TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 4:27

Konteks
4:27 TUHAN akan menyerakkan x  kamu di antara bangsa-bangsa dan hanya dengan jumlah yang sedikit kamu akan tinggal y  di antara bangsa-bangsa, ke mana TUHAN akan menyingkirkan kamu.

Ulangan 28:64-66

Konteks
28:64 TUHAN akan menyerakkan u  engkau ke antara segala bangsa 1  v  dari ujung bumi ke ujung bumi; w  di sanalah engkau akan beribadah kepada allah lain yang tidak dikenal x  olehmu ataupun oleh nenek moyangmu, yakni kepada kayu dan batu. 28:65 Engkau tidak akan mendapat ketenteraman di antara bangsa-bangsa itu dan tidak akan ada tempat berjejak y  bagi telapak kakimu; TUHAN akan memberikan di sana kepadamu hati yang gelisah, mata z  yang penuh rindu dan jiwa a  yang merana. 28:66 Hidupmu akan terkatung-katung, siang dan malam engkau akan terkejut dan kuatir akan hidupmu.

Mazmur 44:11

Konteks
44:11 (44-12) Engkau menyerahkan kami sebagai domba m  sembelihan dan menyerakkan kami di antara bangsa-bangsa. n 

Yeremia 9:16

Konteks
9:16 Aku akan menyerakkan mereka ke antara bangsa-bangsa s  yang tidak dikenal t  oleh mereka atau oleh nenek moyang mereka, dan Aku akan melepas pedang u  mengejar mereka sampai Aku membinasakan mereka. v "

Ratapan 1:3

Konteks
1:3 Yehuda telah ditinggalkan j  penduduknya karena sengsara dan karena perbudakan yang berat; ia tinggal di tengah-tengah bangsa-bangsa, namun tidak mendapat ketenteraman; k  siapa saja yang menyerang dapat memasukinya l  pada saat ia terdesak.

Ratapan 4:15

Konteks
4:15 "Singkir! Najis!", kata orang kepada mereka, "Singkir! Singkir! Jangan sentuh!"; lalu mereka lari dan mengembara, y  maka berkatalah bangsa-bangsa: "Mereka tak boleh tinggal lebih lama z  di sini."

Yehezkiel 12:14-16

Konteks
12:14 Dan semua yang di sekitarnya, para pembantunya dan bala tentaranya, akan Kuhamburkan ke semua mata angin dan Aku akan menghunus pedang s  dari belakang mereka. 12:15 Maka mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, apabila aku menyerakkan mereka di antara bangsa-bangsa t  dan menghamburkan mereka ke semua negeri. 12:16 Tetapi Aku akan meninggalkan sedikit dari mereka yang luput dari pedang, dari kelaparan dan dari sampar, supaya mereka menceriterakan segala perbuatan-perbuatan mereka yang keji di antara bangsa-bangsa, di mana mereka datang; dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. u "

Yehezkiel 20:23

Konteks
20:23 Walaupun begitu Aku bersumpah kepadanya di padang gurun untuk menyerakkan mereka di antara bangsa-bangsa dan menghamburkan q  mereka ke semua negeri,

Yehezkiel 22:15

Konteks
22:15 Aku akan menyerakkan engkau di antara bangsa-bangsa dan menghamburkan o  engkau ke semua negeri dan Aku akan mengikis p  kenajisanmu q  dari padamu.

Zakharia 7:14

Konteks
7:14 Oleh sebab itu Aku meniupkan x  mereka seperti angin badai y  ke antara segala bangsa yang tidak dikenal mereka, dan sesudahnya tanah itu menjadi sunyi sepi, sehingga tidak ada yang lalu lalang z  di sana; demikianlah mereka membuat negeri yang indah itu menjadi tempat yang sunyi sepi. a "

Lukas 21:24

Konteks
21:24 dan mereka akan tewas oleh mata pedang dan dibawa sebagai tawanan ke segala bangsa, dan Yerusalem akan diinjak-injak z  oleh bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, sampai genaplah zaman bangsa-bangsa itu 2 ."

Yakobus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Salam dari Yakobus, a  hamba Allah b  dan Tuhan Yesus Kristus, kepada kedua belas suku c  di perantauan. d  e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[28:64]  1 Full Life : MENYERAKKAN ENGKAU KE ANTARA SEGALA BANGSA.

Nas : Ul 28:64

Perserakan Israel terjadi beberapa kali sepanjang sejarah mereka -- ketika mereka di-tawan tentara Asyur (th. 722-721 SM; lih. 2Raj 17:6), tentara Babilon th. 586 SM; lih. 2Raj 25:21), tentara Yunani (ke Aleksandria di Mesir, abad ke-3 SM), dan tentara Romawi (th. 70; lih. Luk 21:20-24; juga

lihat cat. --> Ul 30:3

[atau ref. Ul 30:3]

mengenai pemulihan Israel).

[21:24]  2 Full Life : SAMPAI GENAPLAH ZAMAN BANGSA-BANGSA ITU.

Nas : Luk 21:24

"Zaman bangsa-bangsa itu" menunjuk kepada waktu Israel akan berada di bawah penguasaan atau penindasan orang bukan Yahudi. Zaman itu mulai ketika sebagian orang Israel ditawan ke Babel pada tahun 586 SM (2Taw 36:1-21; Dan 1:1-2). Itu tidak akan berakhir sebelum zaman itu digenapi, yang mungkin dimaksudkan ketika Kristus datang dalam kemuliaan dan kuasa untuk menegakkan pemerintahan-Nya atas segala bangsa (Luk 1:32-33; Yer 23:5-6; Za 6:13; 9:10; Rom 11:25-26; Wahy 20:4).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA