TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 18:1-2

Konteks
Penghasilan imam dan orang Lewi
18:1 "Imam-imam orang Lewi, e  seluruh suku Lewi, janganlah mendapat bagian milik pusaka bersama-sama orang Israel; dari korban api-apian f  kepada TUHAN dan apa yang menjadi milik-Nya harus mereka mendapat rezeki. g  18:2 Janganlah ia mempunyai milik pusaka di tengah-tengah saudara-saudaranya; Tuhanlah milik pusakanya, h  seperti yang dijanjikan-Nya kepadanya. i 

Yosua 13:14

Konteks
13:14 Hanya kepada suku Lewi tidak diberikan milik pusaka: yang menjadi milik pusakanya ialah TUHAN, Allah Israel, seperti yang dijanjikan-Nya kepada mereka. q 

Yosua 13:33

Konteks
13:33 Tetapi kepada suku Lewi Musa tidak memberikan milik pusaka: d  TUHAN, Allah Israel, Dialah yang menjadi milik pusaka e  mereka, seperti yang dijanjikan-Nya kepada mereka. f 

Yosua 14:3

Konteks
14:3 Sebab kepada suku-suku yang dua setengah lagi telah diberikan Musa milik pusaka di seberang sungai Yordan, n  tetapi kepada orang Lewi tidak diberikannya milik pusaka di tengah-tengah mereka. o 

Yosua 18:7

Konteks
18:7 Sebab orang Lewi tidak mendapat bagian di tengah-tengah kamu, karena jabatan sebagai imam TUHAN ialah milik pusaka f  mereka, sedang suku Gad, suku Ruben dan suku Manasye yang setengah itu telah menerima milik pusaka di sebelah timur sungai Yordan, yang diberikan kepada mereka g  oleh Musa, hamba TUHAN."

Mazmur 16:5

Konteks
16:5 Ya TUHAN, Engkaulah bagian warisanku o  dan pialaku 1 , p  Engkau sendirilah yang meneguhkan bagian q  yang diundikan kepadaku.

Mazmur 73:26

Konteks
73:26 Sekalipun dagingku dan hatiku l  habis lenyap, m  gunung batuku n  dan bagianku o  tetaplah Allah selama-lamanya.

Mazmur 142:5

Konteks
142:5 (142-6) Aku berseru-seru kepada-Mu, ya TUHAN, kataku: "Engkaulah tempat perlindunganku, d  bagianku e  di negeri orang-orang hidup! f "

Ratapan 3:24

Konteks
3:24 "TUHAN adalah bagianku, v " kata jiwaku, oleh sebab itu aku berharap kepada-Nya.

Yehezkiel 44:28

Konteks
44:28 Mereka tidak mendapat bagian milik pusaka, sebab Akulah milik pusakanya, b  dan janganlah berikan kepada mereka tanah milik di Israel, sebab Akulah milik mereka.

Yehezkiel 44:1

Konteks
Pintu gerbang timur yang tertutup
44:1 Kemudian ia membawa aku kembali ke pintu gerbang luar dari tempat kudus, yang menghadap ke timur; f  gerbang ini tertutup.

Kolose 3:21-23

Konteks
3:21 Hai bapa-bapa, janganlah sakiti hati anakmu 2 , supaya jangan tawar hatinya. 3:22 Hai hamba-hamba, taatilah tuanmu yang di dunia ini 3  dalam segala hal, jangan hanya di hadapan mereka saja untuk menyenangkan mereka, melainkan dengan tulus hati karena takut akan Tuhan. 3:23 Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan 4  dan bukan untuk manusia.

Wahyu 21:3

Konteks
21:3 Lalu aku mendengar suara yang nyaring dari takhta itu berkata: "Lihatlah, kemah Allah ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka. s  Mereka akan menjadi umat-Nya dan Ia akan menjadi Allah t  mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:5]  1 Full Life : ENGKAULAH BAGIAN WARISANKU DAN PIALAKU.

Nas : Mazm 16:5

"Warisan" dan "piala" ialah Tuhan sendiri (bd. Mazm 73:26; Bil 18:20; Ul 18:1). Suatu aspek penting dari warisan kita selaku orang percaya PB ialah yang berikut, "Jika seorang mengasihi Aku, ia akan menuruti firman-Ku dan Bapa-Ku akan mengasihi dia dan Kami akan datang kepada-Nya dan diam bersama-sama dengan Dia" (Yoh 14:23). Persekutuan dengan Allah adalah sumber berkat dan kebahagiaan yang pasti.

[3:21]  2 Full Life : HAI BAPA-BAPA, JANGANLAH SAKITI HATI ANAKMU.

Nas : Kol 3:21

Untuk pembahasan ayat ini, termasuk lima belas langkah tentang bagaimana orang-tua dapat memimpin anak mereka kepada Kristus,

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK.

[3:22]  3 Full Life : HAI HAMBA-HAMBA, TAATILAH TUANMU YANG DI DUNIA INI.

Nas : Kol 3:22

Paulus menasihatkan para hamba bagaimana hidup secara Kristen dalam situasi mereka yang menyedihkan itu. Ia tidak pernah menyatakan bahwa hubungan hamba-tuan itu ditakdirkan oleh Tuhan atau harus dilestarikan. Sebaliknya, ia menaburkan benih bagi pembasmiannya di Filem 1:10,12,14-17,21, dan pada waktu ini berusaha mengaturnya untuk kepentingan baik tuan maupun hamba (Ef 6:5-9; 1Tim 6:1-2; Tit 2:9-10; bd. 1Pet 2:18-19).

[3:23]  4 Full Life : PERBUATLAH ... SEPERTI UNTUK TUHAN.

Nas : Kol 3:23

Paulus menasihatkan orang Kristen untuk menganggap semua pekerjaan sebagai suatu pelayanan kepada Tuhan. Kita harus bekerja seakan-akan Kristus adalah majikan kita, dengan mengetahui bahwa semua pekerjaan yang diperbuat "untuk Tuhan" kelak akan mendapat upahnya (ayat Kol 3:24; bd. Ef 6:6-8).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA