Berapa luasnya paralel yang terbentang antara Kristus dengan Adam?

"Sebab itu, sama seperti oleh satu pelanggaran semua orang beroleh penghukuman, demikian pula oleh satu perbuatan kebenaran semua orang beroleh pembenaran untuk hidup" (Rm. 5:18). Dalam ayat ini, Paulus membandingkan pengaruh Adam dengan Kristus. Argumentasinya dimulai dalam ayat 12, "Sebab itu, sama seperti dosa telah masuk ke dalam dunia oleh satu orang, dan oleh dosa itu juga maut". (Dr. Denny berkata: "Oleh karena Adam, seluruh umat manusia meluncur ke arah dosa"). Paulus melanjutkan dengan menyatakan bahwa dosa sudah ada dalam dunia sebelum hukum tertulis diberikan, tetapi menyatakan bahwa dosa tidak diperhitungkan sebagai dosa ketika hukum itu tidak ada. Allah tidak menghukum siapa pun karena melanggar hukum yang tidak diketahuinya. Tetapi meskipun dosa tidak diperhitungkan, kematian berkuasa karena kematian masuk ke dalam dunia sebagai akibat dari dosa Adam, dan menjadi pengalaman yang universal, yang bahkan mempengaruhi mereka yang tidak melanggar perintah spesifik yang dinyatakan secara gamblang, sebagaimana yang dilakukan Adam. Tetapi anugerah yang berasal dari Kristus bahkan lebih besar dibandingkan malapetaka yang datang melalui Adam. Satu orang berdosa, banyak yang dihukum; anugerah dalam Kristus, mengampuni banyak dosa. Kematian berkuasa karena satu orang; sekarang hidup dan anugerah melimpah berkuasa karena satu orang, Yesus Kristus (ay. 17). Ayat 18 (yang dikutip di atas) menyimpulkan apa yang terjadi sebelumnya. Ketidaktaatan Adam menyebabkan banyak manusia berdosa; ketaatan Kristus menjadikan banyak orang benar (ay. 19). Hukum di berikan supaya dosa dinyatakan. Dosa ada dalam hati manusia, tetapi manusia tidak menyadarinya sampai akhirnya hukum ada. Hukum ini menunjukkan kepada mereka kalau mereka tidak menaati Allah. "Tetapi di mana dosa bertambah banyak, di sana kasih karunia berlimpah-limpah"; ada dosa dalam diri setiap orang, ada anugerah bagi setiap orang - dan anugerah lebih banyak dari dosa. Kekuasaan dosa mendatangkan kematian; kekuasaan kasih karunia mendatangkan hidup kekal.




Artikel yang terkait dengan Matius:


TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA