TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 22:18-23

Konteks
22:18 (22-19) Mereka membagi-bagi pakaianku di antara mereka 1 , dan mereka membuang undi m  atas jubahku. n  22:19 (22-20) Tetapi Engkau, TUHAN, janganlah jauh; o  ya kekuatanku, p  segeralah q  menolong aku! r  22:20 (22-21) Lepaskanlah aku dari pedang, s  dan nyawaku t  dari cengkeraman anjing. u  22:21 (22-22) Selamatkanlah aku dari mulut singa, v  dan dari tanduk banteng. w  Engkau telah menjawab aku! 22:22 (22-23) Aku akan memasyhurkan nama-Mu kepada saudara-saudaraku 2  dan memuji-muji x  Engkau di tengah-tengah jemaah: y  22:23 (22-24) kamu yang takut akan TUHAN, pujilah Dia, z  hai segenap anak cucu Yakub, muliakanlah Dia, a  dan gentarlah terhadap Dia, b  hai segenap anak cucu Israel!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:18]  1 Full Life : MEMBAGI-BAGI PAKAIANKU DI ANTARA MEREKA.

Nas : Mazm 22:19

Tentara Romawi melakukan persis seperti yang dinubuatkan ayat ini -- suatu penggenapan nubuat yang menakjubkan (lih. Mat 27:35; Mr 15:24; Luk 23:34; Yoh 19:23-24).

[22:22]  2 Full Life : KEPADA SAUDARA-SAUDARAKU.

Nas : Mazm 22:23

Ibr 2:11-12 menghubungkan ayat ini dengan Yesus Kristus; ini menandai kemenangan salib. Yesus kini adalah Penebus agung yang mengumpulkan "saudara-saudara-Nya" di keliling-Nya (yaitu orang-orang tertebus yang percaya kepada-Nya dan menerima kematian-Nya karena mereka, lih. Yoh 20:17) dan berdiri di antara mereka untuk memuji Tuhan. Kematian-Nya mendatangkan pertolongan bagi yang tertindas (ayat Mazm 22:25), hidup kekal (ayat Mazm 22:27), pemberitaan Injil (ayat Mazm 22:28), pemerintahan-Nya atas semua bangsa (ayat Mazm 22:28-30) dan pengagungan serta kemuliaan terakhir (ayat Mazm 22:31-32).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA