Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Amsal 21:13

21:13 Siapa menutup telinganya bagi jeritan orang lemah, tidak akan menerima jawaban, kalau ia sendiri berseru-seru.

Amsal 29:18

29:18 Bila tidak ada wahyu, menjadi liarlah rakyat. Berbahagialah orang yang berpegang pada hukum.

Full Life: JERITAN ORANG LEMAH

Nas : Ams 21:13

(versi Inggris NIV -- orang miskin). Jikalau kita ingin agar Allah mendengarkan doa-doa kita ketika ada keperluan, maka kita juga harus mendengar dan menanggapi dalam kasih kebutuhan orang lain (bd. Mat 25:31-46; Luk 16:19-31; Yak 2:13).

Full Life: BILA TIDAK ADA WAHYU.

Nas : Ams 29:18

Ketika tidak ada penyataan jelas dan pernyataan tegas tentang kehendak dan standar Allah, umat Allah kehilangan keyakinan alkitabiah mereka, membuang pengekangan moral mereka dan akhirnya musnah (bd. Kel 32:25). Kehendak Allah yang dinyatakan dan perintah-Nya yang benar sebagaimana diungkapkan dalam Alkitab harus senantiasa dihadapkan kepada jemaat, jika tidak banyak akan mulai menjadi serupa dengan dunia (bd. Rom 12:1-2) dan melanggar hukum Allah.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ams 21:13 29:18
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)