  untuk berperang s  bagimu melawan musuhmu, dengan maksud memberikan kemenangan t  kepadamu.

Yosua 10:42

Konteks
10:42 Semua raja ini dan negeri mereka telah dikalahkan Yosua sekaligus, sebab yang berperang c  untuk orang Israel ialah TUHAN, Allah Israel.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:15]  1 Full Life : BUKAN KAMU YANG AKAN BERPERANG MELAINKAN ALLAH.

Nas : 2Taw 20:15

Di sini kekuatan dan kuasa iman ditunjukkan dengan memuji Allah dengan nyanyian sementara berhadapan dengan perang (ayat 2Taw 20:18-19). Demikian pula, Paulus menasihatkan orang percaya untuk "kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya" ketika melawan berbagai kekuatan dan kuasa rohani Iblis (Ef 6:10).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA