Amos 7:16
7:16 Maka sekarang, dengarlah
firman TUHAN! Engkau berkata: Janganlah bernubuat menentang
Israel, dan janganlah ucapkan perkataan menentang keturunan Ishak.
Amos 7:1
Penglihatan pertama: Belalang
7:1 Inilah yang diperlihatkan Tuhan ALLAH kepadaku
1 :
Tampak Ia membentuk kawanan belalang,
pada waktu rumput akhir mulai tumbuh, yaitu rumput akhir sesudah yang dipotong bagi raja.
Kisah Para Rasul 22:19
22:19 Jawabku: Tuhan, mereka tahu, bahwa akulah yang pergi dari rumah ibadat yang satu ke rumah ibadat yang lain dan yang memasukkan mereka yang percaya kepada-Mu ke dalam penjara
dan menyesah
mereka.
Yesaya 1:10
Bertobat lebih baik dari mempersembahkan korban
1:10 Dengarlah firman TUHAN,
hai pemimpin-pemimpin, manusia Sodom!
Perhatikanlah pengajaran
Allah kita, hai rakyat, manusia Gomora!
Yesaya 28:14
28:14 Sebab itu dengarlah firman TUHAN,
hai orang-orang pencemooh,
hai orang-orang yang memerintah rakyat yang ada di Yerusalem ini!
Yeremia 5:21
5:21 "Dengarkanlah ini, hai bangsa
yang tolol dan yang tidak mempunyai pikiran, yang mempunyai mata,
tetapi tidak melihat, yang mempunyai telinga, tetapi tidak mendengar!
Yeremia 28:15
28:15 Lalu berkatalah nabi Yeremia kepada nabi Hananya: "Dengarkanlah, hai Hananya! TUHAN tidak mengutus
engkau, tetapi engkau telah membuat bangsa ini percaya kepada dusta.
1 Full Life: DIPERLIHATKAN TUHAN ALLAH KEPADAKU.
Nas : Am 7:1-6
Amos diberikan dua penglihatan tentang hukuman Allah yang sudah
dekat atas Israel; hukuman itu akan berbentuk serangan belalang (ayat
Am 7:1) dan panas yang tinggi (ayat Am 7:4), yang menjadikan negeri
itu tandus dan terkena bencana kelaparan. Sang nabi memohon syafaat bagi
umat itu dan Tuhan menunda hukuman-Nya (ayat Am 7:3,6). Allah tidak
menginginkan kematian orang berdosa (1Tim 2:4; 2Pet 3:9), dan Ia
berjanji untuk menanggapi doa orang yang benar (Yak 5:16).