1 Full Life: AKU BERSUKARIA DI DALAM TUHAN.
Nas : Yes 61:10-11
Setelah Kristus datang kembali, semua anggota kerajaan-Nya akan bersukacita. Mereka akan dikenakan "pakaian keselamatan" (yaitu: mereka akan menjadi anggota umat yang ditebus Allah) dan "jubah kebenaran" (yaitu: mereka akan hidup sesuai dengan standar-standar Allah).
1 Full Life: MENGENAKAN KEPADAMU PAKAIAN PESTA.
Nas : Za 3:4
Jubah Yosua yang kotor ditanggalkan, yang melambangkan penghapusan dosa Yosua (dan Israel). Dia kemudian dikenakan pakaian pesta dengan serban yang bersih di kepalanya, yang menunjukkan pemulihan penuh kepada jabatan imam. Dosa Israel telah dihapuskan dan mereka dikenakan jubah kebenaran ilahi; pentahiran yang sama tersedia bagi kita melalui Kristus (Ef 1:7; Rom 1:16-17; 3:22,25-26).