TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 33:18

Konteks
33:18 untuk menahan nyawanya dari pada liang kubur, d  dan hidupnya dari pada maut oleh lembing. e 

Ayub 33:24

Konteks
33:24 maka Ia akan mengasihaninya dengan berfirman: Lepaskan dia, supaya jangan ia turun ke liang kubur; q  uang tebusan telah Kuperoleh. r 

Ayub 17:16

Konteks
17:16 Keduanya akan tenggelam ke dasar dunia m  orang mati, apabila kami bersama-sama turun ke dalam debu. n "

Mazmur 55:23

Konteks
55:23 (55-24) Tetapi Engkau, ya Allah, akan menjerumuskan mereka ke lubang k  sumur yang dalam; orang penumpah darah dan penipu l  tidak akan mencapai setengah umurnya. m  Tetapi aku ini percaya kepada-Mu. n 

Mazmur 69:15

Konteks
69:15 (69-16) Janganlah gelombang air w  menghanyutkan aku, atau tubir menelan x  aku, atau sumur menutup mulutnya di atasku. y 

Yesaya 38:17-18

Konteks
38:17 Sesungguhnya, penderitaan x  yang pahit menjadi keselamatan y  bagiku; Engkaulah yang mencegah jiwaku dari lobang z  kebinasaan. Sebab Engkau telah melemparkan segala dosaku a  jauh dari hadapan-Mu. b  38:18 Sebab dunia orang mati c  tidak dapat mengucap syukur d  kepada-Mu, dan maut tidak dapat memuji-muji Engkau; orang-orang yang turun ke liang kubur e  tidak menanti-nanti akan kesetiaan-Mu.

Wahyu 20:1-3

Konteks
Kerajaan seribu tahun
20:1 Lalu aku melihat seorang malaikat turun dari sorga p  memegang anak kunci q  jurang maut r  dan suatu rantai besar di tangannya; 20:2 ia menangkap naga, si ular tua itu, yaitu Iblis dan Satan. s  Dan ia mengikatnya seribu tahun t  lamanya 1 , 20:3 lalu melemparkannya ke dalam jurang maut, u  dan menutup jurang maut itu dan memeteraikannya v  di atasnya, supaya ia jangan lagi menyesatkan bangsa-bangsa 2 , w  sebelum berakhir masa seribu tahun itu; kemudian dari pada itu ia akan dilepaskan untuk sedikit waktu lamanya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:2]  1 Full Life : NAGA ... MENGIKATNYA SERIBU TAHUN LAMANYA.

Nas : Wahy 20:2

Setelah kedatangan Kristus kembali dan peristiwa-peristiwa dari pasal Wahy 19:1-21, Iblis akan diikat dan dipenjarakan selama seribu tahun, supaya ia tidak memperdaya bangsa-bangsa. Ini menunjukkan penghentian penuh dari pengaruhnya sepanjang masa ini. Setelah seribu tahun itu, ia akan dilepaskan untuk suatu masa yang singkat agar memperdaya mereka yang memberontak terhadap pemerintahan Allah (ayat Wahy 20:3,7-9). Pekerjaan yang sangat khas dari Iblis ialah menipu (lih. Kej 3:13; Mat 24:24; 2Tes 2:9-10).

[20:3]  2 Full Life : IA JANGAN LAGI MENYESATKAN BANGSA-BANGSA.

Nas : Wahy 20:3

Bangsa-bangsa yang akan ada selama pemerintahan Kristus di bumi terdiri atas orang percaya yang hidup pada akhir masa kesengsaraan.

(lihat cat. --> Wahy 19:21;

lihat cat. --> Wahy 20:4).

[atau ref. Wahy 19:21; 20:4]

Sekalipun kadang kala istilah "bangsa-bangsa" dipakai secara khusus untuk orang-orang yang tidak percaya, namun Yohanes memakainya juga untuk menunjuk kepada orang-orang yang telah diselamatkan. (Wahy 21:24; 22:2).



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA