Galatia 2:4
2:4 Memang ada desakan dari saudara-saudara palsu
yang menyusup masuk, yaitu mereka yang menyelundup
ke dalam untuk menghadang kebebasan
kita yang kita miliki di dalam Kristus Yesus, supaya dengan jalan itu mereka dapat memperhambakan kita.
Galatia 4:9
4:9 Tetapi sekarang sesudah kamu mengenal Allah, atau lebih baik, sesudah kamu dikenal Allah,
bagaimanakah kamu berbalik lagi kepada roh-roh dunia yang lemah dan miskin dan mau mulai memperhambakan diri
lagi
kepadanya?
Matius 23:4
23:4 Mereka mengikat beban-beban berat, lalu meletakkannya di atas bahu orang, tetapi mereka sendiri tidak mau menyentuhnya.
Kisah Para Rasul 15:10
15:10 Kalau demikian, mengapa kamu mau mencobai Allah
dengan meletakkan pada tengkuk murid-murid itu suatu kuk,
yang tidak dapat dipikul, baik oleh nenek moyang kita maupun oleh kita sendiri?
Kolose 2:16-22
Carilah perkara yang di atas
2:16 Karena itu janganlah kamu biarkan orang menghukum kamu
mengenai makanan dan minuman
atau mengenai hari raya,
bulan baru
ataupun hari Sabat
1 ;
2:17 semuanya ini hanyalah bayangan dari apa yang harus datang,
sedang wujudnya ialah Kristus.
2:18 Janganlah kamu biarkan kemenanganmu
digagalkan oleh orang yang pura-pura merendahkan diri
dan beribadah kepada malaikat
2 , serta berkanjang pada penglihatan-penglihatan dan tanpa alasan membesar-besarkan diri oleh pikirannya yang duniawi,
2:19 sedang ia tidak berpegang teguh kepada Kepala,
dari mana seluruh tubuh,
yang ditunjang dan diikat menjadi satu oleh urat-urat dan sendi-sendi, menerima pertumbuhan
ilahinya.
2:20 Apabila kamu telah mati bersama-sama dengan Kristus
dan bebas dari roh-roh dunia,
mengapakah kamu menaklukkan dirimu pada rupa-rupa peraturan,
seolah-olah kamu masih hidup di dunia:
2:21 jangan jamah ini, jangan kecap itu, jangan sentuh ini;
2:22 semuanya itu hanya mengenai barang yang binasa
oleh pemakaian dan hanya menurut perintah-perintah dan ajaran-ajaran
manusia.
Ibrani 9:8-11
9:8 Dengan ini Roh Kudus menyatakan,
bahwa jalan
ke tempat yang kudus itu belum terbuka, selama kemah yang pertama itu masih ada.
9:9 Itu adalah kiasan
masa sekarang. Sesuai dengan itu dipersembahkan
korban dan persembahan yang tidak dapat menyempurnakan mereka yang mempersembahkannya menurut hati nurani
mereka,
9:10 karena semuanya itu, di samping makanan
minuman
dan pelbagai macam pembasuhan,
hanyalah peraturan-peraturan
untuk hidup insani, yang hanya berlaku sampai tibanya waktu pembaharuan.
Kristus adalah Pengantara dari perjanjian yang baru
9:11 Tetapi Kristus telah datang sebagai Imam Besar
untuk hal-hal yang baik yang akan datang:
Ia telah melintasi kemah
yang lebih besar dan yang lebih sempurna, yang bukan dibuat oleh tangan manusia,
--artinya yang tidak termasuk ciptaan ini, --
1 Full Life: MAKANAN ... MINUMAN ... HARI SABAT.
Nas : Kol 2:16
"Menghukum kamu mengenai makanan dan minuman" barangkali menunjuk
kepada berbagai peraturan susunan makanan tapabrata Yahudi yang dianjurkan
kepada jemaat Kolose sebagai sesuatu yang perlu untuk keselamatan (bd. ayat
Kol 2:17). "Hari raya, bulan baru ataupun hari Sabat" mungkin menunjuk
kepada beberapa hari suci yang wajib pada penanggalan Yahudi. Paulus
mengajar bahwa orang Kristen dimerdekakan dari kewajiban semacam ini yang
menyangkut hukum dan upacara agama (Gal 4:4-11; 5:1;
lihat cat. --> Mat 12:1,
[atau ref. Mat 12:1]
tentang Sabat;
lihat cat. --> Mr 7:6,
[atau ref. Mr 7:6]
tentang legalisme).
1 Full Life: BERIBADAH KEPADA MALAIKAT.
Nas : Kol 2:18
Guru-guru palsu mengatakan bahwa mereka harus memohon kepada para
malaikat dan menyembahnya sebagai perantara agar manusia dapat berhubungan
dengan Allah. Paulus menanggapi hal memohon kepada malaikat sebagai
menggantikan Yesus Kristus sebagai Kepala Gereja yang tertinggi dan mampu
(ayat Kol 2:19); karenanya ia memperingatkan mereka terhadap hal itu.
Dewasa ini kepercayaan bahwa Yesus Kristus bukanlah satu-satunya perantara
di antara Allah dan manusia dimajukan dalam kebiasaan untuk beribadah dan
berdoa kepada orang kudus yang sudah meninggal, yang bertindak sebagai
pelindung dan perantara. Kebiasaan ini merampas keunggulan Kristus dan
kedudukan inti-Nya dalam rencana penebusan Allah. Penyembahan dan doa
kepada siapa saja selain Allah Bapa, Anak, dan Roh Kudus tidaklah
alkitabiah dan harus ditolak
(lihat cat. --> Kol 1:2;
[atau ref. Kol 1:2]
lihat art. IBADAH).