TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 14:34

Konteks
14:34 Kebenaran meninggikan derajat bangsa, p  tetapi dosa adalah noda bangsa.

Amsal 29:8

Konteks
29:8 Pencemooh mengacaukan kota, tetapi orang bijak meredakan amarah. q 

Kejadian 41:38-42

Konteks
41:38 Lalu berkatalah Firaun kepada para pegawainya: "Mungkinkah kita mendapat orang seperti ini, seorang yang penuh dengan Roh Allah? c " 41:39 Kata Firaun kepada Yusuf: "Oleh karena Allah telah memberitahukan semuanya ini kepadamu, d  tidaklah ada orang yang demikian berakal budi dan bijaksana seperti engkau. e  41:40 Engkaulah menjadi kuasa atas istanaku, f  dan kepada perintahmu g  seluruh rakyatku akan taat; hanya takhta inilah kelebihanku dari padamu. h " 41:41 Selanjutnya Firaun berkata kepada Yusuf: "Dengan ini aku melantik engkau menjadi kuasa atas seluruh tanah Mesir. i " 41:42 Sesudah itu Firaun menanggalkan cincin j  meterainya dari jarinya dan mengenakannya pada jari Yusuf; dipakaikannyalah kepada Yusuf pakaian k  dari pada kain halus l  dan digantungkannya kalung emas pada lehernya. m 

Kejadian 45:8

Konteks
45:8 Jadi bukanlah kamu yang menyuruh aku ke sini, tetapi Allah; b  Dialah yang telah menempatkan aku sebagai bapa c  bagi Firaun dan tuan atas seluruh istananya dan sebagai kuasa atas seluruh tanah Mesir. d 

Kejadian 45:2

Konteks
45:2 Setelah itu menangislah o  ia keras-keras, sehingga kedengaran p  kepada orang Mesir dan kepada seisi istana Firaun.

Kejadian 32:20-22

Konteks
32:20 dan kamu harus mengatakan juga: Hambamu a  Yakub sendiri ada di belakang kami." Sebab pikir Yakub: "Baiklah aku mendamaikan hatinya dengan persembahan b  yang diantarkan lebih dahulu, c  kemudian barulah aku akan melihat mukanya; mungkin ia akan menerima aku d  dengan baik." 32:21 Jadi persembahan e  itu diantarkan lebih dahulu, tetapi ia sendiri bermalam pada malam itu di tempat perkemahannya.
Pergumulan Yakub dengan Allah
32:22 Pada malam itu Yakub bangun dan ia membawa kedua isterinya, kedua budaknya perempuan dan kesebelas anaknya, f  dan menyeberang di tempat penyeberangan sungai Yabok. g 

Ayub 22:30

Konteks
22:30 Orang yang tidak bersalah w  diluputkan-Nya: engkau luput karena kebersihan tanganmu. x "

Pengkhotbah 9:15

Konteks
9:15 di situ terdapat seorang miskin yang berhikmat, dengan hikmatnya ia menyelamatkan kota itu, tetapi tak ada orang yang mengingat orang yang miskin v  itu 1 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:15]  1 Full Life : TAK ADA ORANG YANG MENGINGAT ORANG YANG MISKIN ITU.

Nas : Pengkh 9:15

Dalam perumpamaan ini, sebuah kota kecil yang dikepung oleh bala tentara besar tampaknya tidak ada harapan lagi (ayat Pengkh 9:14). Tetapi seorang miskin yang bijaksana membuat rencana dan kota itu pun selamat. Akan tetapi, rupanya seorang lain memperoleh kehormatan karena menyelamatkan kota itu, dan orang bijaksana itu, mungkin karena miskin, dilupakan. Orang percaya harus menyadari bahwa selama mereka masih di bumi, keadilan dan kejujuran tidak akan sempurna, tetapi dalam hidup setelah kematian, Allah akan meluruskan semua kesalahan dan memberi pahala atas semua perbuatan benar.



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA