Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Amsal 1:10

1:10 Hai anakku, jikalau orang berdosa hendak membujuk engkau, janganlah engkau menurut;

Amsal 8:8

8:8 Segala perkataan mulutku adalah adil, tidak ada yang belat-belit atau serong.

Amsal 10:31

10:31 Mulut orang benar mengeluarkan hikmat, tetapi lidah bercabang akan dikerat.

Amsal 15:7

15:7 Bibir orang bijak menaburkan pengetahuan, tetapi hati orang bebal tidak jujur.

Amsal 20:23

20:23 Dua macam batu timbangan adalah kekejian bagi TUHAN, dan neraca serong itu tidak baik.

Amsal 20:30

20:30 Bilur-bilur yang berdarah membersihkan kejahatan, dan pukulan membersihkan lubuk hati.

Amsal 22:12

22:12 Mata TUHAN menjaga pengetahuan, tetapi Ia membatalkan perkataan si pengkhianat.

Amsal 24:2

24:2 Karena hati mereka memikirkan penindasan dan bibir mereka membicarakan bencana.

Amsal 29:5

29:5 Orang yang menjilat sesamanya membentangkan jerat di depan kakinya.

Full Life: ANAKKU, JIKALAU ORANG BERDOSA HENDAK MEMBUJUK ENGKAU.

Nas : Ams 1:10

Pada usia yang sangat muda dalam kehidupannya orang muda berhadapan dengan bujukan untuk berbuat dosa. Tekanan dari kawan sebaya akan menggoda mereka untuk bergabung dengan golongan mayoritas dan menikmati kesenangan-kesenangan berdosa. Orang muda dapat menolak godaan untuk berbalik dari Allah dan jalan-Nya dengan menggalang hubungan yang dekat dengan-Nya sebagai Tuhan mereka, dengan kesediaan berdiri sendiri, jika memang perlu, dalam komitmen mereka kepada jalan-jalan Allah yang benar (ayat Ams 1:15-16), dan dengan menyadari bahwa jalan kompromi dan kesenangan berdosa menuntun kepada sakit hati, kesukaran, malapetaka, dan kebinasaan (ayat Ams 1:27;

lihat cat. --> Mat 4:1-11).

[atau ref. Mat 4:1-11]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ams 1:10 8:8 10:31 15:7 20:23 20:30 22:12 24:2 29:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)