2 Samuel 6:1-5
Tabut dipindahkan ke Yerusalem
6:1 Daud mengumpulkan pula semua orang pilihan di antara orang Israel, tiga puluh ribu orang banyaknya.
6:2 Kemudian bersiaplah Daud, lalu berjalan dari Baale
-Yehuda dengan seluruh rakyat yang menyertainya, untuk mengangkut dari sana tabut
Allah, yang disebut dengan nama TUHAN
semesta alam yang bertakhta
di atas kerubim.
6:3 Mereka menaikkan tabut Allah itu ke dalam kereta
yang baru setelah mengangkatnya dari rumah Abinadab yang di atas bukit.
Lalu Uza dan Ahyo, anak-anak Abinadab, mengantarkan kereta itu.
6:4 Uza berjalan di samping tabut Allah itu, sedang Ahyo berjalan di depan tabut itu.
6:5 Daud dan seluruh kaum Israel menari-nari
di hadapan TUHAN dengan sekuat tenaga, diiringi nyanyian, kecapi, gambus, rebana, kelentung dan ceracap.