TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ibrani 13:1-3

Konteks
Nasihat dan doa selamat
13:1 Peliharalah kasih persaudaraan 1 ! k  13:2 Jangan kamu lupa memberi tumpangan kepada orang, l  sebab dengan berbuat demikian beberapa orang dengan tidak diketahuinya m  telah menjamu malaikat-malaikat. 13:3 Ingatlah akan orang-orang hukuman, n  karena kamu sendiri juga adalah orang-orang hukuman. Dan ingatlah akan orang-orang yang diperlakukan sewenang-wenang, karena kamu sendiri juga masih hidup di dunia ini.

Ibrani 13:12-16

Konteks
13:12 Itu jugalah sebabnya Yesus telah menderita di luar pintu gerbang g  untuk menguduskan h  umat-Nya 2  dengan darah-Nya i  sendiri. 13:13 Karena itu marilah kita pergi kepada-Nya 3  j  di luar perkemahan dan menanggung kehinaan-Nya. k  13:14 Sebab di sini kita tidak mempunyai tempat tinggal l  yang tetap; kita mencari kota yang akan datang. m  13:15 Sebab itu marilah kita, oleh Dia, senantiasa mempersembahkan korban n  syukur kepada Allah, yaitu ucapan bibir o  yang memuliakan nama-Nya. 13:16 Dan janganlah kamu lupa berbuat baik dan memberi bantuan, p  sebab korban-korban q  yang demikianlah yang berkenan kepada Allah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:1]  1 Full Life : PELIHARALAH KASIH PERSAUDARAAN.

Nas : Ibr 13:1

Di dalam gereja PB orang-orang percaya memandang dan menyapa satu sama lain sebagai saudara-saudara seiman di dalam Kristus (bd. 1Tes 4:9-10; 1Pet 1:22; 2Pet 1:7). Persaudaraan Kristen merupakan akibat dari hubungan bersama dengan Bapa dan Putra tunggal-Nya (Ibr 1:2). Pada waktu kita mengambil bagian dalam kasih karunia Kristus, kita semua menjadi anak-anak bersama Dia dan ahli waris bersama dari berkat-berkat Bapa (Ibr 1:2; Yoh 1:12-13; Rom 8:14-17; Ef 1:5-7). Sebagai akibat persaudaraan ini, kita diajarkan oleh Bapa untuk saling mengasihi (1Tes 4:9; 1Yoh 4:11;

lihat cat. --> Yoh 13:34;

lihat cat. --> Yoh 13:35).

[atau ref. Yoh 13:34-35]

[13:12]  2 Full Life : MENGUDUSKAN UMAT-NYA.

Nas : Ibr 13:12

Yesus menderita di luar pintu gerbang kota Yerusalem agar kita dapat dijadikan kudus, yaitu dipisahkan dari kehidupan berdosa yang lama dan dikhususkan untuk pelayanan Allah

(lihat art. PENGUDUSAN, dan

lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

[13:13]  3 Full Life : KARENA ITU MARILAH KITA PERGI KEPADA-NYA.

Nas : Ibr 13:13

Menjadi pengikut Kristus berarti pergi di "luar perkemahan". Bagi orang-orang Kristen Yahudi yang menerima surat ini, perkemahan tersebut melambangkan agama Yahudi. Bagi kita perkemahan itu dunia dengan semua kenikmatan dosa, nilai-nilai yang tidak kudus dan sasaran-sasaran yang bersifat sementara. Kita harus ikut menanggung kehinaan Kristus agar dapat mengikut Dia, berbagi rasa dengan Dia, menjadi sahabat-Nya, manunggal dengan-Nya, dan menyatakan kepada dunia keputusan kita untuk tunduk kepada patokan-patokan dan maksud-maksud-Nya. Dengan pergi ke luar pintu gerbang, kita menjadi orang-orang asing di bumi (ayat Ibr 13:14; 11:13). Sekalipun demikian kita bukan tanpa kota karena kita mencari kota yang akan datang, kota yang "mempunyai dasar, yang direncanakan dan dibangun oleh Allah" (Ibr 11:10,14,16; 13:14).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA