Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 67 ayat untuk kulit (0.000 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.40) (Ayb 2:4) (jerusalem: Kulit ganti kulit) Ini rupanya sebuah peribahasa kerakyatan yang kurang jelas artinya, tetapi perlu diartikan sesuai dengan apa yang berikut. Manusia memang bersedia meninggalkan sesuatu, asal mendapat penggantinya yang senilai. Tetapi celakalah kalau diambil sesuatu dengan tidak ada penggantinya! Lalu ternyatalah siapa sesungguhnya manusia itu.
(0.40) (Mzm 69:22) (jerusalem: Biarlah....) Mengenai kutukan dalam ayat-ayat berikut Maz 5:11+
(0.37) (2Raj 1:8) (full: PAKAIAN BULU. )

Nas : 2Raj 1:8

Jubah berbulu kasar yang dibuat dari kulit domba, kulit kambing, atau bulu unta merupakan tanda jabatan nabi sejak Elia, termasuk Yohanes Pembaptis (bd. Za 13:4; Mat 3:4; Ibr 11:37). Sabuk kulit Elia itu biasanya dipakai oleh orang miskin. Pakaian seorang nabi menjadi tanda kecaman terhadap golongan atas yang kaya yang memperlihatkan sifat materialistis (bd. Yes 20:2; Mat 11:7-8).

(0.35) (Im 13:1) (ende)

Perkataan Hibrani jang diterdjemahkan dengan kata "kusta" sesungguhnja menundjukkan pelbagai penjakit kulit dan gedjala-gedjala jang serupa pada barang lain. Peraturan-peraturan jang disadjikan disini tidak mengenai ilmu kedokteran atau kesehatan, melainkan hanja berkenaan dengan ibadah sadja.

(0.35) (Mrk 2:22) (full: ANGGUR YANG BARU ... DALAM KANTONG KULIT YANG TUA. )

Nas : Mr 2:22

Lihat cat. --> Mat 9:17

[atau ref. Mat 9:17]

(0.35) (Luk 5:37) (full: ANGGUR YANG BARU KE DALAM KANTONG KULIT YANG TUA. )

Nas : Luk 5:37

Lihat cat. --> Mat 9:17.

[atau ref. Mat 9:17]

(0.35) (Mzm 92:11) (jerusalem: mataku memandangi) Orang benar bergembira karena kejahatan dibalas Tuhan, bdk Maz 5:11+.
(0.35) (Mzm 109:24) (jerusalem: badanku....) Terjemahan lain: badanku menjadi kisut karena kurang minyak. Artinya pendoa tidak merawat dirinya sebagaimana lazim (minyak menyegarkan dan menghaluskan kulit). Ini termasuk ke dalam cara berkabung sama seperti puasa.
(0.35) (Mzm 119:83) (jerusalem: kirbat yang diasapi) Bahasa kiasan itu berarti: tidak berguna, tidak berdaya. Kirbat (ialah kulit kambing yang dipakai untuk menyimpan air anggur dsb) digantung pada dinding rumah dan kena asap dapur, lalu menjadi hitam, kering dan rusak.
(0.28) (2Raj 5:1) (ende)

Kata Hibrani, jang diterdjemahkan dengan "kusta", djauh lebih luas maknanja daripada penjakit kusta benar. Tiap2 penjakit kulit dinamakan begitu. Disinipun bukanlah penjakit kusta jang benar. Kalau demikian halnja, maka Na'aman (dan kemudian Gehazi) terkutjil dari pergaulan, hal mana tidak terdjadi.

(0.28) (Mzm 33:7) (ende: kantung)

Perkataan Hibrani berarti: kulit kambing jang dipakai untuk menjimpan air, anggur, susu dsb.

(0.28) (2Tim 4:13) (ende: Buku-bukuku)

perkamen-perkamenku". Jang dimaksudkan buku, ialah tulisan-tulisan diatas kertas dari papirus, jang biasa disimpan tergulung. "Perkamen" dibuat dari kulit binatang dan sangat mahal dewasa itu, sehingga hanja digunakan untuk tulisan-tulisan penting dan jang harus tahan lama. Dia disimpan terlipat sehingga bentuknja mirip dengan buku-buku kita.

(0.28) (Mzm 33:7) (jerusalem: dalam bendungan) Terjemahan-terjemahan kuno nampaknya membaca sebuah kata yang lain yang "kirbat" (kulit kambing yang dipakai sebagai kantung untuk menyimpan air, susu, dsb)
(0.25) (Mat 9:17) (full: ANGGUR YANG BARU ... KE DALAM KANTONG KULIT YANG TUA. )

Nas : Mat 9:17

Ada bermacam-macam tafsiran mengenai ayat ini. Dua pandangan adalah:

  1. 1) "Anggur yang baru" adalah sari buah anggur yang segar. Pada saat sari buah itu mulai memuai, maka kantong kulit yang baru akan mengembang namun tidak akan koyak, sedangkan kantong kulit yang lama akan pecah. "Anggur yang baru" melambangkan Injil yang mengembang dan mengadakan perubahan yang tidak dapat ditahan oleh Yudaisme kuno. Akan tetapi pandangan ini kurang dapat diterima karena mereka yang mengenal proses fermentasi sari buah anggur mengatakan bahwa kantong kulit yang terbaru dan yang terkuat sekalipun apabila ditutup tetap akan pecah akibat kehebatan proses fermentasi itu (lih. Ayub 32:19).
  2. 2) Penafsiran yang kedua mengatakan bahwa perumpamaan ini menekankan pentingnya memelihara baik anggur yang baru maupun kantong kulit yang baru.
    1. (a) "Anggur yang baru" merupakan sari buah anggur segar yang belum beragi, yang melambangkan berita keselamatan yang asli dari Yesus Kristus dan kuasa Roh Kudus yang disalurkan pada hari Pentakosta. Perhatian terutama Yesus ialah bahwa Injil yang asli dan kuasa penebusan Roh Kudus tetap terpelihara dari semua perubahan atau pencemaran. Penafsiran ini didukung oleh perhatian Kristus agar Injil (anggur yang baru) tidak diubah oleh ajaran (ragi) orang Farisi dan Yudaisme (ragi merupakan zat yang mengadakan fermentasi atau perubahan; bd. Mat 16:6,12; Kel 12:19; 1Kor 5:7).
    2. (b) Pada zaman dahulu, untuk menjaga agar sari buah anggur tetap manis untuk jangka waktu tertentu, orang akan menyaring atau mendidihkan sari buah tersebut, memasukkannya ke dalam botol lalu menempatkannya di suatu tempat yang sejuk

      (lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1)

      lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2).

      Kantong kulit yang baru diperlukan karena kantong itu bebas dari semua bekas unsur fermentasi, mis. sel-sel ragi yang sudah matang. Apabila sari buah anggur yang baru dimasukkan ke dalam kantong kulit yang lama, maka sari buah itu akan lebih cepat meragi karena sudah ada sel-sel ragi di dalam kantong kulit yang lama itu. Fermentasi yang terjadi dengan demikian akan merusak baik sari anggur yang baru maupun kantong kulitnya (yang akan pecah karena tekanan proses peragian). Columella, seorang Romawi yang ahli di bidang pertanian pada abad I, menulis bahwa untuk menjaga agar sari buah anggur "tetap manis", maka sari buah tersebut harus dimasukkan ke dalam suatu wadah baru yang tertutup rapat-rapat (On Agriculture, 12.29).
(0.25) (Kel 13:9) (ende)

Mungkin jang dimaksudkan disini suatu tanda, jang dikenakan pada tangan atau dahi sebagai peringatan, bahwa jang ditandai itu mendjadi milik seseorang lain atau suatu dewa. Dilingkungan Israel perajaan tahunan mendjadi ganti tanda sematjam itu. Tetapi dimasa sesudah pembuangan kata-kata itu ditafsirkan tepat seperti apa adanja, lalu orang mengikatkan pada tangan dan dahi bumbung-bumbung kulit berisikan ajat-ajat dari Hukum Musa.

(0.25) (Ul 6:8) (ende)

Suatu perumpamaan jang berkenaan dengan adat-istiadat bangsa lain, agar supaja nama atau lambang suatu dewa nampak terlihat menempel pada tubuh. Sesudah masa pembuangan hal itu mulai diartikan setjara harafiah dan orangpun mulailah mengikatkan gulungan-gulungan kulit jang penuh bertulisan naskah-naskah hukum pada kepalanja serta pada lengannja, begitu pula pada tiang-tiang pintu rumah. Dewasa ini hal serupa itu masih biasa pada banjak orang-orang Jahudi (bdk. Mat 23:5).

(0.25) (Kej 10:2) (full: KETURUNAN YAFET. )

Nas : Kej 10:2-5

Ayat-ayat ini mendaftarkan keturunan Yafet yang pergi ke utara dan menetap di wilayah pantai Laut Hitam dan Laut Kaspia. Mereka menjadi nenek moyang orang Media dan orang Yunani, dan juga bangsa-bangsa kulit putih dari Eropa dan Asia.

(0.25) (2Raj 5:1) (jerusalem: TUHAN telah memberikan kemenangan) Tuhan adalah Allah, Penguasa segala-galanya, sehingga juga membimbing hal ihwal bangsa Aram, sama seperti Ia memimpin sejarah umat Israel. Ajaran yang terkandung dalam bab ini pada pokoknya sama dengan yang tercantum dalam 1Ra 18
(0.21) (Mat 23:5) (ende: Pita sembahjang)

Semua orang laki-laki Jahudi jang sudah dewasa, berwadjib memakai dua pita-sembahjang dalam melakukan sembahjang pagi. Pita-pita itu dibuat dari kulit dengan ditengah-tengahnja tertempel sebuah kotak-ketjil. Didalam kotak itu terdapat empat potong kertas masing-masing bertuliskan satu ajat dari taurat. Satu pita dipasang keliling kepala, demikian rupa, sehingga kotak ketjil terletak ditengah-tengah dahi. Jang lain dibelit pada lengan kiri dan sedang sembahjang tangan kiri itu harus terletak demikian, sehingga kotak ketjil itu rapat dengan djantung. Udjud pemakaian itu, supaja orang tetap ingat dan setia kepada hukum Allah.

(0.21) (Kej 17:11) (full: DIKERAT KULIT KHATANMU. )

Nas : Kej 17:11

Sunat merupakan tanda dan meterai dari perjanjian Allah dengan Abraham dan keturunannya.

  1. 1) Sunat adalah tanda bahwa mereka telah menerima perjanjian Allah dan Allah menjadi Tuhan mereka.
  2. 2) Sunat merupakan meterai kebenaran yang mereka miliki oleh iman (Kej 15:6; Rom 4:11).
  3. 3) Sunat akan mengingatkan umat itu akan janji-janji Allah kepada mereka dan tanggung jawab pribadi yang harus mereka penuhi.


TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA