TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 49:4

Konteks
49:4 Engkau yang membual sebagai air, f  tidak lagi engkau yang terutama 1 , sebab engkau telah menaiki tempat tidur ayahmu; waktu itu engkau telah melanggar kesuciannya. g  Dia telah menaiki petiduranku!

Kejadian 49:2

Konteks
49:2 Berhimpunlah a  kamu dan dengarlah, ya anak-anak Yakub, dengarlah kepada Israel, b  ayahmu.

Kolose 1:17-20

Konteks
1:17 Ia ada terlebih dahulu dari segala sesuatu n  dan segala sesuatu ada di dalam Dia. 1:18 Ialah kepala o  tubuh, yaitu jemaat. p  Ialah yang sulung, q  yang pertama bangkit dari antara orang mati 2 , r  sehingga Ia yang lebih utama dalam segala sesuatu. 1:19 Karena seluruh kepenuhan s  Allah berkenan t  diam di dalam Dia 3 , 1:20 dan oleh Dialah Ia memperdamaikan u  segala sesuatu dengan diri-Nya 4 , baik yang ada di bumi, maupun yang ada di sorga, v  sesudah Ia mengadakan pendamaian w  oleh darah x  salib Kristus.

Efesus 4:14

Konteks
4:14 sehingga kita bukan lagi anak-anak 5 , x  yang diombang-ambingkan y  oleh rupa-rupa angin pengajaran, oleh permainan palsu manusia dalam kelicikan z  mereka yang menyesatkan,

Yakobus 1:6-8

Konteks
1:6 Hendaklah ia memintanya dalam iman, dan sama sekali jangan bimbang, l  sebab orang yang bimbang sama dengan gelombang laut, yang diombang-ambingkan kian ke mari oleh angin. 1:7 Orang yang demikian janganlah mengira, bahwa ia akan menerima sesuatu dari Tuhan. 1:8 Sebab orang yang mendua hati m  tidak akan tenang n  dalam hidupnya.

Yakobus 1:2

Konteks
Iman dan hikmat
1:2 Saudara-saudaraku, anggaplah sebagai suatu kebahagiaan, apabila kamu jatuh ke dalam berbagai-bagai pencobaan 6 , f 

Pengkhotbah 2:17

Konteks
2:17 Oleh sebab itu aku membenci hidup, karena aku menganggap menyusahkan apa yang dilakukan di bawah matahari, sebab segala sesuatu adalah kesia-siaan dan usaha menjaring angin. t 

Pengkhotbah 3:17

Konteks
3:17 Berkatalah aku dalam hati: "Allah akan mengadili v  baik orang yang benar maupun yang tidak adil, karena untuk segala hal dan segala pekerjaan w  ada waktunya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[49:4]  1 Full Life : TIDAK LAGI ENGKAU YANG TERUTAMA.

Nas : Kej 49:4

Ruben merupakan anak sulung Yakub. Karena itu ia berhak memperoleh hak kesulungan dan kedudukan tertinggi dalam kepemimpinan, hormat, dan kuasa. Akan tetapi, kedudukannya sebagai pemimpin diambil alih karena perbuatannya yang bejat dengan istri ayahnya (Kej 35:22; Ul 27:20). Dengan kata lain, kegagalan sifat, yang terungkap dalam tindakan-tindakan berdosa yang serius, dapat menggeser untuk selama-lamanya seseorang dari kedudukan pemimpin

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[1:18]  2 Full Life : YANG SULUNG, YANG PERTAMA BANGKIT DARI ANTARA ORANG MATI.

Nas : Kol 1:18

Yesus Kristus adalah pertama yang bangkit dari antara orang mati dengan tubuh rohani dan abadi (1Kor 15:20). Pada hari kebangkitan-Nya Kristus menjadi kepala gereja. Gereja PB mulai pada hari kebangkitan Yesus ketika para murid menerima Roh Kudus

(lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID).

Dalam kenyataan bahwa Kristus adalah "yang pertama bangkit dari antara orang mati" tersirat kebangkitan berikutnya dari semua orang yang untuknya Ia telah mati.

[1:19]  3 Full Life : SELURUH KEPENUHAN ALLAH ... DIAM DI DALAM DIA.

Nas : Kol 1:19

Paulus menyatakan ke-Allahan Kristus dengan kata-kata yang paling jelas. Seluruh kepenuhan ke-Allahan yang sempurna dengan segala kuasa dan kodrat-Nya berdiam di dalam Kristus (Kol 2:9; bd. Ibr 1:8).

[1:20]  4 Full Life : MEMPERDAMAIKAN SEGALA SESUATU DENGAN DIRI-NYA.

Nas : Kol 1:20

Umat manusia dan segala sesuatu dalam alam semesta dipersatukan dan diselaraskan di bawah Kristus (bd. ayat Kol 1:16-18). Akan tetapi, ini tidak berarti bahwa semua orang diperdamaikan terlepas dari kehendak mereka. Orang yang menolak tawaran perdamaian Kristus tetap menjadi musuh Allah (Rom 2:4-10).

[4:14]  5 Full Life : BUKAN LAGI ANAK-ANAK.

Nas : Ef 4:14

Dalam ayat Ef 4:13-15 Paulus mendefinisikan orang yang "dewasa" rohaninya sebagai mereka yang memiliki kepenuhan Kristus.

  1. 1) Menjadi dewasa rohani berarti bukan menjadi anak-anak yang mudah goyah, mudah tertipu oleh ajaran palsu dari orang lain dan mudah terpengaruh oleh pameran keahlian yang licik. Orang tetap menjadi anak-anak apabila pengertian dan pengabdian mereka kepada kebenaran alkitabiah tidak memadai (ayat Ef 4:14-15).
  2. 2) Menjadi dewasa secara rohani meliputi "berpegang kepada kebenaran di dalam kasih" (versi Inggris NIV -- "berbicara kebenaran di dalam kasih"), (ayat Ef 4:15). Kebenaran Injil sebagaimana terdapat dalam PB harus dipegang di dalam kasih, diberitakan dengan kasih dan dipertahankan dalam roh kasih. Kasih itu pertama-tama ditujukan kepada "Kristus" (ayat Ef 4:15), kemudian kepada gereja (ayat Ef 4:16) dan kepada satu sama lain (ayat Ef 4:32; bd. 1Kor 16:14).

[1:2]  6 Full Life : BERBAGAI-BAGAI PENCOBAAN.

Nas : Yak 1:2

Kata "pencobaan" (Yun. _peirasmos_) menunjuk kepada penganiayaan dan kesulitan yang datang dari dunia atau Iblis.

  1. 1) Orang percaya harus menghadapi semuanya ini dengan sukacita (bd. Mat 5:11-12; Rom 5:3; 1Pet 1:6) karena pengujian akan mengembangkan iman yang tabah, tabiat yang mantap dan pengharapan yang dewasa (bd. Rom 5:3-5). Iman kita hanya dapat mencapai kedewasaan penuh apabila diperhadapkan dengan kesulitan dan tantangan (ayat Yak 1:3).
  2. 2) Yakobus menyebutkan aneka pencobaan ini "ujian terhadap imanmu". Pencobaan kadang-kadang menimpa kehidupan orang percaya supaya Allah dapat menguji kesungguhan iman mereka. Alkitab tidak pernah mengajarkan bahwa kesulitan di dalam hidup ini selalu menandakan bahwa Allah tidak senang dengan kita. Kesulitan tersebut dapat menjadi tanda bahwa Allah mengakui komitmen kita kepada Dia (bd. pasal Ayub 1:1-2:13).



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA