Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Tawarikh 12:7

12:7 Ketika TUHAN melihat bahwa mereka merendahkan diri, datanglah firman TUHAN kepada Semaya, bunyinya: "Mereka telah merendahkan diri, oleh sebab itu Aku tidak akan memusnahkan mereka. Aku segera akan meluputkan mereka dan kehangatan murka-Ku tidak akan dicurahkan atas Yerusalem dengan perantaraan Sisak.

2 Tawarikh 12:15

12:15 Bukankah riwayat Rehabeam dari awal sampai akhir semuanya tertulis dalam riwayat Semaya, nabi itu, dan Ido, pelihat itu, --yang juga memuat daftar silsilah. Antara Rehabeam dan Yerobeam terus-menerus ada perang.

Full Life: MEREKA TELAH MERENDAHKAN DIRI.

Nas : 2Taw 12:7

Jikalau kita telah berbuat dosa dan dihukum karenanya, kita harus merendahkan diri di hadapan Allah dan mengaku bahwa hukuman-Nya itu adil (ayat 2Taw 12:6; bd.

lihat cat. --> 2Taw 7:14).

[atau ref. 2Taw 7:14]

Tuhan akan mengampuni dosa-dosa kita dan memulihkan kita kepada kasih karunia dan perkenan-Nya, dan Dia bahkan mungkin mengurangi hukuman yang harus kita derita.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Taw 12:7,15
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)