Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

1 Samuel 13:2

13:2 Saul memilih tiga ribu orang dari antara orang Israel; dua ribu orang ada bersama-sama dengan Saul di Mikhmas dan di pegunungan Betel, sedang seribu orang ada bersama-sama dengan Yonatan di Gibea Benyamin, tetapi selebihnya dari rakyat itu disuruhnya pulang, masing-masing ke kemahnya.

1 Samuel 13:5

13:5 Adapun orang Filistin telah berkumpul untuk berperang melawan orang Israel. Dengan tiga ribu kereta, enam ribu orang pasukan berkuda dan pasukan berjalan kaki sebanyak pasir di tepi laut mereka bergerak maju dan berkemah di Mikhmas, di sebelah timur Bet-Awen.

1 Samuel 13:16

13:16 Saul dan Yonatan, anaknya, dan rakyat yang ada bersama-sama dengan mereka, tinggal di Geba-Benyamin, sedang orang Filistin berkemah di Mikhmas.

1 Samuel 13:23

Kepahlawanan Yonatan
13:23 Dan suatu pasukan pengawal orang Filistin telah keluar ke pelintasan gunung di Mikhmas.

1 Samuel 14:5

14:5 Ujung yang satu berdiri di sebelah utara di tentangan Mikhmas, yang lain di sebelah selatan di tentangan Geba.

Yesaya 10:28

Orang Asyur maju menyerang
10:28 (10-27b) Asyur telah muncul dari Rimon (10-28) dan telah datang menyerang Ayat; ia telah lewat dari Migron, dan di Mikhmas diaturnya perbekalannya.

Full Life: TELAH DATANG MENYERANG AYAT.

Nas : Yes 10:28-34

Yesaya menubuatkan rute yang akan dilewati oleh pasukan Asyur yang berusaha menjarah Yerusalem. Allah sendiri akan menebas mereka (bd. Yes 37:33-38).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Sa 13:2,5,16,23 14:5,Isa 10:28
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)