Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Daniel 3:2

3:2 Lalu raja Nebukadnezar menyuruh orang mengumpulkan para wakil raja, para penguasa, para bupati, para penasihat negara, para bendahara, para hakim, para ahli hukum dan semua kepala daerah, untuk menghadiri pentahbisan patung yang telah didirikannya itu.

Daniel 4:17

4:17 Titah ini adalah menurut putusan para penjaga dan hal ini menurut perkataan orang-orang kudus, supaya orang-orang yang hidup tahu, bahwa Yang Mahatinggi berkuasa atas kerajaan manusia dan memberikannya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, bahkan orang yang paling kecil sekalipun dapat diangkat-Nya untuk kedudukan itu.

Daniel 9:4

9:4 Maka aku memohon kepada TUHAN, Allahku, dan mengaku dosaku, demikian: "Ah Tuhan, Allah yang maha besar dan dahsyat, yang memegang Perjanjian dan kasih setia terhadap mereka yang mengasihi Engkau serta berpegang pada perintah-Mu!

Full Life: PENTAHBISAN PATUNG.

Nas : Dan 3:2

Atas permintaan Daniel, ketiga kawannya diangkat oleh raja kepada kedudukan yang bertanggung jawab di dalam pemerintahan Babel, sedangkan Daniel melayani di istana raja (Dan 2:49). Daniel mungkin tidak hadir di antara para pejabat yang diperintahkan untuk sujud menyembah patung emas itu; ia mungkin mengadakan perjalanan keliling negeri untuk raja saat itu, atau tanggung jawabnya mungkin berbeda dengan mereka yang disebut dalam ayat ini.

Full Life: YANG MAHATINGGI BERKUASA.

Nas : Dan 4:17

Raja perlu belajar bahwa Tuhan Allah itu mahakuasa dan dapat menempatkan siapa saja yang diinginkan-Nya untuk memerintah kerajaan-kerajaan dunia.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Dan 3:2 4:17 9:4
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)