Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

2 Tawarikh 6:3

TUHAN menepati janji-Nya kepada Daud
6:3 Kemudian berpalinglah raja lalu memberkati seluruh jemaah Israel, sedang segenap jemaah Israel berdiri.

2 Tawarikh 16:13

16:13 Kemudian Asa mendapat perhentian bersama-sama nenek moyangnya. Ia mati pada tahun keempat puluh satu pemerintahannya,

2 Tawarikh 20:3

20:3 Yosafat menjadi takut, lalu mengambil keputusan untuk mencari TUHAN. Ia menyerukan kepada seluruh Yehuda supaya berpuasa.

2 Tawarikh 20:18

20:18 Lalu berlututlah Yosafat dengan mukanya ke tanah. Seluruh Yehuda dan penduduk Yerusalempun sujud di hadapan TUHAN dan menyembah kepada-Nya.

2 Tawarikh 24:18-19

24:18 Mereka meninggalkan rumah TUHAN, Allah nenek moyang mereka, lalu beribadah kepada tiang-tiang berhala dan patung-patung berhala. Oleh karena kesalahan itu Yehuda dan Yerusalem tertimpa murka. 24:19 Namun TUHAN mengutus nabi-nabi kepada mereka, supaya mereka berbalik kepada-Nya. Nabi-nabi itu sungguh-sungguh memperingatkan mereka, tetapi mereka tidak mau mendengarkannya.

2 Tawarikh 28:14

28:14 Lalu orang-orang yang bersenjata itu meninggalkan tawanan dan barang-barang rampasannya di muka para pemimpin dan seluruh jemaah.

2 Tawarikh 28:19

28:19 Demikianlah TUHAN merendahkan Yehuda oleh karena Ahas, raja Israel itu, membiarkan kebiadaban berlaku di Yehuda dan berubah setia kepada TUHAN.

2 Tawarikh 35:17

35:17 Pada waktu itu orang Israel yang hadir di situ merayakan Paskah dan hari raya Roti Tidak Beragi selama tujuh hari.

Full Life: YOSAFAT MENJADI TAKUT, LALU MENGAMBIL KEPUTUSAN.

Nas : 2Taw 20:3

Berhadapan dengan krisis terbesar di dalam hidupnya (ayat 2Taw 20:1-2), Yosafat menangani suatu situasi yang tampaknya pelik dengan cara yang patut dicontohi. Ia mulai mencari Tuhan dengan berpuasa (ayat 2Taw 20:3), mengumpulkan orang lain untuk berdoa dan berpuasa (ayat 2Taw 20:4), mengakui ketidakmampuannya (ayat 2Taw 20:12), menaati Roh Kudus (ayat 2Taw 20:14-18), menaruh kepercayaan pada Tuhan dan firman-Nya (ayat 2Taw 20:20) dan mengucapkan syukur kepada Tuhan (ayat 2Taw 20:21-22).

Full Life: MENYERUKAN ... SUPAYA BERPUASA.

Nas : 2Taw 20:3

Mencari Tuhan

(lihat cat. --> 2Taw 15:2)

[atau ref. 2Taw 15:2]

dapat diperkuat melalui berpuasa. Puasa haruslah dengan tetap mengiring doa dan keinginan orang percaya agar kehendak Allah yang terjadi (lih. Ezr 8:23; Neh 9:1-2; Dan 9:3;

lihat cat. --> Mat 4:2;

lihat cat. --> Mat 6:16).

[atau ref. Mat 4:2; 6:16]

Full Life: MENGUTUS NABI-NABI ... MEREKA TIDAK MAU MENDENGARKANNYA.

Nas : 2Taw 24:19

Di bawah perjanjian yang lama, Allah mengutus para nabi untuk mendorong umat-Nya agar setia kepada Allah mereka dan hidup menurut syarat-syarat perjanjian. Di bawah perjanjian yang baru, para nabi dan berita mereka tetap perlu bagi kehidupan gerejawi. Mengabaikan atau menolak nabi-nabi Allah yang sejati akan mendatangkan kematian rohani bagi gereja

(lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Taw 6:3 16:13 20:3 20:18 24:18 24:19 28:14 28:19 35:17
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)