TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 1:6

Konteks
1:6 Tetapi segala firman m  dan ketetapan-Ku yang telah Kuperintahkan kepada hamba-hamba-Ku, para nabi, bukankah itu telah sampai kepada nenek moyangmu? n  Maka bertobatlah mereka serta berkata: Sebagaimana TUHAN semesta alam bermaksud mengambil tindakan terhadap kita sesuai o  dengan tingkah laku kita dan perbuatan kita, demikianlah Ia mengambil tindakan p  terhadap kita!"

Zakharia 10:2

Konteks
10:2 Sebab apa yang dikatakan oleh terafim t  adalah jahat, dan yang dilihat oleh juru-juru tenung u  adalah dusta 1 , dan mimpi-mimpi v  yang disebutkan mereka adalah hampa, serta hiburan yang diberikan mereka adalah kesia-siaan. w  Oleh sebab itu bangsa itu berkeliaran seperti kawanan domba dan menderita sengsara sebab tidak ada gembala. x 

Zakharia 11:7

Konteks
11:7 Maka aku menggembalakan domba-domba sembelihan i  itu untuk pedagang-pedagang domba. Aku mengambil dua tongkat 2 : yang satu kusebutkan "Kemurahan" dan yang lain kusebutkan "Ikatan"; lalu aku menggembalakan domba-domba itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:2]  1 Full Life : YANG DILIHAT OLEH JURU-JURU TENUNG ADALAH DUSTA.

Nas : Za 10:2

Karena umat itu tidak mempunyai gembala sejati untuk menuntun mereka di jalan yang benar, yaitu jalan percaya pada Allah, mereka berbalik dan percaya berhala, peramal dan perbuatan ilmu gaib lainnya. Para gembala sidang dan pengajar yang merusak kepercayaan kepada Alkitab dengan menyangkal pengilhaman ilahi dan infalibilitasnya secara tidak langsung mempengaruhi orang untuk berbalik kepada hal-hal itu.

[11:7]  2 Full Life : DUA TONGKAT.

Nas : Za 11:7

Zakharia, yang melambangkan Mesias, memakai dua tongkat untuk menggembalakan kawanan dombanya. Kedua tongkat itu melambangkan perkenan Allah kepada Israel dan rencana-Nya untuk mempersatukan Israel dan Yehuda sebagai satu bangsa. Berkat-berkat ini akan menjadi kenyataan apabila umat itu bersedia mengikuti Mesias.



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA