Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Ulangan 30:1-3

Pulih setelah tobat
30:1 "Maka apabila segala hal ini berlaku atasmu, yakni berkat dan kutuk yang telah kuperhadapkan kepadamu itu, dan engkau menjadi sadar dalam hatimu di tengah-tengah segala bangsa, ke mana TUHAN, Allahmu, menghalau engkau, 30:2 dan apabila engkau berbalik kepada TUHAN, Allahmu, dan mendengarkan suara-Nya sesuai dengan segala yang kuperintahkan kepadamu pada hari ini, baik engkau maupun anak-anakmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu, 30:3 maka TUHAN, Allahmu, akan memulihkan keadaanmu dan akan menyayangi engkau. Ia akan mengumpulkan engkau kembali dari segala bangsa, ke mana TUHAN, Allahmu, telah menyerakkan engkau.

Ulangan 30:1

Pulih setelah tobat
30:1 "Maka apabila segala hal ini berlaku atasmu, yakni berkat dan kutuk yang telah kuperhadapkan kepadamu itu, dan engkau menjadi sadar dalam hatimu di tengah-tengah segala bangsa, ke mana TUHAN, Allahmu, menghalau engkau,

Kisah Para Rasul 8:1

Penganiayaan terhadap jemaat di Yerusalem
8:1 Saulus juga setuju, bahwa Stefanus mati dibunuh.(8-1b) Pada waktu itu mulailah penganiayaan yang hebat terhadap jemaat di Yerusalem. Mereka semua, kecuali rasul-rasul, tersebar ke seluruh daerah Yudea dan Samaria.

Kisah Para Rasul 8:1-2

Penganiayaan terhadap jemaat di Yerusalem
8:1 Saulus juga setuju, bahwa Stefanus mati dibunuh.(8-1b) Pada waktu itu mulailah penganiayaan yang hebat terhadap jemaat di Yerusalem. Mereka semua, kecuali rasul-rasul, tersebar ke seluruh daerah Yudea dan Samaria. 8:2 Orang-orang saleh menguburkan mayat Stefanus serta meratapinya dengan sangat.

Kisah Para Rasul 10:31

10:31 dan ia berkata: Kornelius, doamu telah didengarkan Allah dan sedekahmu telah diingatkan di hadapan-Nya.

Kisah Para Rasul 23:3

23:3 Membalas itu Paulus berkata kepadanya: "Allah akan menampar engkau, hai tembok yang dikapur putih-putih! Engkau duduk di sini untuk menghakimi aku menurut hukum Taurat, namun engkau melanggar hukum Taurat oleh perintahmu untuk menampar aku."

Kisah Para Rasul 23:2

23:2 Tetapi Imam Besar Ananias menyuruh orang-orang yang berdiri dekat Paulus menampar mulut Paulus.

Kisah Para Rasul 15:12

15:12 Maka diamlah seluruh umat itu, lalu mereka mendengarkan Paulus dan Barnabas menceriterakan segala tanda dan mujizat yang dilakukan Allah dengan perantaraan mereka di tengah-tengah bangsa-bangsa lain.

Kisah Para Rasul 1:21

1:21 Jadi harus ditambahkan kepada kami seorang dari mereka yang senantiasa datang berkumpul dengan kami selama Tuhan Yesus bersama-sama dengan kami,

Mazmur 119:2

119:2 Berbahagialah orang-orang yang memegang peringatan-peringatan-Nya, yang mencari Dia dengan segenap hati,

Mazmur 119:10

119:10 Dengan segenap hatiku aku mencari Engkau, janganlah biarkan aku menyimpang dari perintah-perintah-Mu.

Mazmur 119:58

119:58 Aku memohon belas kasihan-Mu dengan segenap hati, kasihanilah aku sesuai dengan janji-Mu.

Mazmur 119:145

119:145 Aku berseru dengan segenap hati; jawablah aku, ya TUHAN! Ketetapan-ketetapan-Mu hendak kupegang.

Yeremia 3:10

3:10 Juga dengan semuanya ini Yehuda, saudaranya perempuan yang tidak setia itu, tidak kembali kepada-Ku dengan tulus hatinya, tetapi dengan pura-pura, demikianlah firman TUHAN."

Yoel 2:12

Seruan untuk bertobat
2:12 "Tetapi sekarang juga," demikianlah firman TUHAN, "berbaliklah kepada-Ku dengan segenap hatimu, dengan berpuasa, dengan menangis dan dengan mengaduh."

Full Life: MENGUMPULKAN ENGKAU KEMBALI DARI SEGALA BANGSA.

Nas : Ul 30:3

Musa menubuatkan suatu pemulihan Israel yang akan mencakup pertobatan dan berbalik lagi kepada Allah (ayat Ul 30:2), pemulihan keadaan dan pembebasan dari penjajahan (ayat Ul 30:3-4), pengumpulan kembali kepada Tuhan (ayat Ul 30:5), pembaharuan rohani (ayat Ul 30:6), dan kemakmuran serta kelimpahan berkat (ayat Ul 30:7-10). Pemulihan terakhir Israel akan mencakup:

  1. (1) pemulihan "kaum sisa" Israel secara universal (ayat Ul 30:3-5; Yes 10:21-23; 11:11-12; Yer 30:24; 31:1,8,10; Yeh 39:25,28);
  2. (2) pertobatan dan berbalik kepada sang Mesias (ayat Ul 30:2,8,10; Yes 11:10,12; Yer 23:5-8; Yeh 37:21-25; Hos 5:15; Hos 6:1-3; Rom 11:25-27;

    lihat cat. --> Mat 23:39;

    [atau ref. Mat 23:39]

    lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

  3. (3) pembaharuan rohani (ayat Ul 30:3-6; Yer 32:37-41; Yeh 11:17-20).
  4. (4) berkat bagi Israel (Yer 31:8,10,12-13,28; Yeh 28:25-26; Am 9:11-15).
  5. (5) Israel melayani bangsa-bangsa bagi Allah (Yes 49:5-6; Yes 55:3-5; Yes 60:1-5; 61:5-6).
  6. (6) hukuman atas Israel (Yeh 20:34-38; Mal 3:2-5; 4:1) dan bangsa-bangsa (Yer 25:29-33; Dan 2:44-45; Yoel 3:1-2,12-14;

    lihat cat. --> Mat 25:32;

    [atau ref. Mat 25:32]

    lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

  7. (7) berkat besar bagi semua orang yang selamat dalam hukuman Kristus setelah kesengsaraan besar (Yes 19:22-24; 49:5; Mi 4:1-4; Za 2:10-12; Wahy 20:1-4;

    lihat cat. --> Mat 25:32).

    [atau ref. Mat 25:32]

  8. (8) Israel akan memiliki tanah perjanjian itu secara permanen dalam susana damai, aman, dan terjamin (Yer 32:37-41).
  9. (9) pemulihan pada hari-hari terakhir (Hos 3:4-5).
  10. (10) Kristus dan jemaat-Nya memerintah Israel dan bangsa-bangsa lainnya

    (lihat cat. --> Wahy 20:4).

    [atau ref. Wahy 20:4]

Full Life: MULAILAH PENGANIAYAAN YANG HEBAT.

Nas : Kis 8:1

Saulus tampaknya merupakan pemimpin (ayat Kis 8:1-3; 9:1) penganiayaan besar pertama yang sangat hebat terhadap gereja. Laki-laki dan perempuan dimasukkan ke dalam penjara (ayat Kis 8:3) dan disesah (Kis 22:19); banyak juga dihukum mati (Kis 22:20; 26:10-11). Namun Allah menggunakan penganiayaan ini untuk memulai pekerjaan pekabaran Injil yang besar dari gereja (ayat Kis 8:4).

Full Life: MULAILAH PENGANIAYAAN YANG HEBAT.

Nas : Kis 8:1

Saulus tampaknya merupakan pemimpin (ayat Kis 8:1-3; 9:1) penganiayaan besar pertama yang sangat hebat terhadap gereja. Laki-laki dan perempuan dimasukkan ke dalam penjara (ayat Kis 8:3) dan disesah (Kis 22:19); banyak juga dihukum mati (Kis 22:20; 26:10-11). Namun Allah menggunakan penganiayaan ini untuk memulai pekerjaan pekabaran Injil yang besar dari gereja (ayat Kis 8:4).

Full Life: PERINGATAN-PERINGATANNYA.

Nas : Mazm 119:2

Peringatan-peringatan Allah (Ibr. _'edot_) merupakan syarat-syarat atau tuntutan-tuntutan perjanjian yang dinyatakan sebagai kehendak Allah.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Deu 30:1-3,1Ki 8:47,48,2Ki 10:31 23:3,2Ch 15:12 31:21,Ps 119:2,10,Ps 119:58,145,Jer 3:10,Joe 2:12
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)