Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Hakim-hakim 2:15

2:15 Setiap kali mereka maju, tangan TUHAN melawan mereka dan mendatangkan malapetaka kepada mereka, sesuai dengan apa yang telah diperingatkan kepada mereka oleh TUHAN dengan sumpah, sehingga mereka sangat terdesak.

Ayub 4:5

4:5 tetapi sekarang, dirimu yang tertimpa, dan engkau kesal, dirimu terkena, dan engkau terkejut.

Ayub 10:3

10:3 Apakah untungnya bagi-Mu mengadakan penindasan, membuang hasil jerih payah tangan-Mu, sedangkan Engkau mendukung rancangan orang fasik?

Ratapan 3:1

Penghiburan dalam penderitaan
3:1 Akulah orang yang melihat sengsara disebabkan cambuk murka-Nya.

Full Life: AKULAH ORANG.

Nas : Rat 3:1

Dalam pasal Rat 3:1-66 bangsa Israel yang menderita itu digambarkan sebagai manusia yang ada di bawah hukuman Allah, tetapi masih memiliki harapan akan dipulihkan. Orang semacam itu menerima kebenaran bahwa kasih dan pertolongan Allah akan datang kepada mereka yang bertobat dan tetap menantikan Tuhan (ayat Rat 3:22-27).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Hak 2:15,Ayub 4:5,Ayub 10:3,Rat 3:1
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)