Tanggal-tanggal apakah yang penting sejak panggilan Abraham dari Ur sampai kelahiran Kristus?

Para peneliti Alkitab yang berusaha menyusun kronologi khusus dari catatan Alkitab secara praktik sependapat bahwa tanggal permulaan pemerintahan Saul, raja pertama Israel, adalah 1093 atau 1095 tahun sebelum zaman kekristenan. Menghitung mundur dari tanggal itu maka timbul pertanyaan berapa lama negeri itu diperintah oleh Hakim-hakim. Jika Hakim-hakim yang diceritakan itu memerintah berurutan antara kematian Yosua dengan naiknya Saul ke atas takhta, maka, periode tersebut adalah sekitar 500 tahun. Tetapi, jika beberapa hakim itu memerintah serentak, maka periode tersebut tidak mungkin lebih dari 334 tahun. Demikianlah ada sarjana yang menganggap tanggal kematian Yosua adalah 1593 SM, sementara yang lain 1427 SM. Yang lain lagi, dengan mengakui pernyataan Paulus (Kis. 13:20), menganggap tanggal itu adalah 1543 SM. Hasilnya, berdasarkan perhitungan panjang, adalah sebagai berikut: Panggilan Abraham, 2164 SM; Yakub pindah ke Mesir tahun 1874; Musa lahir, 1738; peristiwa Keluaran, 1658; Yosua meninggal, 1593. Dengan mengurangkan 166 dari masing-masing tanggal itu maka Anda sampai pada tanggal yang :,ditetapkan oleh peneliti Alkitab yang menganggap zaman Hakim-hakim tidak lebih dari 334 tahun. Tanggal-tanggal yang selanjutnya: Salomo menjadi raja, 1013; pentahbisan Bait Suci, 1003; pemberontakan sepuluh suku, 973; Kerajaan Utara jatuh, 722; Yerusalem dikepung Nebukadnezar, 587; Koresy mengeluarkan ketetapan mengizinkan orang Yahudi pulang ke negerinya, 537; Bait Suci kedua selesai, 517; Antiokhus menaklukkan Palestina, 218; Antiokhus Epifanes mencemarkan Bait Suci, 170; Pompey mengambil alih Yerusalem, 63.




Artikel yang terkait dengan Matius:


TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.02 detik
dipersembahkan oleh YLSA