TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 6:22

Konteks
6:22 Berbahagialah kamu, jika karena Anak Manusia r  orang membenci kamu 1 , dan jika mereka mengucilkan kamu, s  dan mencela kamu t  serta menolak namamu sebagai sesuatu yang jahat.

Lukas 6:45

Konteks
6:45 Orang yang baik mengeluarkan barang yang baik dari perbendaharaan hatinya 2  yang baik dan orang yang jahat mengeluarkan barang yang jahat dari perbendaharaannya yang jahat. Karena yang diucapkan mulutnya, t  meluap dari hatinya."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:22]  1 Full Life : JIKA ORANG MEMBENCI KAMU.

Nas : Luk 6:22

Para pengikut Yesus hendaknya "bersukacita" dan "bergembira" (ayat Luk 6:23) bila karena kesetiaan kepada Kristus dan standar saleh, mereka dicela dan dicemooh. Penganiayaan karena kebenaran adalah bukti bahwa orang percaya berada dalam persekutuan yang benar dengan Tuhan, sebab Yesus pun dianiaya dan dibenci oleh dunia (Yoh 15:18-21;

lihat cat. --> Mat 5:10).

[atau ref. Mat 5:10]

[6:45]  2 Full Life : HATINYA.

Nas : Luk 6:45

Hati, pusat jiwa raga kita, menentukan perilaku lahiriah kita dan harus diubah atau bertobat

(lihat cat. --> Mr 7:20-23;

[atau ref. Mr 7:20-23]

lihat art. HATI, dan

lihat art. PEMBAHARUAN).

Tanpa perubahan dalam batin kita ini, tak seorang pun sanggup melakukan kehendak Allah (bd. Yer 24:7; 31:33; 32:39; Yeh 36:23,27; Mat 7:16-20; Mat 12:33-35; 15:18-19; 21:43; Luk 1:17; Rom 6:17).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA