Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yehezkiel 47:7

47:7 Dalam perjalanan pulang, sungguh, sepanjang tepi sungai itu ada amat banyak pohon, di sebelah sini dan di sebelah sana.

Mazmur 92:12

92:12 (92-13) Orang benar akan bertunas seperti pohon korma, akan tumbuh subur seperti pohon aras di Libanon;

Yesaya 60:21

60:21 Pendudukmu semuanya orang-orang benar, mereka memiliki negeri untuk selama-lamanya; mereka sebagai cangkokan yang Kutanam sendiri untuk memperlihatkan keagungan-Ku.

Yesaya 61:3

61:3 untuk mengaruniakan kepada mereka perhiasan kepala ganti abu, minyak untuk pesta ganti kain kabung, nyanyian puji-pujian ganti semangat yang pudar, supaya orang menyebutkan mereka "pohon tarbantin kebenaran", "tanaman TUHAN" untuk memperlihatkan keagungan-Nya.

Full Life: PENDUDUKMU SEMUANYA ORANG-ORANG BENAR.

Nas : Yes 60:21

Sepanjang kerajaan Mesias, Israel akan ditandai oleh kesetiaan dan kebenaran dan bukan oleh ketidaksetiaan dan kemurtadan dari sejarah lampaunya.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Eze 47:7,Ps 92:12,Isa 60:21 61:3
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)