Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yehezkiel 26:7

26:7 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku membawa dari utara raja Nebukadnezar, raja Babel, raja segala raja untuk melawan Tirus dengan memakai kuda, kereta, pasukan berkuda, dan sekumpulan tentara yang banyak.

Yehezkiel 30:4

30:4 Pedang datang atas Mesir dan Etiopia akan gemetar pada saat berebahan orang-orang yang mati terbunuh di Mesir dan kekayaannya dilarikan dan dasar-dasarnya terbongkar.

Yehezkiel 30:22-25

30:22 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawan Firaun, raja Mesir, dan Aku akan mematahkan tangannya, baik yang masih kuat maupun yang sudah patah, dan Aku akan menjatuhkan pedang dari tangannya. 30:23 Aku akan menyerakkan orang Mesir di antara bangsa-bangsa dan menghamburkan mereka ke semua negeri. 30:24 Aku akan menguatkan tangan raja Babel dan akan memberikan pedang-Ku dalam tangannya, tetapi Aku akan mematahkan tangan Firaun dan ia akan merintih di hadapannya seperti orang yang mendapat luka berat. 30:25 Ya, Aku akan menguatkan tangan raja Babel, tetapi tangan raja Firaun akan jatuh terkulai. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku memberikan pedang-Ku dalam tangan raja Babel dan ia mengacungkannya melawan tanah Mesir.

Yeremia 43:10

43:10 lalu katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku mengutus orang untuk menjemput Nebukadnezar, raja Babel, hamba-Ku itu, supaya ia mendirikan takhtanya di atas batu-batu yang telah Kusuruh sembunyikan ini, dan membentangkan permadani kebesarannya di atasnya.

Yeremia 46:13

46:13 Firman yang disampaikan TUHAN kepada nabi Yeremia tentang datangnya Nebukadnezar, raja Babel, untuk memukul kalah tanah Mesir:

Yeremia 46:24-26

46:24 Puteri Mesir menjadi malu, diserahkan ke dalam tangan bangsa dari utara." 46:25 TUHAN semesta alam, Allah Israel, berfirman: "Sesungguhnya, Aku mendatangkan hukuman atas dewa Amon dari Tebe, atas Firaun beserta Mesir, dewa-dewanya dan raja-rajanya, yakni atas Firaun beserta orang-orang yang percaya kepadanya. 46:26 Aku akan menyerahkan mereka ke dalam tangan orang-orang yang berusaha mencabut nyawa mereka, yakni ke dalam tangan Nebukadnezar, raja Babel, dan para pegawainya. Tetapi sesudahnya negeri itu akan didiami seperti dalam zaman purbakala, demikianlah firman TUHAN.

Full Life: MEMUKUL KALAH TANAH MESIR.

Nas : Yer 46:13

Yeremia bernubuat bahwa bukan saja pasukan Babel akan mengalahkan Mesir di Karkemis, melainkan akan mengalahkan pasukan Mesir di negeri mereka sendiri (568-567 SM). Allah akan menunjukkan dengan jelas sekali bahwa dewa-dewa Mesir tidak dapat menyelamatkan mereka dari kekalahan (ayat Yer 46:25-26).

Full Life: NEGERI ITU AKAN DIDIAMI.

Nas : Yer 46:26

Kebinasaan itu bukan untuk selamanya; Mesir akan dipulihkan di masa depan dan pada zaman Mesias (bd. Yes 19:23-25; Yeh 29:8-14).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Eze 26:7 30:4,22-25,Jer 43:10 46:13,24-26
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)