Keluaran 12:12
12:12 Sebab pada malam ini Aku akan menjalani
tanah Mesir, dan semua anak sulung,
dari anak manusia sampai anak binatang, akan Kubunuh,
dan kepada semua allah
di Mesir akan Kujatuhkan hukuman, Akulah, TUHAN.
Mazmur 97:7
97:7 Semua orang yang beribadah kepada patung
akan mendapat malu,
orang yang memegahkan diri karena berhala-berhala;
segala allah
sujud menyembah kepada-Nya.
Yesaya 19:1
Ucapan ilahi terhadap Mesir
19:1 Ucapan ilahi
terhadap Mesir
1 .
Lihat, TUHAN mengendarai awan
yang cepat dan datang ke Mesir, maka berhala-berhala Mesir gemetar di hadapan-Nya, dan hati orang Mesir, merana hancur
dalam diri mereka.
Yesaya 46:1-2
Para dewa Babel tidak berdaya
46:1 Dewa Bel
sudah ditundukkan, dewa Nebo
2 sudah direbahkan, patung-patungnya
sudah diangkut di atas binatang, di atas hewan; yang pernah kamu arak,
sekarang telah dimuatkan sebagai beban pada binatang yang lelah,
46:2 yang tidak dapat menyelamatkan bebannya itu. Dewa-dewa itu bersama-sama direbahkan dan ditundukkan dan mereka sendiri harus pergi sebagai tawanan.
Zefanya 2:11
2:11 TUHAN akan mendahsyatkan
mereka, sebab Ia akan melenyapkan para allah
di bumi,
dan kepada-Nya
akan sujud menyembah setiap bangsa daerah pesisir, masing-masing dari tempatnya.
Markus 3:11
3:11 Bilamana roh-roh jahat melihat Dia, mereka jatuh tersungkur di hadapan-Nya dan berteriak: "Engkaulah Anak Allah.
"
Lukas 10:18-20
10:18 Lalu kata Yesus kepada mereka:
"Aku melihat Iblis jatuh seperti kilat dari langit.
10:19 Sesungguhnya Aku telah memberikan kuasa kepada kamu untuk menginjak ular dan kalajengking 3 dan kuasa untuk menahan kekuatan musuh, sehingga tidak ada yang akan membahayakan kamu.
10:20 Namun demikian janganlah bersukacita 4 karena roh-roh itu takluk kepadamu, tetapi bersukacitalah karena namamu ada terdaftar di sorga."
Lukas 10:2
10:2 Kata-Nya kepada mereka:
"Tuaian memang banyak 5 , tetapi pekerja sedikit. Karena itu mintalah kepada Tuan yang empunya tuaian, supaya Ia mengirimkan pekerja-pekerja untuk tuaian itu.
Kolose 1:14-16
1:14 di dalam Dia kita memiliki penebusan
kita, yaitu pengampunan dosa.
Keutamaan Kristus
1:15 Ia adalah gambar
Allah
yang tidak kelihatan, yang sulung,
lebih utama dari segala yang diciptakan
6 ,
1:16 karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu
7 , yang ada di sorga dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa;
segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia.
1 Full Life: MESIR.
Nas : Yes 19:1-15
Yesaya menubuatkan hukuman Allah atas Mesir; oleh karena itu, tidak
ada gunanya Yehuda bersekutu diri dengan Mesir melawan serbuan Asyur.
1 Full Life: BEL ... NEBO.
Nas : Yes 46:1
Bel, juga disebut Marduk (bd. Yer 50:2) menjadi dewa tertinggi
Babel; Nebo adalah dewa pengetahuan, tulis-menulis, dan astronomi.
Dewa-dewa ini tidak dapat melindungi Babel dari kebinasaan.
1 Full Life: ULAR DAN KALAJENGKING.
Nas : Luk 10:19
"Ular dan kalajengking" adalah istilah yang menggambarkan kekuatan
yang paling berbahaya dari kejahatan rohani. Orang Kristen memiliki kuasa
atas roh-roh jahat karena Kristus telah mengaruniakan kuasa-Nya atas Iblis
kepada kita
(lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).
1 Full Life: JANGANLAH BERSUKACITA.
Nas : Luk 10:20
Kristus memperingatkan para murid bahwa mereka tidak boleh
menjadikan kuasa atas setan-setan atau keberhasilan dalam pelayanan sebagai
sumber pokok sukacita mereka. Sukacita mereka harus datang dari kenyataan
bahwa mereka telah dibebaskan dari dosa dan sedang menuju ke sorga
(lihat cat. --> Mat 7:22;
lihat cat. --> Mat 7:23).
[atau ref. Mat 7:22-23]
1 Full Life: TUAIAN MEMANG BANYAK.
Nas : Luk 10:2
Lihat cat. --> Mat 9:37.
[atau ref. Mat 9:37]
1 Full Life: YANG SULUNG ... DARI SEGALA YANG DICIPTAKAN.
Nas : Kol 1:15
Frasa ini tidak berarti bahwa Kristus adalah mahkluk yang
diciptakan. Sebaliknya, "yang sulung" mengandung makna PL yang sering
diberikan kepada kata ini: "pertama dalam kedudukan," "ahli waris" atau
"tertinggi" (mis. Kel 4:22; Yer 31:9; Mazm 89:28, di mana kata "yang
sulung" dipakai tentang kedudukan Daud sebagai raja, meskipun ia bukan anak
yang sulung). Sebagai Putra Allah yang abadi Kristus adalah ahli waris dan
penguasa atas segala ciptaan (bd. ayat Kol 1:18; Ibr 1:1-2).
1 Full Life: DI DALAM DIALAH TELAH DICIPTAKAN SEGALA SESUATU.
Nas : Kol 1:16
Paulus menegaskan kegiatan Kristus dalam penciptaan.
- 1) Segala sesuatu, baik yang bendawi maupun yang rohani, telah ada
karena karya Kristus sebagai pelaksana yang aktif dalam penciptaan
(Yoh 1:3; Ibr 1:2).
- 2) Segala sesuatu tetap bersatu dan terpelihara di dalam Dia (ayat
Kol 1:17; Ibr 1:3;
lihat art. PENCIPTAAN).