TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 2:49

Konteks
2:49 Jawab-Nya kepada mereka: "Mengapa kamu mencari Aku? Tidakkah kamu tahu, bahwa Aku harus berada di dalam rumah d  Bapa-Ku?"

Lukas 5:18

Konteks
5:18 Lalu datanglah beberapa orang mengusung seorang lumpuh 1  di atas tempat tidur; mereka berusaha membawa dia masuk dan meletakkannya di hadapan Yesus.

Lukas 9:9

Konteks
9:9 Tetapi Herodes berkata: "Yohanes telah kupenggal kepalanya. Siapa gerangan Dia ini, yang kabarnya melakukan hal-hal demikian?" Lalu ia berusaha supaya dapat bertemu dengan Yesus. u 

Lukas 11:9

Konteks
11:9 Oleh karena itu Aku berkata kepadamu: Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; j  carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah 2 , maka pintu akan dibukakan bagimu.

Lukas 19:3

Konteks
19:3 Ia berusaha untuk melihat orang apakah Yesus itu, tetapi ia tidak berhasil karena orang banyak, sebab badannya pendek.

Lukas 19:47

Konteks
19:47 Tiap-tiap hari Ia mengajar di dalam Bait Allah. e  Imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat serta orang-orang terkemuka dari bangsa Israel berusaha untuk membinasakan Dia, f 

Lukas 24:5

Konteks
24:5 Mereka sangat ketakutan dan menundukkan kepala, tetapi kedua orang itu berkata kepada mereka: "Mengapa kamu mencari Dia yang hidup, di antara orang mati?
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:18]  1 Full Life : MENGUSUNG SEORANG LUMPUH.

Nas : Luk 5:18

Teman-teman orang yang lumpuh itu memiliki iman yang kuat bahwa Yesus dapat menyembuhkan dia. Hal ini terlihat dari keputusan mereka untuk membawa dia kepada Yesus. Kita pula harus percaya bahwa Kristus sanggup memenuhi segala kebutuhan mereka yang kita kenal, dengan menggunakan setiap kesempatan untuk membawa mereka kepada Yesus. Roh Allah akan membuka kesempatan seperti itu jika kita ingin membimbing orang lain kepada Kristus.

[11:9]  2 Full Life : MINTALAH ... CARILAH ... KETOKLAH.

Nas : Luk 11:9

Lihat cat. --> Mat 7:7.

[atau ref. Mat 7:7]



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA