TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 12:18

Konteks
12:18 Lalu Firaun memanggil Abram serta berkata: "Apakah yang kauperbuat ini terhadap aku? o  Mengapa tidak kauberitahukan, bahwa ia isterimu? p 

Kejadian 15:2

Konteks
15:2 Abram menjawab: "Ya Tuhan ALLAH, v  apakah yang akan Engkau berikan kepadaku, karena aku akan meninggal dengan tidak mempunyai anak, w  dan yang akan mewarisi rumahku ialah Eliezer, orang Damsyik x  itu."

Kejadian 23:15

Konteks
23:15 "Tuanku, dengarkanlah aku: sebidang tanah dengan harga empat ratus syikal perak, m  apa artinya itu bagi kita? Kuburkan sajalah isterimu yang mati itu."

Kejadian 26:10

Konteks
26:10 Tetapi Abimelekh berkata: "Apakah juga yang telah kauperbuat ini terhadap kami? r  Mudah sekali terjadi, salah seorang dari bangsa ini tidur dengan isterimu, sehingga dengan demikian engkau mendatangkan kesalahan atas kami."

Kejadian 27:20

Konteks
27:20 Lalu Ishak berkata kepada anaknya itu: "Lekas juga engkau mendapatnya, anakku!" Jawabnya: "Karena TUHAN, Allahmu, membuat aku mencapai tujuanku. i "

Kejadian 28:17

Konteks
28:17 Ia takut dan berkata: "Alangkah dahsyatnya tempat ini. c  Ini tidak lain dari rumah Allah, d  ini pintu gerbang sorga."

Kejadian 29:25

Konteks
29:25 Tetapi pada waktu pagi tampaklah bahwa itu Lea! Lalu berkatalah Yakub kepada Laban: "Apakah yang kauperbuat terhadap aku g  ini? Bukankah untuk mendapat Rahel aku bekerja padamu? Mengapa engkau menipu aku 1 ? h "

Kejadian 31:26

Konteks
31:26 berkatalah Laban kepada Yakub: "Apakah yang kauperbuat x  ini, maka engkau mengakali aku y  dan mengangkut anak-anakku perempuan sebagai orang tawanan? z 

Kejadian 31:37

Konteks
31:37 Engkau telah menggeledah segala barangku, sekarang apakah yang kautemui dari segala barang rumahmu? y  Letakkanlah di sini di depan saudara-saudaraku dan saudara-saudaramu, z  supaya mereka mengadili antara kita berdua. a 

Kejadian 37:20

Konteks
37:20 Sekarang, marilah kita bunuh dia dan kita lemparkan ke dalam salah satu sumur ini, i  lalu kita katakan: seekor binatang buas j  telah menerkamnya. k  Dan kita akan lihat nanti, bagaimana jadinya mimpinya l  itu!"

Kejadian 37:26

Konteks
37:26 Lalu kata Yehuda x  kepada saudara-saudaranya itu: "Apakah untungnya kalau kita membunuh adik kita itu dan menyembunyikan darahnya? y 

Kejadian 38:18

Konteks
38:18 Tanyanya: "Apakah tanggungan yang harus kuberikan kepadamu?" Jawab perempuan itu: "Cap meteraimu h  serta kalungmu dan tongkat i  yang ada di tanganmu itu." Lalu diberikannyalah semuanya itu kepadanya, maka ia menghampirinya. Perempuan itu mengandung dari padanya. j 

Kejadian 38:29

Konteks
38:29 Ketika anak itu menarik tangannya kembali, keluarlah x  saudaranya laki-laki, dan bidan itu berkata: "Alangkah kuatnya engkau menembus ke luar," maka anak itu dinamai Peres. y 

Kejadian 39:8

Konteks
39:8 Tetapi Yusuf menolak q  dan berkata kepada isteri tuannya itu: "Dengan bantuanku tuanku itu tidak lagi mengatur apa yang ada di rumah ini dan ia telah menyerahkan segala miliknya pada kekuasaanku, r 

Kejadian 44:15

Konteks
44:15 Berkatalah Yusuf kepada mereka: "Perbuatan apakah yang kamu lakukan ini? t  Tidakkah kamu tahu, bahwa seorang yang seperti aku ini pasti dapat menelaah 2 ? u "

Kejadian 47:3

Konteks
47:3 Firaun bertanya kepada saudara-saudara Yusuf itu: "Apakah pekerjaanmu? h " Jawab mereka kepada Firaun: "Hamba-hambamu i  ini gembala domba, j  baik kami maupun nenek moyang kami."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[29:25]  1 Full Life : MENGAPA ENGKAU MENIPU AKU?

Nas : Kej 29:25

Mungkin Allah mengizinkan Yakub ditipu oleh Laban dan Lea untuk menghukum dan menyadarkannya akan kejahatan dan derita yang disebabkannya ketika menipu ayah dan kakaknya sendiri (bd. pasal Kej 27:1-46). Kita harus mengerti bahwa sekalipun Allah mengampuni kita untuk suatu dosa tertentu dan memulihkan kita, pada saat yang bersamaan Ia mungkin menghukum kita untuk dosa tersebut (lih. 2Sam 12:7-14). Prinsip Allah tetap sama, "Jangan sesat! ... apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya" (Gal 6:7; bd. Ams 22:8; Hos 8:7; 10:12-13).

[44:15]  2 Full Life : PASTI DAPAT MENELAAH.

Nas : Kej 44:15

Lihat cat. --> Kej 44:5.

[atau ref. Kej 44:5]



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA