Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Efesus 3:10

3:10 supaya sekarang oleh jemaat diberitahukan pelbagai ragam hikmat Allah kepada pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa di sorga,

Efesus 4:11

4:11 Dan Ialah yang memberikan baik rasul-rasul maupun nabi-nabi, baik pemberita-pemberita Injil maupun gembala-gembala dan pengajar-pengajar,

Efesus 4:28-29

4:28 Orang yang mencuri, janganlah ia mencuri lagi, tetapi baiklah ia bekerja keras dan melakukan pekerjaan yang baik dengan tangannya sendiri, supaya ia dapat membagikan sesuatu kepada orang yang berkekurangan. 4:29 Janganlah ada perkataan kotor keluar dari mulutmu, tetapi pakailah perkataan yang baik untuk membangun, di mana perlu, supaya mereka yang mendengarnya, beroleh kasih karunia.

Full Life: PEMERINTAH-PEMERINTAH DAN PENGUASA-PENGUASA.

Nas : Ef 3:10

Ada dua arti yang mungkin dari ayat ini.

  1. 1) "Pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa di sorga" mungkin menunjuk kepada malaikat-malaikat yang baik (bd. Kol 1:16). Mereka melihat hikmat Allah yang menakjubkan ketika Ia mempertunjukkannya melalui gereja (1Pet 1:10-12).
  2. 2) Frasa ini mungkin menunjuk kepada kuasa-kuasa kegelapan yang memerintah alam roh (bd. Ef 6:12; Dan 10:13,20-21) kepada mereka "maksud abadi Allah" (ayat Ef 3:11) diberitahukan melalui pemberitaan tentang keselamatan oleh gereja dan melalui peperangan rohani terhadap Iblis dan pasukannya (bd. Ef 6:12-18; Dan 9:2-23; Dan 10:12-13; 2Kor 10:4-5).

Full Life: DAN IALAH YANG MEMBERIKAN.

Nas : Ef 4:11

Lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ef 3:10 4:11 4:28 4:29
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)