1 Full Life: HARI KEDATANGAN-NYA.
Nas : Mal 3:2
Puncak penggenapan ayat ini akan terjadi pada kedatangan Kristus yang kedua kali ketika Ia akan mentahirkan (ayat Mal 3:3) dan menghakimi (ayat Mal 3:5) Israel. Dia akan mengusir semua orang jahat di negeri itu; hanya yang benar akan tetap tinggal (bd. Yes 1:25; Yeh 22:17-22).
1 Full Life: MALEAKHI.
Nas : Mal 1:1
Maleakhi bernubuat sekitar 100 tahun setelah kelompok pertama orang buangan kembali dari Babel ke tanah air mereka. Sekalipun umat itu pada mulanya menanggapi pemulihan mereka dengan semangat bagi Allah, komitmen mereka memudar dengan berlalunya tahun-tahun. Sekitar tahun 430 SM, umat itu dihadapkan oleh Maleakhi dengan kurangnya kepercayaan kepada Allah, ketidaksungguhan ibadah mereka dan ketidaksediaan mereka untuk taat kepada hukum Allah.