TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 3:2

Konteks
3:2 Layangkanlah matamu ke bukit-bukit h  gundul dan lihatlah! Di manakah engkau tidak pernah ditiduri? Di pinggir jalan-jalan i  engkau duduk menantikan kekasih, seperti seorang Arab di padang gurun. Engkau telah mencemarkan negeri j  dengan zinahmu k  dan dengan kejahatanmu.

Yeremia 4:5

Konteks
Yehuda mendapat ancaman dari utara
4:5 Beritahukanlah di Yehuda dan kabarkanlah n  di Yerusalem: Tiuplah sangkakala o  di dalam negeri, berserulah keras-keras: "Berkumpullah dan marilah kita pergi ke kota-kota p  yang berkubu!"

Yeremia 4:7

Konteks
4:7 Singa t  telah bangkit dari belukar, u  pemusnah v  bangsa-bangsa telah berangkat, telah keluar dari tempatnya untuk membuat negerimu menjadi tandus; w  kota-kotamu akan dijadikan puing, x  tidak ada yang mendiaminya.

Yeremia 4:16

Konteks
4:16 Peringatkanlah kepada bangsa-bangsa: Sungguh ia datang! Kabarkanlah di Yerusalem: "Pengepung datang dari negeri t  yang jauh, memperdengarkan suaranya u  terhadap kota-kota Yehuda. v 

Yeremia 4:20

Konteks
4:20 Kehancuran demi kehancuran h  dikabarkan, seluruh negeri dirusakkan; i  kemahku j  dirusakkan dengan tiba-tiba, tendaku dalam sekejap mata.

Yeremia 4:28

Konteks
4:28 Karena hal ini bumi akan berkabung, a  dan langit di atas akan menjadi gelap, b  sebab Aku telah mengatakannya, Aku telah merancangnya, Aku tidak akan menyesalinya c  dan tidak akan mundur d  dari pada itu."

Yeremia 6:12

Konteks
6:12 Rumah-rumah mereka akan beralih kepada orang lain, s  bersama ladang-ladang dan isteri-isteri t  mereka. --"Sesungguhnya, Aku mengacungkan tangan-Ku u  melawan penduduk negeri ini, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 6:20

Konteks
6:20 Apakah gunanya bagi-Ku kamu bawa kemenyan dari Syeba m  dan tebu n  yang baik dari negeri yang jauh? Aku tidak berkenan o  kepada korban-korban bakaranmu dan korban-korban sembelihanmu p  tidak menyenangkan hati-Ku. q 

Yeremia 7:22

Konteks
7:22 Sungguh, pada waktu Aku membawa nenek moyangmu keluar dari tanah Mesir Aku tidak mengatakan atau memerintahkan q  kepada mereka sesuatu tentang korban bakaran dan korban sembelihan; r 

Yeremia 7:34

Konteks
7:34 Di kota-kota Yehuda serta di jalan-jalan Yerusalem b  akan Kuhentikan suara c  kegirangan dan suara sukacita, suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan, d  sebab negeri itu akan menjadi tempat yang tandus. e 

Yeremia 9:19

Konteks
9:19 Sebab terdengar ratapan dari Sion: Wahai binasalah y  kami! Kami sangat dipermalukan! Sebab kami harus meninggalkan negeri ini, karena rumah-rumah kediaman kami dirobohkan orang.

Yeremia 10:10

Konteks
10:10 Tetapi TUHAN adalah Allah yang benar, Dialah Allah yang hidup j  dan Raja yang kekal. k  Bumi goncang l  karena murka-Nya, m  dan bangsa-bangsa tidak tahan akan geram-Nya. n 

Yeremia 10:13

Konteks
10:13 Apabila Ia memperdengarkan t  suara-Nya, menderulah bunyi air di langit, Ia menaikkan kabut awan dari ujung bumi, Ia membuat kilat u  serta dengan hujan, v  dan mengeluarkan angin dari perbendaharaan-Nya. w 

Yeremia 10:18

Konteks
10:18 Sebab beginilah firman TUHAN: "Sesungguhnya, sekali ini Aku akan melemparkan f  penduduk negeri ini, dan Aku akan menyesakkan g  mereka, supaya mereka merasakannya." --

Yeremia 10:22

Konteks
10:22 Terdengarlah suatu berita, bunyinya: Kegemparan besar akan datang dari tanah sebelah utara, q  untuk membuat kota-kota Yehuda menjadi sunyi sepi, r  menjadi tempat persembunyian serigala-serigala. s 

Yeremia 11:7

Konteks
11:7 Sebab Aku sungguh-sungguh memperingatkan nenek moyangmu, pada waktu Aku menuntun mereka keluar dari tanah Mesir; sampai kepada waktu ini Aku memperingatkan mereka terus-menerus: m  Dengarkanlah suara-Ku!

Yeremia 12:5

Konteks
12:5 "Jika engkau telah berlari dengan orang berjalan kaki, dan engkau telah dilelahkan 1 , bagaimanakah engkau hendak berpacu melawan kuda? Dan jika di negeri yang damai engkau tidak merasa tenteram, apakah yang akan engkau perbuat di hutan belukar u  sungai Yordan?

Yeremia 12:11

Konteks
12:11 Ya, mereka telah membuatnya sunyi sepi, g  sunyi sepi tanah itu berkabung di hadapan-Ku! h  Sunyi sepi sekarang segenap negeri itu, tetapi tidak ada orang yang memperhatikannya.

Yeremia 15:4

Konteks
15:4 Dengan demikian Aku akan membuat mereka menjadi kengerian n  bagi segala kerajaan di bumi, o  oleh karena segala apa yang dilakukan Manasye 2  p  bin Hizkia, raja Yehuda, di Yerusalem."

Yeremia 15:10

Konteks
Pergumulan nabi Yeremia
15:10 Celaka aku, ya ibuku 3 , bahwa engkau melahirkan g  aku, seorang yang menjadi buah perbantahan dan buah percederaan h  bagi seluruh negeri. Aku bukan orang yang menghutangkan i  ataupun orang yang menghutang kepada siapapun, tetapi mereka semuanya mengutuki j  aku.

Yeremia 16:6

Konteks
16:6 Besar kecil akan mati di negeri ini; t  mereka tidak akan dikuburkan, dan tidak ada orang yang akan meratapi u  mereka; tidak ada orang yang akan menoreh-noreh diri v  dan yang akan menggundul w  kepala karena mereka.

Yeremia 16:14

Konteks
16:14 Sebab itu, demikianlah firman TUHAN, sesungguhnya, waktunya akan datang, n  bahwa tidak dikatakan orang lagi: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun orang Israel keluar dari tanah Mesir!, o 

Yeremia 16:18

Konteks
16:18 Aku akan mengganjar y  dua kali lipat 4  z  kesalahan dan dosa mereka, oleh karena mereka telah menajiskan negeri-Ku a  dengan bangkai dewa-dewa b  mereka yang menjijikkan dan telah memenuhi tanah milik-Ku dengan perbuatan c  d  mereka yang keji."

Yeremia 17:6

Konteks
17:6 Ia akan seperti semak bulus di padang belantara, ia tidak akan mengalami datangnya keadaan baik; ia akan tinggal di tanah z  angus di padang gurun, di negeri padang asin a  yang tidak berpenduduk.

Yeremia 17:13

Konteks
17:13 Ya Pengharapan n  Israel, TUHAN, semua orang yang meninggalkan o  Engkau akan menjadi malu; orang-orang yang menyimpang dari pada-Mu akan dilenyapkan p  di negeri, sebab mereka telah meninggalkan sumber air q  yang hidup, yakni TUHAN.

Yeremia 22:10

Konteks
Nubuat melawan raja Salum
22:10 Janganlah kamu menangisi orang mati z  dan janganlah turut berdukacita a  karena dia. Lebih baiklah kamu menangisi dia yang sudah pergi, sebab ia tidak akan kembali b  lagi, ia tidak lagi akan melihat tanah kelahirannya.

Yeremia 22:12

Konteks
22:12 tetapi ia akan mati d  di tempat pembuangannya, dan tidak lagi akan melihat negeri ini."

Yeremia 22:26

Konteks
22:26 Aku akan melemparkan k  engkau serta ibumu l  yang melahirkan engkau ke negeri lain, yang bukan tempat kelahiranmu; di sanalah kamu akan mati.

Yeremia 23:3

Konteks
23:3 Dan Aku sendiri akan mengumpulkan sisa-sisa c  kambing domba-Ku dari segala negeri ke mana Aku menceraiberaikan mereka, dan Aku akan membawa mereka kembali ke padang d  mereka: mereka akan berkembang biak dan bertambah banyak.

Yeremia 23:5

Konteks
23:5 Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menumbuhkan Tunas h  adil 5  bagi Daud. Ia akan memerintah i  sebagai raja j  yang bijaksana dan akan melakukan keadilan dan kebenaran k  di negeri.

Yeremia 23:7

Konteks
23:7 Sebab itu, demikianlah firman TUHAN, sesungguhnya, waktunya akan datang, o  bahwa orang tidak lagi mengatakan: Demi TUHAN yang hidup yang menuntun orang Israel keluar dari tanah Mesir!, p 

Yeremia 23:24

Konteks
23:24 Sekiranya ada seseorang menyembunyikan e  diri dalam tempat persembunyian, masakan Aku tidak melihat dia? demikianlah firman TUHAN. Tidakkah Aku memenuhi langit dan bumi? f  demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 24:6

Konteks
24:6 Maka Aku akan mengarahkan mata-Ku kepada mereka untuk kebaikan mereka, dan Aku akan membawa mereka kembali o  ke negeri ini. Aku akan membangun p  mereka, bukan meruntuhkannya; Aku akan menanam, q  bukan mencabutnya.

Yeremia 24:9

Konteks
24:9 Aku akan membuat mereka menjadi kengerian a  bagi segala kerajaan di bumi, menjadi aib dan perumpamaan, b  menjadi sindiran dan kutuk c  di segala tempat ke mana Aku menceraiberaikan d  mereka.

Yeremia 25:11

Konteks
25:11 Maka seluruh negeri ini akan menjadi reruntuhan dan ketandusan, h  dan bangsa-bangsa ini akan menjadi hamba i  kepada raja Babel tujuh puluh tahun 6  j  lamanya.

Yeremia 25:31-32

Konteks
25:31 Deru o  perang akan sampai ke ujung bumi, sebab TUHAN mempunyai pengaduan p  terhadap bangsa-bangsa; Ia akan berperkara q  dengan segala r  makhluk: Orang-orang fasik akan diserahkan-Nya kepada pedang, s  demikianlah firman TUHAN. 25:32 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Sesungguhnya, malapetaka t  akan menjalar dari bangsa ke bangsa, u  suatu badai v  besar akan berkecamuk dari ujung-ujung bumi. w 

Yeremia 25:38

Konteks
25:38 Seperti singa h  Ia meninggalkan semak belukar persembunyian-Nya, sebab negeri mereka sudah menjadi ketandusan, i  oleh karena pedang yang dahsyat, j  oleh karena murka-Nya k  yang menyala-nyala."

Yeremia 26:6

Konteks
26:6 maka Aku akan membuat rumah ini sama seperti Silo, v  dan kota ini menjadi kutuk w  bagi segala bangsa di bumi."

Yeremia 28:8

Konteks
28:8 Nabi-nabi yang ada sebelum aku dan sebelum engkau dari dahulu kala telah bernubuat kepada banyak negeri dan terhadap kerajaan-kerajaan yang besar tentang perang dan malapetaka dan penyakit sampar. p 

Yeremia 31:16

Konteks
31:16 Beginilah firman TUHAN: Cegahlah suaramu dari menangis, dan matamu dari mencucurkan air mata, o  sebab untuk jerih payahmu ada ganjaran, p  demikianlah firman TUHAN; mereka akan kembali q  dari negeri musuh.

Yeremia 31:22

Konteks
31:22 Berapa lama lagi engkau mundur maju, h  hai anak perempuan yang tidak taat? i  Sebab TUHAN menciptakan sesuatu j  yang baru di negeri: perempuan merangkul k  laki-laki."

Yeremia 32:15

Konteks
32:15 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Rumah, ladang dan kebun anggur akan dibeli pula di negeri e  ini!

Yeremia 32:20-21

Konteks
32:20 Engkau yang memperlihatkan tanda-tanda dan mujizat-mujizat s  di tanah Mesir, t  sampai kepada waktu ini kepada Israel dan kepada umat manusia, sehingga Engkau membuat nama u  bagi-Mu, seperti yang ternyata pada waktu ini. 32:21 Engkau telah membawa umat-Mu Israel keluar dari tanah Mesir dengan tanda-tanda dan mujizat-mujizat, dengan tangan v  yang kuat dan lengan w  yang teracung dan dengan kedahsyatan x  yang besar.

Yeremia 32:37

Konteks
32:37 Sesungguhnya, Aku mengumpulkan k  mereka dari segala negeri 7 , ke mana Aku menceraiberaikan mereka karena murka-Ku, kehangatan amarah-Ku l  dan gusar-Ku yang besar, dan Aku akan mengembalikan mereka ke tempat ini dan akan membuat mereka diam dengan tenteram. m 

Yeremia 32:43

Konteks
32:43 Orang akan membeli z  ladang lagi di negeri ini yang kamu katakan: Itu adalah tempat tandus a  tanpa manusia dan hewan; itu telah diserahkan ke dalam tangan orang-orang Kasdim!

Yeremia 33:25

Konteks
33:25 Beginilah firman TUHAN: Jika Aku tidak menetapkan perjanjian-Ku dengan siang dan malam l  dan aturan m  langit dan bumi, n 

Yeremia 34:13

Konteks
34:13 "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Aku sendiri telah mengikat perjanjian dengan nenek moyangmu g  pada waktu Aku membawa mereka keluar dari tanah Mesir, dari tempat perbudakan, h  isinya:

Yeremia 34:19-20

Konteks
34:19 pemuka-pemuka Yehuda, pemuka-pemuka Yerusalem, pegawai-pegawai u  istana, imam-imam dan segenap rakyat negeri yang telah berjalan di antara belahan-belahan anak lembu jantan itu, 34:20 mereka akan Kuserahkan v  ke dalam tangan musuh mereka dan ke dalam tangan orang-orang yang berusaha mencabut nyawa w  mereka, sehingga mayat mereka menjadi makanan burung-burung di udara dan binatang-binatang di bumi. x 

Yeremia 37:1-2

Konteks
Raja Zedekia meminta petunjuk kepada Yeremia
37:1 Zedekia 8  t  bin Yosia menjadi raja u  menggantikan Konya v  bin Yoyakim; Nebukadnezar, raja Babel, telah mengangkat dia menjadi raja atas negeri Yehuda. 37:2 Tetapi baik ia, baik pegawai-pegawainya maupun rakyat negeri itu, tidak mendengarkan w  firman yang disampaikan TUHAN dengan perantaraan nabi Yeremia.

Yeremia 37:19

Konteks
37:19 Di manakah gerangan para nabimu z  yang telah bernubuat kepadamu, bahwa raja Babel tidak akan datang menyerang kamu dan negeri ini?

Yeremia 40:6

Konteks
40:6 Jadi pergilah Yeremia kepada Gedalya bin Ahikam di Mizpa, z  dan diam bersama-sama dengan dia di tengah-tengah rakyat yang masih tinggal di negeri itu.

Yeremia 43:4

Konteks
43:4 Demikianlah Yohanan bin Kareah dan semua perwira tentara serta seluruh rakyat u  tidak mau mendengarkan suara v  TUHAN untuk tinggal di tanah Yehuda. w 

Yeremia 43:11

Konteks
43:11 Dan apabila ia datang, ia akan memukul tanah Mesir: k  Yang ke maut, l  ke mautlah! m  Yang ke tawanan, ke tawananlah! n  Yang ke pedang, ke pedanglah! o 

Yeremia 43:13

Konteks
43:13 Ia akan memecahkan tugu-tugu u  berhala Bet-Syemes v  yang ada di Mesir dan akan menghanguskan kuil para allah Mesir itu dengan api."

Yeremia 44:24

Konteks
44:24 Kemudian berkatalah Yeremia kepada segenap rakyat dan kepada semua perempuan d  itu: "Dengarlah firman TUHAN, hai semua orang Yehuda yang ada di tanah Mesir. e 

Yeremia 44:27

Konteks
44:27 Sesungguhnya Aku berjaga-jaga m  untuk kecelakaan n  mereka dan bukan untuk kebahagiaan mereka; setiap orang Yehuda yang ada di tanah Mesir akan dihabiskan o  oleh pedang dan oleh kelaparan p  sampai mereka punah q  sama sekali.

Yeremia 46:8

Konteks
46:8 Itulah Mesir yang meluas seperti sungai Nil, j  dan yang airnya bergelora seperti sungai-sungai. Ia berkata: Aku mau meluas menutupi bumi, membinasakan kota dan penduduknya. k 

Yeremia 46:12-13

Konteks
46:12 Bangsa-bangsa telah mendengar tentang celamu, bumi telah penuh dengan teriakmu, sebab pahlawan yang satu tersandung kepada pahlawan yang lain, keduanya rebah x  bersama-sama." 46:13 Firman yang disampaikan TUHAN kepada nabi Yeremia tentang datangnya Nebukadnezar, raja Babel, y  untuk memukul kalah tanah Mesir 9 : z 

Yeremia 46:16

Konteks
46:16 Banyak dari padamu yang tersandung e  dan rebah, f  mereka berkata seorang kepada yang lain: Marilah kita pulang kepada bangsa g  kita, ke negeri kelahiran kita, untuk mengelakkan pedang yang merajalela h  ini!

Yeremia 48:33

Konteks
48:33 Sukaria dan sorak-sorak telah lenyap dari kebun buah-buahan dan dari negeri Moab. Aku telah menjauhkan anggur u  dari tempat pemerasan; pengirik tidak ada lagi pengiriknya, pekik kegirangan v  tidak kedengaran lagi.

Yeremia 50:16

Konteks
50:16 Lenyapkanlah orang penabur dari Babel dan orang penyabit pada musim menuai! Untuk mengelakkan pedang q  yang dahsyat ini, setiap orang akan berpaling pulang kepada bangsanya, r  setiap orang akan lari ke negerinya. s 

Yeremia 50:21

Konteks
50:21 Majulah ke negeri Merataim, majulah menyerangnya dan menyerang penduduk Pekod! k  Bunuhlah dan tumpaslah mereka, demikianlah firman TUHAN, lakukanlah tepat seperti yang Kuperintahkan!

Yeremia 50:25

Konteks
50:25 TUHAN telah membuka tempat perlengkapan-Nya dan mengeluarkan senjata-senjata s  geram-Nya, sebab ada pekerjaan bagi Tuhan ALLAH semesta alam di negeri orang-orang Kasdim: t 

Yeremia 50:28

Konteks
50:28 Dengar! Pelarian-pelarian b  dan orang-orang yang terluput dari negeri Babel datang memberitahukan di Sion c  tentang pembalasan d  TUHAN, Allah kita, pembalasan karena bait suci-Nya. e 

Yeremia 50:34

Konteks
50:34 Tetapi Penebus u  mereka adalah kuat; TUHAN semesta alam v  nama-Nya. Tentulah Ia akan memperjuangkan perkara w  mereka, supaya Ia memberi ketenteraman x  kepada bumi, tetapi kegemparan kepada penduduk Babel.

Yeremia 51:2

Konteks
51:2 Aku akan mengirim ke Babel penampi-penampi g  yang akan menampinya h  dan yang akan menyapu bersih negerinya, sebab mereka mengepungnya dari segala pihak pada hari i  malapetaka.

Yeremia 51:5

Konteks
51:5 sungguh, Israel dan Yehuda tidak ditinggalkan n  sebagai janda oleh Allahnya, oleh TUHAN semesta alam--sebab negeri orang Kasdim penuh dengan kesalahan o  terhadap Yang Mahakudus, Allah Israel.

Yeremia 51:7

Konteks
51:7 Babel tadinya seperti piala u  emas di tangan TUHAN yang memabukkan seluruh bumi. Bangsa-bangsa minum dari anggurnya, itulah sebabnya bangsa-bangsa menjadi gila.

Yeremia 51:9

Konteks
51:9 Kami tadinya mau menyembuhkan Babel, tetapi ia tidak dapat disembuhkan; tinggalkanlah x  dia, marilah kita pulang masing-masing ke negerinya! Sungguh, penghukumannya y  sudah sampai ke langit, sudah menjangkau awan-awan!

Yeremia 51:16

Konteks
51:16 Apabila Ia memperdengarkan suara-Nya, v  menderulah bunyi air di langit, Ia menaikkan kabut awan dari ujung bumi, Ia membuat kilat serta dengan hujan, w  dan mengeluarkan angin dari perbendaharaan-Nya. x 

Yeremia 51:28

Konteks
51:28 Persiapkanlah bangsa-bangsa berperang melawannya, raja-raja Media v  beserta bupati-bupati dan pembesar-pembesarnya, dan setiap negeri yang di bawah kuasanya! w 

Yeremia 51:47-48

Konteks
51:47 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, bahwa Aku akan menghukum patung-patung t  Babel; seluruh negerinya akan menjadi malu u  dan semua orangnya yang terbunuh akan rebah di tengah-tengahnya. v  51:48 Maka langit dan bumi serta segala apa yang ada di dalamnya akan bersorak-sorai w  tentang Babel, apabila dari utara x  datang kepadanya para perusak y  itu, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 51:52

Konteks
51:52 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menghukum patung-patungnya, f  dan di seluruh negerinya akan mengerang g  orang-orang yang luka tertikam.

Yeremia 52:9

Konteks
52:9 Mereka menangkap w  raja dan membawa dia ke Ribla x  di tanah Hamat, y  kepada raja Babel, yang menjatuhkan hukuman atas dia.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:5]  1 Full Life : ENGKAU TELAH DILELAHKAN.

Nas : Yer 12:5

Yang diderita Yeremia oleh para imam Anatot tidak ada bandingannya dengan penganiayaan yang akan datang; karena itu, ia harus mempersiapkan diri dengan iman dan keberanian untuk menghadapi pencobaan yang lebih berat di masa depan.

[15:4]  2 Full Life : KARENA ... MANASYE.

Nas : Yer 15:4

Manasye adalah raja Yehuda yang paling jahat, yang membawa bangsa itu ke dalam kemurtadan yang parah (2Raj 21:10-15; 23:26; 24:3). Kini dia sudah wafat, tetapi dampak dosa-dosanya masih ada; hukuman akan datang karena kesediaan bangsa itu untuk bersikeras dalam ketidaksetiaan dan pemberontakan yang diawali Manasye.

[15:10]  3 Full Life : CELAKA AKU, YA IBUKU.

Nas : Yer 15:10

Yeremia mengeluh kepada Tuhan karena dikutuki seluruh penduduk negeri itu; Tuhan menanggapi (ayat Yer 15:11-14) dengan mengatakan kepadanya bahwa ketika hukuman tiba, musuh-musuhnya akan meminta pertolongan kepadanya (bd. Yer 21:1-7; 37:1-10,17-20; 38:14-18).

[16:18]  4 Full Life : MENGGANJAR DUA KALI LIPAT.

Nas : Yer 16:18

Istilah Ibrani yang diterjemahkan "dua kali lipat" juga dapat berarti "yang sepadan dengan". Allah akan membalas bangsa itu sepadan dengan dosa dan kefasikan mereka.

[23:5]  5 Full Life : TUNAS ADIL.

Nas : Yer 23:5-6

Tunas (yaitu keturunan raja) Daud dipotong ketika Allah membinasakan kerajaan Daud pada tahun 586 SM.

  1. 1) Tetapi, Allah berjanji untuk membangkitkan seorang raja dari keturunan Daud yang akan menjadi Tunas adil; raja ini akhirnya dan sepenuhnya akan melakukan apa yang benar dan adil (bd. Za 3:8). Nubuat ini menunjuk kepada Mesias, Yesus Kristus.
  2. 2) Pelaksanaan hukuman sepenuhnya akan terjadi setelah kedatangan-Nya yang kedua dan sebelum pemerintahan-Nya seribu tahun di dunia.
  3. 3) Ia akan disebut "Tuhan keadilan kita" (ayat Yer 23:6). Kaum sisa yang percaya akan "berada dalam Dia bukan dengan kebenaran (mereka) sendiri karena menaati hukum Taurat, melainkan dengan kebenaran karena kepercayaan kepada Kristus, yaitu kebenaran yang Allah anugerahkan berdasarkan kepercayaan" (Fili 3:9).

[25:11]  6 Full Life : TUJUH PULUH TAHUN.

Nas : Yer 25:11

Yehuda akan tinggal dalam pembuangan sekitar tujuh puluh tahun. Masa itu dimulai pada tahun ke-4 pemerintahan Raja Yoyakin (605 SM), ketika rombongan pertama orang buangan dibawa pergi dan terus berlanjut hingga kembalinya rombongan pertama pada tahun 538 SM setelah keputusan raja Koresy

(lihat cat. --> Ezr 1:1;

lihat cat. --> Ezr 2:1;

[atau ref. Ezr 1:1; 2:1]

bd. 2Taw 36:21-23; Dan 9:2).

[32:37]  7 Full Life : MENGUMPULKAN MEREKA DARI SEGALA NEGERI.

Nas : Yer 32:37-44

Sekali lagi Allah memberitahukan Yeremia bahwa bangsa itu akan dikembalikan ke negeri mereka dan hubungan yang benar dengan diri-Nya (ayat Yer 32:38); setelah itu Allah akan mengadakan perjanjian abadi dengan mereka

(lihat cat. --> Yer 31:31-34).

[atau ref. Yer 31:31-34]

[37:1]  8 Full Life : ZEDEKIA.

Nas : Yer 37:1

Nebukadnezar menempatkan Zedekia atas takhta di Yerusalem selaku bawahan Babel; sebelumnya raja Yoyakhin hanya memerintah selama tiga bulan sebelum dibawa ke Babel

(lihat cat. --> Yer 36:30).

[atau ref. Yer 36:30]

[46:13]  9 Full Life : MEMUKUL KALAH TANAH MESIR.

Nas : Yer 46:13

Yeremia bernubuat bahwa bukan saja pasukan Babel akan mengalahkan Mesir di Karkemis, melainkan akan mengalahkan pasukan Mesir di negeri mereka sendiri (568-567 SM). Allah akan menunjukkan dengan jelas sekali bahwa dewa-dewa Mesir tidak dapat menyelamatkan mereka dari kekalahan (ayat Yer 46:25-26).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA