TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 35:4

Konteks
35:4 Katakanlah t  kepada orang-orang yang tawar hati: u  "Kuatkanlah hati, janganlah takut! v  Lihatlah, Allahmu akan datang w  dengan pembalasan 1  x  dan dengan ganjaran Allah. Ia sendiri datang menyelamatkan y  kamu!"

Yesaya 40:9

Konteks
40:9 Hai Sion, pembawa kabar t  baik, naiklah ke atas gunung yang tinggi! Hai Yerusalem, u  pembawa kabar baik, nyaringkanlah suaramu kuat-kuat, nyaringkanlah suaramu, jangan takut! Katakanlah kepada kota-kota Yehuda: "Lihat, itu Allahmu! v "

Yesaya 52:7

Konteks
52:7 Betapa indahnya kelihatan dari puncak bukit-bukit s  kedatangan pembawa berita 2 , t  yang mengabarkan berita damai u  dan memberitakan kabar baik, yang mengabarkan berita selamat dan berkata kepada Sion: "Allahmu itu Raja! v "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[35:4]  1 Full Life : ALLAHMU AKAN DATANG DENGAN PEMBALASAN.

Nas : Yes 35:4

Suatu hari Allah akan datang untuk membalas semua kejahatan yang dilakukan dunia ini dan memberi pahala kepada orang benar dengan keselamatan-Nya yang besar (bd. 2Tes 1:6-10). Pada saat itu orang tertebus akan selamat secara sempurna dari dosa dan akibat-akibatnya

(lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

[52:7]  2 Full Life : BETAPA INDAHNYA ... KEDATANGAN PEMBAWA BERITA.

Nas : Yes 52:7

Ayat ini pertama-tama mengacu kepada orang yang memberitakan pembebasan orang tawanan di Babel; ayat ini juga melambangkan pemberitaan keselamatan melalui Mesias yang akan datang (lih. Rom 10:15; Ef 6:15). Fokus berita yang disampaikan ialah, "Allahmu itu Raja!", yaitu: kerajaan Allah telah datang ke bumi (bd. Mr 1:14-15;

lihat art. KERAJAAN ALLAH).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA