Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Filemon 1:1-2

Salam
1:1 Dari Paulus, seorang hukuman karena Kristus Yesus dan dari Timotius saudara kita, kepada Filemon yang kekasih, teman sekerja kami 1:2 dan kepada Apfia saudara perempuan kita dan kepada Arkhipus, teman seperjuangan kita dan kepada jemaat di rumahmu:

Filemon 1:10

1:10 mengajukan permintaan kepadamu mengenai anakku yang kudapat selagi aku dalam penjara, yakni Onesimus

Filemon 1:23-24

Salam
1:23 Salam kepadamu dari Epafras, temanku sepenjara karena Kristus Yesus, 1:24 dan dari Markus, Aristarkhus, Demas dan Lukas, teman-teman sekerjaku.

Full Life: SEORANG HUKUMAN KARENA KRISTUS.

Nas : Filem 1:1

Paulus menulis surat ini kepada Filemon sementara dipenjarakan dua tahun di Roma (ayat Filem 1:1,9; bd. Kis 28:30).

Full Life: KEPADA JEMAAT DI RUMAHMU.

Nas : Filem 1:2

Rupanya rumah Filemon dipakai sebagai tempat berbakti orang percaya di Kolose. Gereja dalam rumah sudah umum pada zaman PB (bd. Rom 16:5; 1Kor 16:19; Kol 4:15). Baru pada abad ketiga disebut tentang gedung gereja yang terpisah dari rumah tinggal.

Full Life: ONESIMUS.

Nas : Filem 1:10

Onesimus, seorang hamba milik Filemon, telah melarikan diri, mungkin dengan membawa harta milik tuannya (ayat Filem 1:15-16,18-19). Entah bagaimana dia sampai ke Roma, berhubungan dengan Paulus dan bertobat kepada Kristus melalui pelayanan Paulus. Paulus sekarang menulis surat ini, memohon Filemon menerima Onesimus kembali dengan kelemahlembutan, kasih, dan pengampunan.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Flm 1:1-2,10,23-24
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)