TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 13:11-17

Konteks
Binatang yang keluar dari dalam bumi
13:11 Dan aku melihat seekor binatang lain 1  keluar dari dalam bumi e  dan bertanduk dua sama seperti anak domba dan ia berbicara seperti seekor naga. f  13:12 Dan seluruh kuasa g  binatang yang pertama itu dijalankannya h  di depan matanya. Ia menyebabkan seluruh bumi dan semua penghuninya menyembah binatang pertama 2 , i  yang luka parahnya telah sembuh. j  13:13 Dan ia mengadakan tanda-tanda k  yang dahsyat, bahkan ia menurunkan api dari langit l  ke bumi di depan mata semua orang. 13:14 Ia menyesatkan m  mereka yang diam di bumi n  dengan tanda-tanda, o  yang telah diberikan kepadanya untuk dilakukannya di depan mata binatang itu. Dan ia menyuruh mereka yang diam di bumi, supaya mereka mendirikan patung untuk menghormati binatang yang luka oleh pedang, namun yang tetap hidup p  itu. 13:15 Dan kepadanya diberikan kuasa untuk memberikan nyawa kepada patung binatang itu, sehingga patung binatang itu berbicara juga, dan bertindak begitu rupa, sehingga semua orang, yang tidak menyembah q  patung binatang itu, dibunuh 3 . r  13:16 Dan ia menyebabkan, sehingga kepada semua orang, kecil atau besar, s  kaya atau miskin, merdeka atau hamba, diberi tanda 4  pada tangan kanannya atau pada dahinya, t  13:17 dan tidak seorangpun yang dapat membeli atau menjual selain dari pada mereka yang memakai tanda itu, u  yaitu nama binatang itu atau bilangan namanya. v 

Wahyu 16:13-14

Konteks
16:13 Dan aku melihat dari mulut naga n  dan dari mulut binatang o  dan dari mulut nabi palsu p  itu keluar tiga roh najis q  yang menyerupai katak 5 . r  16:14 Itulah roh-roh setan s  yang mengadakan perbuatan-perbuatan t  ajaib 6 , dan mereka pergi mendapatkan raja-raja di seluruh dunia, u  untuk mengumpulkan mereka guna peperangan v  pada hari besar, w  yaitu hari Allah Yang Mahakuasa.

Wahyu 20:10

Konteks
20:10 dan Iblis, yang menyesatkan mereka, t  dilemparkan ke dalam lautan api dan belerang 7 , u  yaitu tempat binatang v  dan nabi palsu w  itu, dan mereka disiksa siang malam sampai selama-lamanya. x 

Wahyu 22:15

Konteks
22:15 Tetapi anjing-anjing g  dan tukang-tukang sihir, orang-orang sundal, orang-orang pembunuh, penyembah-penyembah berhala dan setiap orang yang mencintai dusta dan yang melakukannya 8 , tinggal di luar. h 

Daniel 7:8-11

Konteks
7:8 Sementara aku memperhatikan tanduk-tanduk itu, tampak tumbuh di antaranya suatu tanduk lain yang kecil 9 , c  sehingga tiga dari tanduk-tanduk yang dahulu itu tercabut; dan pada tanduk itu tampak ada mata seperti mata manusia d  dan mulut yang menyombong. e  7:9 Sementara aku terus melihat, takhta-takhta diletakkan, lalu duduklah f  Yang Lanjut Usianya 10 ; g  pakaian-Nya putih seperti salju h  dan rambut-Nya bersih seperti bulu domba; i  kursi-Nya dari nyala api dengan roda-rodanya j  dari api yang berkobar-kobar; 7:10 suatu sungai api k  timbul dan mengalir dari hadapan-Nya; l  seribu kali beribu-ribu melayani Dia, dan selaksa kali berlaksa-laksa berdiri di hadapan-Nya. Lalu duduklah Majelis Pengadilan dan dibukalah Kitab-kitab. m  7:11 Aku terus melihatnya, karena perkataan sombong yang diucapkan n  tanduk itu; aku terus melihatnya, sampai binatang itu dibunuh, tubuhnya dibinasakan dan diserahkan ke dalam api o  yang membakar.

Daniel 7:24-26

Konteks
7:24 Kesepuluh tanduk g  itu ialah kesepuluh raja yang muncul dari kerajaan itu. Sesudah mereka, akan muncul seorang raja 11 ; dia berbeda dengan raja-raja yang dahulu dan akan merendahkan tiga raja. 7:25 Ia akan mengucapkan perkataan yang menentang Yang Mahatinggi, h  dan akan menganiaya orang-orang kudus i  milik Yang Mahatinggi; ia berusaha untuk mengubah waktu j  dan hukum, dan mereka akan diserahkan ke dalam tangannya selama satu masa dan dua masa dan setengah masa. k  7:26 Lalu Majelis Pengadilan akan duduk, dan kekuasaan akan dicabut dari padanya untuk dimusnahkan l  dan dihancurkan sampai lenyap.

Daniel 8:24

Konteks
8:24 Kekuatannya akan menjadi hebat, tetapi tidak sekuat yang terdahulu, dan ia akan mendatangkan kebinasaan yang mengerikan, dan apa yang dilakukannya akan berhasil; orang-orang berkuasa akan dibinasakannya, juga umat orang kudus. j 

Daniel 8:26

Konteks
8:26 Adapun penglihatan tentang petang dan pagi itu, apa yang dikatakan tentang itu adalah benar. n  Tetapi engkau, sembunyikanlah o  penglihatan itu, sebab hal itu mengenai masa depan p  yang masih jauh."

Daniel 8:2

Konteks
8:2 Aku melihat dalam penglihatan itu, dan sementara aku melihat, aku berada di puri Susan, w  yang ada di wilayah Elam, x  dan aku melihat dalam penglihatan itu, bahwa aku sedang di tepi sungai Ulai.

Daniel 2:8-11

Konteks
2:8 Jawab raja: "Aku tahu benar-benar, bahwa kamu mencoba mengulur-ulur waktu, karena kamu melihat, bahwa aku telah mengambil keputusan, 2:9 yakni jika kamu tidak dapat memberitahukan kepadaku mimpi itu, maka kamu akan kena hukuman x  yang sama; dan aku tahu bahwa kamu telah bermufakat untuk mengatakan kepadaku hal-hal yang bohong dan busuk, sampai keadaan berubah. Oleh sebab itu ceriterakanlah kepadaku mimpi itu, supaya aku tahu, bahwa kamu dapat memberitahukan maknanya juga kepadaku. y " 2:10 Para Kasdim z  itu menjawab raja: "Tidak ada seorangpun di muka bumi yang dapat memberitahukan apa yang diminta tuanku raja! Dan tidak pernah seorang raja, bagaimanapun agungnya dan besar kuasanya, telah meminta hal sedemikian dari seorang berilmu atau seorang ahli jampi atau seorang Kasdim. a  2:11 Apa yang diminta tuanku raja adalah terlalu berat, dan tidak ada seorangpun yang dapat memberitahukannya kepada tuanku raja, selain dari dewa-dewa b  yang tidak berdiam di antara manusia."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:11]  1 Full Life : SEEKOR BINATANG LAIN.

Nas : Wahy 13:11

Binatang lain ini akan membantu binatang yang pertama

(lihat cat. --> Wahy 13:2),

[atau ref. Wahy 13:2]

mengarahkan dunia untuk menyembah antikristus (ayat Wahy 13:12) dan menyesatkan umat manusia dengan mengerjakan mukjizat-mukjizat yang besar (ayat Wahy 13:13-14; bd. Ul 13:1-3; 2Tes 2:9-12). Ia juga disebut sebagai "nabi palsu" (Wahy 19:20; 20:10). Sebuah patung antikristus barangkali akan ditempatkan di dalam bait Allah (Dan 9:27; Mat 24:15; 2Tes 2:4). Dua tanduknya yang sama seperti anak domba itu menandakan usahanya untuk menipu dengan cara memerankan seorang yang penuh kasih, kelembutan, dan kepedulian. Namun, dalam kenyataannya, wataknya tidak seperti seekor anak domba melainkan seekor naga (bd. Mat 7:15).

[13:12]  2 Full Life : MENYEMBAH BINATANG PERTAMA.

Nas : Wahy 13:12

Binatang kedua akan memperkenalkan suatu jemaat oikumene yang palsu yang akan menyembah antikristus. Ia akan mengadakannya dengan mempertunjukkan tanda-tanda dan mukjizat-mukjizat yang besar (ayat Wahy 13:13-14). Dalam beberapa cara, pelayanannya akan meniru pelayanan adikodrati Roh Kudus (bd. 2Tes 2:9-10).

[13:15]  3 Full Life : TIDAK MENYEMBAH PATUNG BINATANG ITU, DIBUNUH.

Nas : Wahy 13:15

Suatu ketetapan akan diumumkan untuk membunuh semua orang yang menolak untuk menyembah penguasa dunia dan patungnya. Dengan kata lain, banyak orang yang melawan antikristus dan tinggal setia kepada Yesus akan membayar harganya dengan nyawa mereka sendiri

(lihat cat. --> Wahy 6:9;

[atau ref. Wahy 6:9]

Wahy 14:12-13).

[13:16]  4 Full Life : TANDA.

Nas : Wahy 13:16

Antikristus akan berusaha untuk memperoleh kuasa total atas dunia ekonomi. Semua orang harus menyembahnya dan menerima suatu tanda pada tangan atau dahi mereka agar dapat membeli atau menjual (ayat Wahy 13:16-17), dan menunjukkan para pengikut agama dunia yang diperkenalkan oleh antikristus itu. Mereka yang menolak tanda ini akan dikejar untuk dibunuh (ayat Wahy 13:15).

[16:13]  5 Full Life : KATAK.

Nas : Wahy 16:13

Roh-roh najis ini adalah setan-setan yang dapat mengadakan perbuatan-perbuatan ajaib dan dengan demikian memperdaya bangsa-bangsa untuk mendukung kejahatan, dosa, dan antikristus. "Naga" itu harus disamakan dengan Iblis (Wahy 12:9), dan "binatang" itu dengan antikristus (lih. pasal Wahy 13:1-18).

[16:14]  6 Full Life : ROH-ROH SETAN YANG MENGADAKAN PERBUATAN-PERBUATAN AJAIB.

Nas : Wahy 16:14

Dalam masa kesengsaraan, para penguasa bangsa-bangsa akan dirasuk setan. Karena diperdaya oleh Iblis melalui mukjizat-mukjizat, mereka akan mengambil bagian dalam sebuah rencana gila yang akan menjerumuskan seluruh dunia ke dalam suatu bencana yang besar

(lihat art. KESENGSARAAN BESAR; dan

lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).

[20:10]  7 Full Life : IBLIS ... LAUTAN API DAN BELERANG.

Nas : Wahy 20:10

Kuasa Iblis tidak akan bertahan selama-lamanya, karena Allah akan melemparkannya ke dalam lautan api dan belerang (lih. Yes 14:9-17). Di sana ia tidak akan memerintah, tetapi akan disiksa siang dan malam untuk selama-lamanya.

[22:15]  8 Full Life : SETIAP ORANG YANG MENCINTAI DUSTA DAN YANG MELAKUKANNYA.

Nas : Wahy 22:15

Perhatikanlah bagaimana dua pasal terakhir dari Alkitab memusatkan perhatiannya pada soal dusta. Mereka yang melakukan dusta disebut tiga kali:

  1. (1) Semua pendusta "akan mendapat bagian mereka di dalam lautan yang menyala-nyala oleh api dan belerang" (Wahy 21:8);
  2. (2) mereka yang melakukan "dusta" tidak akan masuk ke dalam kota Allah yang kekal (Wahy 21:27);
  3. (3) mereka yang menyukai dan melakukan dusta akan berada di luar kerajaan kekal Allah. Dusta menjadi dosa terakhir yang dihukum dalam Alkitab, mungkin karena dusta yang telah mengakibatkan kejatuhan umat manusia (Kej 3:1-5; bd. Yoh 8:44). Kata-kata yang serius ini harus menjadi suatu peringatan bagi semua orang dalam gereja yang mempercayai bahwa Allah bersikap toleran terhadap dusta dan penipuan.

[7:8]  9 Full Life : TANDUK LAIN YANG KECIL.

Nas : Dan 7:8

Tanduk kecil ini melambangkan pemimpin besar terakhir di dunia -- antikristus (1Yoh 2:18), manusia durhaka (2Tes 2:3,8), binatang yang mengalahkan tiga dari sepuluh raja itu (ayat Dan 7:11,24; Wahy 13:7; Wahy 19:19-20). Dia akan berperang melawan orang-orang kudus Allah, mengalahkan mereka (ayat Dan 7:21-22,25), dan mengucapkan perkataan yang menentang Allah (ayat Dan 7:25). Ketika "Yang Lanjut Usia" (yaitu, Yesus Kristus) datang (ayat Dan 7:9), orang kudus akan memegang pemerintahan (ayat Dan 7:22,27; bd. Wahy 11:15-18; 20:4-6); antikristus akan dibinasakan (ayat Dan 7:11,26) dan dicampakkan ke dalam lautan api yang menyala-nyala (Wahy 19:20).

[7:9]  10 Full Life : DUDUKLAH YANG LANJUT USIANYA.

Nas : Dan 7:9

"Yang Lanjut Usia" adalah cara lain untuk mengakui Allah sebagai Yang Kekal, Yang oleh Abraham diakui sebagai "Hakim segenap bumi" (Kej 18:25). Ia dilukiskan sebagai menghakimi semua orang dan semua kerajaan pada akhir zaman. Gambaran Allah di dalam ayat ini juga menyatakan kekudusan-Nya ("pakaiannya putih seperti salju"), keagungan-Nya ("rambutnya bersih seperti bulu domba"), dan keadilan yang menyala-nyala ("kursi-Nya dari nyala api dan roda-rodanya dari api yang berkobar-kobar").

[7:24]  11 Full Life : AKAN MUNCUL SEORANG RAJA.

Nas : Dan 7:24-25

Tanduk kecil itu

(lihat cat. --> Dan 7:8)

[atau ref. Dan 7:8]

akan muncul setelah kesepuluh tanduk (sepuluh kerajaan atau bangsa), yaitu pada akhir zaman sekarang ini di daerah kekaisaran Roma yang dahulu. Tanduk kecil di sini berbeda dari tanduk yang semula kecil dalam Dan 8:9, yang keluar dari kerajaan Yunani dan melambangkan Antiokhus Epifanes, sebuah lambang antikristus. Tanduk kecil ini muncul dari binatang Roma dan menguasai tiga kerajaan dengan paksa; kerajaan lainnya agaknya mendelegasikan kekuasaan mereka kepadanya. Ia mengucapkan hujat terhadap Yang Mahatinggi, yaitu Yang Lanjut Usia, Allah Bapa (bd. 2Tes 2:4). Ia akan "menganiaya orang-orang kudus" Allah dan "berusaha untuk mengubah waktu" (saat-saat ibadah khusus) dan hukum-hukum Allah; ia akan terus menganiaya orang kudus selama tiga setengah tahun sampai ia dibinasakan (bd. Dan 9:27; Wahy 11:2-3; 12:11; 13:5). Semua ini berguna untuk menetapkan bahwa tanduk kecil ini sama dengan binatang pertama dari Wahyu (lih. pasal Wahy 13:1-18), yang biasanya disebut antikristus

(lihat art. KESENGSARAAN BESAR, dan

lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA