TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 1:8

Konteks
1:8 Janganlah engkau lupa memperkatakan x  kitab Taurat 1  y  ini, tetapi renungkanlah z  itu siang dan malam 2 , supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung 3 . a 

Yosua 1:11

Konteks
1:11 "Jalanilah seluruh perkemahan f  dan perintahkanlah kepada bangsa itu, demikian: Sediakanlah bekalmu, g  sebab dalam tiga hari h  kamu akan menyeberangi sungai Yordan i  ini untuk pergi menduduki j  negeri yang akan diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu untuk diduduki."

Yosua 2:14

Konteks
2:14 Lalu jawab kedua orang itu kepadanya: "Nyawa kamilah jaminan bagi kamu, a  asal jangan kaukabarkan perkara kami ini; apabila TUHAN nanti memberikan negeri ini kepada kami, maka kami akan menunjukkan terima kasih dan setia b  kami kepadamu."

Yosua 2:18

Konteks
2:18 sesungguhnya, apabila kami memasuki negeri ini, haruslah tali j  dari benang kirmizi ini kauikatkan pada jendela k  tempat engkau menurunkan kami, dan ayahmu serta ibumu, saudara-saudaramu serta seluruh kaum keluargamu l  kaukumpulkan di rumahmu.

Yosua 3:7

Konteks
3:7 Dan TUHAN berfirman kepada Yosua: "Pada hari inilah Aku mulai membesarkan namamu g  di mata seluruh orang Israel, supaya mereka tahu, bahwa seperti dahulu Aku menyertai Musa, h  demikianlah Aku akan menyertai engkau.

Yosua 4:3

Konteks
4:3 dan perintahkanlah kepada mereka, demikian: Angkatlah dua belas batu n  dari sini, dari tengah-tengah sungai Yordan o  ini, dari tempat berjejak kaki para imam itu, bawalah semuanya itu ke seberang dan letakkanlah di tempat kamu akan bermalam nanti malam. p "

Yosua 4:9

Konteks
4:9 Pula Yosua menegakkan dua belas batu a  di tengah-tengah sungai Yordan itu, di tempat bekas berjejak kaki para imam pengangkat tabut perjanjian itu. Batu-batu itu masih ada di sana sampai sekarang. b 

Yosua 6:15

Konteks
6:15 Tetapi pada hari yang ketujuh mereka bangun pagi-pagi, ketika fajar menyingsing, dan mengelilingi kota tujuh kali dengan cara yang sama; hanya pada hari itu mereka mengelilingi kota itu tujuh kali. d 

Yosua 6:25

Konteks
6:25 Demikianlah Rahab, perempuan sundal y  itu dan keluarganya serta semua orang yang bersama-sama dengan dia dibiarkan z  hidup oleh Yosua. Maka diamlah perempuan itu di tengah-tengah orang Israel sampai sekarang, karena ia telah menyembunyikan orang suruhan yang disuruh Yosua mengintai Yerikho. a 

Yosua 7:7

Konteks
7:7 Dan berkatalah Yosua: "Ah, Tuhanku ALLAH, mengapa y  Engkau menyuruh bangsa ini menyeberangi sungai Yordan? supaya kami diserahkan kepada orang Amori untuk dibinasakan? z  Lebih baik kalau kami putuskan tadinya untuk tinggal di seberang sungai Yordan itu!

Yosua 7:25

Konteks
7:25 Berkatalah Yosua: "Seperti engkau mencelakakan c  kami, maka TUHAN pun mencelakakan engkau pada hari ini." Lalu seluruh Israel melontari d  dia dengan batu 4 , semuanya e  itu dibakar dengan api dan dilempari dengan batu.

Yosua 10:27

Konteks
10:27 Tetapi menjelang matahari terbenam, j  atas perintah Yosua mayat mereka diturunkan dari tiang-tiang itu, dan dilemparkan ke dalam gua, tempat mereka bersembunyi. Lalu mulut gua itu ditutupi orang dengan batu-batu besar, yang masih ada sampai sekarang. k 

Yosua 14:12

Konteks
14:12 Oleh sebab itu, berikanlah kepadaku pegunungan, yang dijanjikan TUHAN pada waktu itu, j  sebab engkau sendiri mendengar pada waktu itu, bahwa di sana ada orang Enak k  dengan kota-kota yang besar dan berkubu. l  Mungkin TUHAN menyertai aku, sehingga aku menghalau mereka, seperti yang difirmankan TUHAN."

Yosua 14:14

Konteks
14:14 Itulah sebabnya Hebron menjadi milik pusaka Kaleb bin Yefune, orang Kenas itu, sampai sekarang ini, karena ia tetap mengikuti TUHAN, Allah Israel, dengan sepenuh hati 5 . q 

Yosua 15:63

Konteks
15:63 Tetapi orang Yebus, m  penduduk kota Yerusalem, n  tidak dapat o  dihalau oleh bani Yehuda p . Jadi orang Yebus itu masih tetap diam bersama-sama dengan bani Yehuda di Yerusalem sampai sekarang.

Yosua 18:19

Konteks
18:19 Kemudian batas itu terus ke lereng gunung dekat Bet-Hogla c  ke utara dan batas itu berakhir ke teluk utara Laut Asin, d  ke muara sungai Yordan di sebelah selatan. Itulah batas selatan.

Yosua 22:16

Konteks
22:16 "Beginilah kata segenap umat TUHAN: Apa macam perbuatanmu yang tidak setia m  ini terhadap Allah Israel, dengan sekarang berbalik dari pada TUHAN dan mendirikan mezbah bagimu, dengan demikian memberontak n  terhadap TUHAN pada hari ini?

Yosua 22:22

Konteks
22:22 "Allah segala allah, TUHAN, Allah w  segala allah, TUHAN, x  Dialah yang mengetahui, y  dan patutlah orang Israel mengetahuinya juga! Jika sekiranya hal ini terjadi dengan maksud memberontak atau dengan maksud berubah setia terhadap TUHAN--biarlah jangan TUHAN selamatkan kami pada hari ini.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:8]  1 Full Life : KITAB TAURAT.

Nas : Yos 1:8

Frasa ini mengacu kepada kelima kitab pertama dalam Alkitab yang mencatat firman, perintah, dan penyataan Allah kepada Musa (bd. Ul 31:9-12,24-26). Yosua harus setia kepada firman Allah dengan membicarakannya (bd. Ul 6:7), merenungkannya (bd. Mazm 1:2; 119:97), dan menaatinya sepenuh (bd. Ezr 7:10; Yak 1:22-25)

[1:8]  2 Full Life : RENUNGKANLAH ITU SIANG DAN MALAM.

Nas : Yos 1:8

"Merenungkan" (Ibr. _hagah_) berarti membaca dalam hati atau bicara kepada diri sendiri sementara berpikir. Hal ini meliputi memikirkan firman dan jalan Allah dan menerapkannya kepada seluruh kehidupanmu (Mazm 1:2; Mazm 63:7; 77:13; 143:5)

[1:8]  3 Full Life : BERHASIL DAN ... BERUNTUNG.

Nas : Yos 1:8

Orang yang mengetahui dan menaati firman Allah dan hukum-Nya akan berhasil dan beruntung karena mereka memiliki hikmat untuk hidup benar dan mencapai tujuan Allah bagi hidup mereka (Mazm 14:2; 119:99; Ams 1:3; Ams 10:5). Syarat-syarat untuk kemakmuran dan keberhasilan ialah:

  1. (1) Jadilah kuat, berani, dan tekun (ayat Yos 1:6-7);
  2. (2) menjadikan firman Allah penuntun utama untuk kepercayaan dan kelakuan kita (ayat Yos 1:7);
  3. (3) mempelajari dan merenungkan Firman Allah setiap hari (ayat Yos 1:8); dan
  4. (4) memutuskan untuk mencari kehadiran Allah dengan sungguh-sungguh seumur hidup (ayat Yos 1:5,9). Amanat kepada Yosua ini memberikan kepada kita sekumpulan prinsip umum untuk hidup berhasil; akan tetapi, jangan sekali-kali kita menyimpulkan bahwa Allah wajib menyediakan kemakmuran materiel untuk setiap orang yang memenuhi syarat-syarat tersebut. Prinsip umum semacam ini bukan jaminan mutlak, karena masih takluk kepada pilihan Allah yang lebih tinggi bagi kita masing-masing; kadang-kadang Allah mengizinkan kita mengalami penderitaan dan kemalangan

    (lihat cat. --> 3Yoh 1:2).

    [atau ref. 3Yoh 1:2]

[7:25]  4 Full Life : MELONTARI DIA DENGAN BATU.

Nas : Yos 7:25

Tujuan abadi dari Akhan dan keluarganya tidak dapat ditentukan dengan mudah. PL menekankan kematian jasmani sebagai hukuman atas dosa, tetapi tidak jelas hubungannya dengan hukuman akhir yang abadi dari setiap orang.

[14:14]  5 Full Life : KALEB ... MENGIKUTI TUHAN ... DENGAN SEPENUH HATI.

Nas : Yos 14:14

Kaleb tetap setia kepada Allah dan menerima sepenuhnya milik pusaka yang dijanjikan kepadanya (ayat Yos 14:9-14). Kehidupannya melukiskan kesetiaan orang percaya dan menerima janji Bapa di bawah perjanjian baru -- yaitu, Roh Kudus (Kis 1:4-5). Setelah bertobat dan menerima syarat-syarat perjanjian yang baru, orang percaya harus maju untuk menerima karunia-karunia rohani apa pun yang ingin diberi oleh Allah (bd. Rom 12:6-8; 1Kor 12:4-31), menunjukkan buah Roh (bd. Gal 5:22-25) dan mempertunjukkan hikmat (bd. Kis 6:3; 1Kor 2:6-16; Ef 1:17; Yak 3:13-18). Semua ini merupakan milik pusaka yang layak bagi mereka yang dipenuhi dengan Roh dan kuasa (bd. Kis 1:4-8; 2:4).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA