Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Samuel 15:25-26

15:25 Lalu berkatalah raja kepada Zadok: "Bawalah tabut Allah itu kembali ke kota; jika aku mendapat kasih karunia di mata TUHAN, maka Ia akan mengizinkan aku kembali, sehingga aku akan melihatnya lagi, juga tempat kediamannya. 15:26 Tetapi jika Ia berfirman, begini: Aku tidak berkenan kepadamu, maka aku bersedia, biarlah dilakukan-Nya kepadaku apa yang baik di mata-Nya."

Amsal 19:21

19:21 Banyaklah rancangan di hati manusia, tetapi keputusan Tuhanlah yang terlaksana.

Ratapan 3:37

3:37 Siapa berfirman, maka semuanya jadi? Bukankah Tuhan yang memerintahkannya?

Kisah Para Rasul 18:21

18:21 Ia minta diri dan berkata: "Aku akan kembali kepada kamu, jika Allah menghendakinya." Lalu bertolaklah ia dari Efesus.

Roma 1:10

1:10 Aku berdoa, semoga dengan kehendak Allah aku akhirnya beroleh kesempatan untuk mengunjungi kamu.

Roma 15:32

15:32 agar aku yang dengan sukacita datang kepadamu oleh kehendak Allah, beroleh kesegaran bersama-sama dengan kamu.

Roma 15:1

Orang yang lemah dan orang yang kuat
15:1 Kita, yang kuat, wajib menanggung kelemahan orang yang tidak kuat dan jangan kita mencari kesenangan kita sendiri.

Kolose 4:1

4:1 Hai tuan-tuan, berlakulah adil dan jujur terhadap hambamu; ingatlah, kamu juga mempunyai tuan di sorga.

Kolose 4:1

4:1 Hai tuan-tuan, berlakulah adil dan jujur terhadap hambamu; ingatlah, kamu juga mempunyai tuan di sorga.

Kolose 1:7

1:7 Semuanya itu telah kamu ketahui dari Epafras, kawan pelayan yang kami kasihi, yang bagi kamu adalah pelayan Kristus yang setia.

Ibrani 6:3

6:3 Dan itulah yang akan kita perbuat, jika Allah mengizinkannya.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Sa 15:25,26,Pr 19:21,La 3:37,Ac 18:21,Ro 1:10 15:32,1Co 4:19,1Co 16:7,Heb 6:3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)