TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 18:14

Konteks
18:14 Adakah sesuatu apapun yang mustahil untuk TUHAN 1 ? c  Pada waktu yang telah ditetapkan itu, tahun depan, d  Aku akan kembali mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara mempunyai seorang anak laki-laki. e "

Mazmur 51:15

Konteks
51:15 (51-17) Ya Tuhan, bukalah bibirku, s  supaya mulutku memberitakan puji-pujian kepada-Mu!

Mazmur 94:9

Konteks
94:9 Dia yang menanamkan telinga, masakan tidak mendengar? Dia yang membentuk mata, masakan tidak memandang? v 

Mazmur 146:8

Konteks
146:8 TUHAN membuka mata s  orang-orang buta, t  TUHAN menegakkan orang yang tertunduk, u  TUHAN mengasihi orang-orang benar. v 

Yesaya 6:7

Konteks
6:7 Ia menyentuhkannya kepada mulutku serta berkata: "Lihat, ini telah menyentuh bibirmu, c  maka kesalahanmu telah dihapus dan dosamu telah diampuni. d "

Yesaya 35:5-6

Konteks
35:5 Pada waktu itu mata orang-orang buta akan dicelikkan 2 , z  dan telinga orang-orang tuli a  akan dibuka. 35:6 Pada waktu itu orang lumpuh b  akan melompat seperti rusa, c  dan mulut d  orang bisu akan bersorak-sorai; e  sebab mata air memancar di padang gurun, dan sungai f  di padang belantara;

Yesaya 42:7

Konteks
42:7 untuk membuka mata yang buta 3 , o  untuk mengeluarkan p  orang hukuman dari tempat tahanan q  dan mengeluarkan orang-orang yang duduk dalam gelap r  dari rumah penjara.

Yeremia 1:6

Konteks
1:6 Maka aku menjawab: "Ah, Tuhan ALLAH! Sesungguhnya aku tidak pandai berbicara, l  sebab aku ini masih muda. m "

Yeremia 1:9

Konteks
1:9 Lalu TUHAN mengulurkan tangan-Nya dan menjamah r  mulutku; TUHAN berfirman kepadaku: "Sesungguhnya, Aku menaruh perkataan-perkataan-Ku ke dalam mulutmu 4 . s 

Yehezkiel 3:26-27

Konteks
3:26 Dan Aku akan membuat lidahmu melekat pada langit-langitmu, d  sehingga engkau menjadi bisu 5  dan tidak akan menempelak mereka, sebab mereka adalah kaum pemberontak. e  3:27 Tetapi kalau Aku berbicara dengan engkau, Aku akan membuka mulutmu dan engkau akan mengatakan kepada mereka: Beginilah firman f  Tuhan ALLAH. Orang yang mau mendengar, biarlah ia mendengar; dan orang yang mau membiarkan, baiklah membiarkan, sebab mereka adalah kaum pemberontak. g "

Yehezkiel 33:22

Konteks
33:22 Maka kekuasaan TUHAN meliputi aku a  pada malam sebelum kedatangan orang yang terluput itu dan TUHAN membuka mulutku b  pada saat menjelang kedatangan orang yang terluput itu pada pagi hari. Mulutku sudah terbuka dan aku tidak bisu c  lagi.

Amos 3:6

Konteks
3:6 Adakah sangkakala r  ditiup di suatu kota, dan orang-orang tidak gemetar? Adakah terjadi malapetaka s  di suatu kota, dan TUHAN tidak melakukannya? t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:14]  1 Full Life : ADAKAH SESUATU APAPUN YANG MUSTAHIL UNTUK TUHAN?

Nas : Kej 18:14

Allah ingin agar kita paham bahwa Ia berkuasa untuk melaksanakan apa yang dijanjikan-Nya. Yesus menekankan kebenaran ini ketika mengatakan, " ... bagi Allah segala sesuatu mungkin" (Mat 19:26).

[35:5]  2 Full Life : MATA ORANG-ORANG BUTA AKAN DICELIKKAN.

Nas : Yes 35:5-6

Yesus Kristus mengacu kepada ayat-ayat ini sebagai bukti bahwa diri-Nya Mesias (Mat 11:4-5; Luk 7:22). Ketika gereja Yesus Kristus sungguh-sungguh diberi kuasa oleh Roh Kudus untuk melakukan "hal-hal yang lebih besar" (Yoh 14:12), maka semua tanda dan keajaiban dalam pasal Yes 35:1-10 akan terjadi kembali, sebagaimana tercatat dalam kitab Kisah Para Rasul.

[42:7]  3 Full Life : MEMBUKA MATA YANG BUTA.

Nas : Yes 42:7

Dengan kematian-Nya dan kuasa Roh Kudus, Mesias akan membebaskan semua orang percaya dari kegelapan dosa dan kesalahan

(lihat cat. --> Rom 5:12)

[atau ref. Rom 5:12]

serta melepaskan mereka dari kuasa Iblis (bd. 1Yoh 3:8).

[1:9]  4 Full Life : PERKATAAN-PERKATAAN-KU KE DALAM MULUTMU.

Nas : Yer 1:9

Allah meyakinkan Yeremia bahwa berita nubuatnya akan diilhami Allah; kata-katanya akan merupakan kata-kata Allah (bd. Rom 10:8). Karena yakin akan hal ini, Yeremia tidak pernah berkompromi atau melunakkan firman Allah (lih. Yer 37:16-17).

[3:26]  5 Full Life : ENGKAU MENJADI BISU.

Nas : Yeh 3:26

Yehezkiel dilarang berbicara kepada bangsa itu terkecuali dia menerima berita langsung dari Tuhan. Karena umat itu telah menolak untuk mendengar dan menaati apa yang dikatakan oleh para nabi, Allah mencabut firman-Nya dari mereka dengan membuat Yehezkiel bisu. Meniadakan firman ilahi dari umat-Nya merupakan suatu manifestasi kuat dari hukuman Allah atas mereka karena kefasikan yang gigih

(lihat cat. --> Am 8:11).

[atau ref. Am 8:11]

Kebisuan Yehezkiel berlanjut selama sekitar tujuh setengah tahun hingga kejatuhan Yerusalem (Yeh 24:27; 33:22).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA