TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 17:7

Konteks
17:7 Aku akan mengadakan perjanjian h  i  antara Aku dan engkau serta keturunanmu turun-temurun menjadi perjanjian j  k  yang kekal, supaya Aku menjadi Allahmu 1  l  dan Allah keturunanmu. m 

Keluaran 3:6

Konteks
3:6 Lagi Ia berfirman: "Akulah Allah ayahmu, Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub. x " Lalu Musa menutupi y  mukanya, sebab ia takut memandang Allah. z 

Keluaran 6:7

Konteks
6:7 (6-6) Aku akan mengangkat kamu menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allahmu 2 , x  supaya kamu mengetahui, y  bahwa Akulah, TUHAN, Allahmu, yang membebaskan kamu dari kerja paksa orang Mesir.

Keluaran 19:5-6

Konteks
19:5 Jadi sekarang, jika kamu sungguh-sungguh j  mendengarkan firman-Ku 3  dan berpegang pada perjanjian-Ku, k  maka kamu akan menjadi harta l  kesayangan-Ku 4  sendiri dari antara segala bangsa, sebab Akulah yang empunya seluruh bumi. m  19:6 Kamu akan menjadi bagi-Ku kerajaan imam n  dan bangsa o  yang kudus 5 . Inilah semuanya firman yang harus kaukatakan kepada orang Israel."

Mazmur 50:7

Konteks
50:7 "Dengarlah, hai umat-Ku, Aku hendak berfirman, hai Israel, Aku hendak bersaksi x  terhadap kamu: Akulah Allah, Allahmu! y 

Mazmur 68:18-20

Konteks
68:18 (68-19) Engkau telah naik f  ke tempat tinggi 6 , g  telah membawa tawanan-tawanan; h  Engkau telah menerima persembahan-persembahan di antara manusia, i  bahkan dari pemberontak-pemberontak j  untuk diam di sana, ya TUHAN Allah. 68:19 (68-20) Terpujilah Tuhan! Hari demi hari Ia menanggung k  bagi kita 7 ; Allah adalah keselamatan l  kita. Sela 68:20 (68-21) Allah bagi kita adalah Allah yang menyelamatkan, m  ALLAH, Tuhanku, memberi keluputan dari maut. n 

Yesaya 12:2

Konteks
12:2 Sungguh, Allah itu keselamatanku; p  aku percaya q  dengan tidak gementar, sebab TUHAN r  ALLAH itu kekuatanku s  dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku. t "

Yesaya 41:10

Konteks
41:10 janganlah takut, v  sebab Aku menyertai engkau 8 , w  janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, x  bahkan akan menolong y  engkau; Aku akan memegang engkau z  dengan tangan a  kanan-Ku yang membawa kemenangan.

Yeremia 7:23

Konteks
7:23 hanya yang berikut inilah yang telah Kuperintahkan s  kepada mereka: Dengarkanlah t  suara-Ku, maka Aku akan menjadi Allahmu dan kamu akan menjadi umat-Ku, u  dan ikutilah seluruh jalan v  yang Kuperintahkan kepadamu, supaya kamu berbahagia! w 

Yeremia 11:4

Konteks
11:4 yang telah Kuperintahkan kepada nenek moyangmu pada waktu mereka Kubawa keluar dari tanah Mesir, d  dari dapur e  peleburan besi, dengan berfirman: Dengarkanlah f  suara-Ku dan lakukanlah segala apa yang Kuperintahkan kepadamu, maka kamu akan menjadi umat-Ku g  dan Aku akan menjadi Allahmu,

Yeremia 30:22

Konteks
30:22 Maka kamu akan menjadi umat-Ku, k  dan Aku akan menjadi Allahmu. l "

Yeremia 31:33

Konteks
31:33 Tetapi beginilah perjanjian yang Kuadakan dengan kaum Israel sesudah waktu itu, demikianlah firman TUHAN: Aku akan menaruh Taurat-Ku dalam batin i  mereka 9  dan menuliskannya dalam hati j  mereka; maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku. k 

Yeremia 32:38

Konteks
32:38 Maka mereka akan menjadi umat-Ku n  dan Aku akan menjadi Allah mereka.

Yehezkiel 11:20

Konteks
11:20 supaya mereka hidup menurut segala ketetapan-Ku dan peraturan-peraturan-Ku n  dengan setia; maka mereka akan menjadi umat-Ku o  dan Aku akan menjadi Allah p  mereka.

Yehezkiel 36:38

Konteks
36:38 Seperti domba-domba persembahan kudus, e  dan seumpama domba-domba Yerusalem pada waktu-waktu perayaannya, begitulah kota-kota yang sudah runtuh penuh dengan lautan manusia. Dengan begitu mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. f "

Yoel 2:27

Konteks
2:27 Kamu akan mengetahui k  bahwa Aku ini ada di antara orang Israel, dan bahwa Aku ini, TUHAN, l  adalah Allahmu dan tidak ada yang lain; dan umat-Ku tidak akan menjadi malu m  lagi untuk selama-lamanya."

Zakharia 13:9

Konteks
13:9 Aku akan menaruh yang sepertiga itu dalam api p  dan akan memurnikan mereka seperti orang memurnikan perak. q  Aku akan menguji mereka, seperti orang menguji emas. r  Mereka akan memanggil s  nama-Ku, t  dan Aku akan menjawab u  mereka. Aku akan berkata: Mereka adalah umat-Ku, v  dan mereka akan menjawab: TUHAN adalah Allahku! w "

Matius 22:32

Konteks
22:32 Akulah Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub? f  Ia bukanlah Allah orang mati, melainkan Allah orang hidup."

Ibrani 11:16

Konteks
11:16 Tetapi sekarang mereka merindukan tanah air yang lebih baik yaitu satu tanah air sorgawi. m  Sebab itu Allah tidak malu 10  n  disebut Allah mereka, o  karena Ia telah mempersiapkan sebuah kota p  bagi mereka.

Wahyu 21:7

Konteks
21:7 Barangsiapa menang 11 , f  ia akan memperoleh semuanya ini, dan Aku akan menjadi Allahnya dan ia akan menjadi anak-Ku. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:7]  1 Full Life : AKU MENJADI ALLAHMU.

Nas : Kej 17:7

Hakikat dan realitas perjanjian Abraham ialah Allah yang memberikan diri-Nya kepada Abraham dan keturunannya (ayat Kej 17:7-8). Janji Allah untuk "menjadi Allahmu" adalah janji terbesar dalam Alkitab. Janji ini merupakan janji pertama yang melandasi semua janji lainnya. Ini berarti bahwa Allah tanpa pamrih mengikat diri kepada umat-Nya yang setia untuk menjadi Allah mereka, perisai, dan upah mereka (bd.

lihat cat. --> Kej 15:1).

[atau ref. Kej 15:1]

Ini juga berarti bahwa kasih karunia, pengampunan, janji-janji, perlindungan, bimbingan, kebaikan, pertolongan, dan berkat diberikan kepada mereka di dalam kasih (bd. Yer 11:4; 24:7; 30:22; 32:28; Yeh 11:20; Yeh 36:28; Za 8:8). Semua orang Kristen mewarisi janji yang sama melalui iman kepada Kristus (Gal 3:15).

[6:7]  2 Full Life : AKU AKAN MENGANGKAT KAMU MENJADI UMAT-KU DAN AKU AKAN MENJADI ALLAHMU.

Nas : Kel 6:6

Ayat Kel 6:5-6 menyatakan makna dan maksud hakiki dari peristiwa keluaran dan terjadinya perjanjian di Gunung Sinai (Kel 19:5); Tuhan berjanji untuk menebus Israel dari perbudakan (ayat Kel 6:5), mengangkat mereka sebagai umat-Nya (ayat Kel 6:6), dan menjadi Allah mereka (ayat Kel 6:6); dari pihak mereka, mereka berjanji untuk melaksanakan kehendak Penebus mereka (pasal Kel 19:1-23:33).

  1. 1) Ayat-ayat ini menekankan bahwa Israel diperbudak oleh kekuatan yang tidak dapat mereka kalahkan sendiri. Hanya oleh Tuhan Allah mereka, dapatlah mereka tertolong (ayat Kel 6:4-5). Karena perjanjian-Nya dengan para leluhur dan kasih kepada umat-Nya itu, Ia sungguh-sungguh akan membebaskan mereka (ayat Kel 6:6-8; Ul 7:7-8).
  2. 2) Penebusan Israel dari Mesir oleh Allah merupakan dasar utama perpindahan hak milik Israel kepada Allah sendiri. Israel adalah milik Allah melalui penciptaan dan pemilihan (Kel 4:22), kini juga melalui penebusan.
  3. 3) Secara historis penebusan Israel dari Mesir mendahului penebusan yang lebih besar dari umat manusia berdosa melalui kematian Yesus di salib. Semua orang percaya ditebus dari kuasa Iblis, dosa, dan dunia oleh Kristus. Kini mereka menjadi milik-Nya dan dapat mempercayai kasih dan janji-janji-Nya

    (lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

[19:5]  3 Full Life : JIKA KAMU SUNGGUH-SUNGGUH MENDENGARKAN FIRMAN-KU

Nas : Kel 19:5

(versi Inggris NIV -- sungguh-sungguh menaati Aku). Kesinambungan pemilihan Israel sebagai umat Allah tergantung pada ketaatan mereka kepada-Nya sebagai Tuhan; hal ini ditunjukkan oleh susunan "jika ... maka" dalam ayat ini. Allah mengharapkan agar ketaatan ini, yang begitu penting dalam mewujudkan maksud-maksud-Nya kelak bagi mereka (ayat Kel 19:5-6), akan terbit dari hati yang bersyukur yang menanggapi kasih dan perhatian-Nya yang secara khusus ditunjukkan dalam kelepasan mereka dari Mesir

(lihat cat. --> Kel 19:4 sebelumnya;

[atau ref. Kel 19:4]

lih. Ul 6:5). Demikian pula, prinsip ketaatan adalah unsur penting

dalam hubungan kita dengan Kristus di bawah perjanjian baru (lih. Yoh 8:31; 14:21; Rom 4:12; Ibr 3:7-19).

[19:5]  4 Full Life : HARTA KESAYANGAN-KU.

Nas : Kel 19:5

Israel harus menjadi harta kesayangan Allah (bd. Ul 4:10; Am 3:2; Am 9:7). Sekalipun semua bangsa harus memberi pertanggungjawaban kepada Allah karena Dia adalah Pencipta mereka, Israel harus memiliki hubungan yang unik dengan Allah karena Dia adalah Penebus mereka. Maksud bagi Israel ini melambangkan maksud Allah bagi gereja (1Kor 3:16; Tit 2:14; 1Pet 2:5,9).

[19:6]  5 Full Life : KERAJAAN IMAM DAN BANGSA YANG KUDUS.

Nas : Kel 19:6

Sebagai bagian dari maksud Allah bagi Israel ketika mengeluarkan mereka dari Mesir, mereka harus menjadi "kerajaan imam" (yaitu, dipisahkan dan dikhususkan untuk pelayanan Allah) dan suatu "bangsa yang kudus." Demikian pula, orang percaya di bawah perjanjian yang baru harus menjadi kerajaan imam (1Pet 2:5-9; Wahy 1:6; 5:10; 20:6) dan bangsa yang kudus, yaitu bangsa yang terpisah dari cara-cara fasik dunia ini sambil berjalan di jalan kebenaran dan kehendak kudus Allah

(lihat cat. --> Kis 9:13

[atau ref. Kis 9:13]

mengenai arti orang kudus;

lihat art. PENGUDUSAN).

[68:18]  6 Full Life : ENGKAU TELAH NAIK KE TEMPAT TINGGI.

Nas : Mazm 68:19

Ayat ini menggambarkan barisan kemenangan Allah dalam sejarah Israel, yang memuncak dengan penegakan pemerintahan-Nya di Yerusalem. Ayat ini juga melambangkan kenaikan Kristus ke sorga untuk memerintah sebagai kepala gereja dan membawa banyak orang memasuki kerajaan Allah (lih. Ef 4:8).

[68:19]  7 Full Life : HARI DEMI HARI IA MENANGGUNG BAGI KITA.

Nas : Mazm 68:20

Lihat cat. --> Mazm 55:23

[atau ref. Mazm 55:23]

[41:10]  8 Full Life : AKU MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Yes 41:10-11

Orang percaya PB juga menjadi hamba-hamba pilihan Allah (Ef 1:3-12; 1Pet 2:9). Karena itu kita dapat menuntut janji-janji dari ayat-ayat ini untuk diri kita. Kita tidak perlu takut sesama manusia, karena Allah menyertai kita (bd. Yes 40:9; 43:2,5; Kej 15:1; Kis 18:9-10):

  1. (1) untuk memberikan kasih karunia dan kekuatan yang diperlukan untuk menghadapi semua situasi kehidupan ini;
  2. (2) untuk menolong kita melewati masa-masa krisis sebagai sumber kesejahteraan kita; dan
  3. (3) untuk menopang kita dan membela kita.

[31:33]  9 Full Life : MENARUH TAURAT-KU DALAM BATIN MEREKA.

Nas : Yer 31:33

Ciri yang khusus tentang perjanjian baru ialah karunia Allah berupa hati dan tabiat baru bagi semua orang yang percaya kepada Kristus supaya mereka secara spontan dapat mengasihi dan menaati Tuhan (Yeh 11:19-20; Ibr 8:10); kemampuan untuk menanggapi Tuhan berasal dari Roh Kudus yang diam di dalam diri orang percaya dan pembaharuan atau kelahiran baru yang dihasilkan olehnya (lih. Yeh 36:24-28;

lihat art. PEMBAHARUAN).

Satu cara yang pasti untuk mengetahui bahwa kita termasuk umat yang diselamatkan yang ikut serta dalam perjanjian baru ialah apakah kita memiliki keinginan yang sungguh-sungguh untuk menyenangkan Allah dan hidup sesuai dengan standar-standar kebenaran-Nya (bd. Rom 8:2-4).

[11:16]  10 Full Life : ALLAH TIDAK MALU.

Nas : Ibr 11:16

Mereka yang menghormati Allah dengan hidup sebagai "pendatang dan perantau" (1Pet 2:11) dan yang menginginkan suatu tanah air yang lebih baik akan mendapatkan kehormatan dari Allah ketika Ia bersedia disebut Allah mereka. Ia tidak akan malu untuk mengakui mereka sebagai anak-anak-Nya sendiri (bd. Kel 3:6).

[21:7]  11 Full Life : BARANGSIAPA MENANG.

Nas : Wahy 21:7

Allah sendiri menyatakan siapa yang akan mewarisi berkat-berkat dari langit dan bumi yang baru itu, yaitu mereka yang dengan setia bertahan sebagai orang-orang yang menang dalam Kristus

(lihat cat. --> Wahy 2:7).

[atau ref. Wahy 2:7]

Mereka yang tidak mengalahkan dosa dan kefasikan akan dicampakkan ke dalam lautan api

(lihat cat. --> Wahy 21:8 berikut).

[atau ref. Wahy 21:8]



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA