Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 51:21

51:21 Sebab itu, dengarlah ini, hai engkau yang tertindas, hai engkau yang mabuk, tetapi bukan karena anggur!

Yesaya 63:6

63:6 Aku memijak-mijak bangsa-bangsa dalam murka-Ku, menghancurkan mereka dalam kehangatan amarah-Ku dan membuat semburan darah mereka mengalir ke tanah."

Ratapan 4:21

4:21 Bergembira dan bersukacitalah, hai puteri Edom, engkau yang mendiami tanah Us, juga kepadamu piala akan sampai, engkau akan jadi mabuk lalu menelanjangi dirimu!

Habakuk 2:16

2:16 Telah engkau kenyangkan dirimu dengan kehinaan ganti kehormatan. Minumlah juga engkau dan terhuyung-huyunglah. Kepadamu akan beralih piala dari tangan kanan TUHAN, dan cela besar akan meliputi kemuliaanmu.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Isa 51:21 63:6,La 4:21,Hab 2:16
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)