Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Raja-raja 2:19

Elisa menyehatkan air di Yerikho
2:19 Berkatalah penduduk kota itu kepada Elisa: "Cobalah lihat! Letaknya kota ini baik, seperti tuanku lihat, tetapi airnya tidak baik dan di negeri ini sering ada keguguran bayi."

2 Raja-raja 6:28

6:28 Kemudian bertanyalah raja kepadanya: "Ada apa?" Jawab perempuan itu: "Perempuan ini berkata kepadaku: Berilah anakmu laki-laki, supaya kita makan dia pada hari ini, dan besok akan kita makan anakku laki-laki.

2 Raja-raja 19:3

19:3 Berkatalah mereka kepadanya: "Beginilah kata Hizkia: Hari ini hari kesesakan, hari hukuman dan penistaan; sebab sudah datang waktunya untuk melahirkan anak, tetapi tidak ada kekuatan untuk melahirkannya.

Full Life: SUPAYA KITA MAKAN DIA.

Nas : 2Raj 6:28

Karena Israel telah meninggalkan ikatan perjanjian dengan Allah, maka ketika terjadi bencana kelaparan mereka melakukan hal-hal yang sangat mengerikan terhadap anak-anak mereka sendiri. Hasil utama dari mengabaikan Allah dan firman-Nya ialah kehilangan kasih sayang keluarga (bd. Ul 28:15,53-57).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Raj 2:19 6:28 19:3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)