Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Amsal 12:1-7

12:1 Siapa mencintai didikan, mencintai pengetahuan; tetapi siapa membenci teguran, adalah dungu. 12:2 Orang baik dikenan TUHAN, tetapi si penipu dihukum-Nya. 12:3 Orang tidak akan tetap tegak karena kefasikan, tetapi akar orang benar tidak akan goncang. 12:4 Isteri yang cakap adalah mahkota suaminya, tetapi yang membuat malu adalah seperti penyakit yang membusukkan tulang suaminya. 12:5 Rancangan orang benar adalah adil, tujuan orang fasik memperdaya. 12:6 Perkataan orang fasik menghadang darah, tetapi mulut orang jujur menyelamatkan orang. 12:7 Orang fasik dijatuhkan sehingga mereka tidak ada lagi, tetapi rumah orang benar berdiri tetap.

Full Life: SIAPA MEMBENCI TEGURAN ADALAH DUNGU.

Nas : Ams 12:1

Kadang-kadang kita semua memerlukan teguran dan perbaikan. Orang sombong tidak senang dikoreksi, tetapi seorang yang rendah hati akan dengan tulus menerima kritikan serta menarik manfaat daripadanya (bd. Ams 1:7; Ams 6:23; 10:17).

Full Life: ISTRI YANG CAKAP ADALAH MAHKOTA SUAMINYA.

Nas : Ams 12:4

Biasanya hubungan antara manusia paling penting yang pernah akan kita miliki adalah dengan suami atau istri. Pasangan hidup yang baik akan ikut menyumbang kebahagiaan, sukacita, dan keberhasilan, sedangkan pasangan yang tidak baik akan menyebabkan banyak kesusahan dan kesedihan. Ketika mencari pasangan hidup, kita harus mempertimbangkan sifatnya dan komitmennya kepada Kristus dan standar-standar hidup kudus-Nya, sehingga kita tidak menikahi orang yang salah dan menyesal seumur hidup

(lihat cat. --> 1Kor 7:3;

lihat cat. --> 1Kor 7:14).

[atau ref. 1Kor 7:3,14]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ams 12:1-7
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)