: A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
17 Oktober 2002

Keharuman Misterius

Topik : -

Nats : Sebab bagi Allah kami adalah bau yang harum dari Kristus (2Korintus 2:15)
Bacaan : 2Korintus 2:12-3:6

Kebanyakan di antara kita dapat mengenali keberadaan seseorang, entah saudara atau teman, dari parfum tertentu yang ia pakai. Bahkan tanpa melihat orang itu, kita tahu bahwa ia berada di dekat kita. Tanpa banyak kata, parfumnya membuat kita mengetahui kehadirannya.

Setiap orang kristiani seharusnya juga dikenal karena "parfum tertentu" yang ia pakai, yaitu keharuman Kristus. Namun "parfum" ini tidak dapat dibeli pada tempat penjualan kosmetik, dan tidak bisa dimasukkan dalam botol untuk dijual oleh gereja. "Parfum" misterius ini selalu muncul dan hanya keluar dari kedekatan hubungan kita dengan Kristus. "Parfum" ini mengembuskan pengaruh yang lembut tetapi dapat dirasakan orang lain.

Seseorang berkomentar tentang seorang kristiani di kota kecil tempat tinggalnya, "Setiap kali orang itu melewati gang saya, ia selalu berbuat sesuatu yang membuat saya merasa lebih baik." Yang lainnya berkata, "Hanya dengan berjabat tangan dengannya, Anda akan tahu bahwa Allah hadir dalam dirinya." Kemungkinan besar orang percaya yang dikagumi ini telah memberi kesaksian lewat kata-kata. Namun tanpa keharuman Kristus, kesaksiannya tidak akan berhasil.

Rasul Paulus bertanya, "Tetapi siapakah yang sanggup menunaikan tugas yang demikian?" (2:16). Jawabannya jelas: keharuman kita, seluruh kemampuan kita, berasal dari Kristus, bukan dari kita sendiri. Parfum apakah yang akan Anda pakai hari ini? –Joanie Yoder



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA