Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 6:7

6:7 Ia menyentuhkannya kepada mulutku serta berkata: "Lihat, ini telah menyentuh bibirmu, maka kesalahanmu telah dihapus dan dosamu telah diampuni."

Yesaya 12:1

Nyanyian syukur atas keselamatan
12:1 Pada waktu itu engkau akan berkata: "Aku mau bersyukur kepada-Mu, ya TUHAN, karena sungguhpun Engkau telah murka terhadap aku: tetapi murka-Mu telah surut dan Engkau menghibur aku.

Yesaya 54:7-10

54:7 Hanya sesaat lamanya Aku meninggalkan engkau, tetapi karena kasih sayang yang besar Aku mengambil engkau kembali. 54:8 Dalam murka yang meluap Aku telah menyembunyikan wajah-Ku terhadap engkau sesaat lamanya, tetapi dalam kasih setia abadi Aku telah mengasihani engkau, firman TUHAN, Penebusmu. 54:9 Keadaan ini bagi-Ku seperti pada zaman Nuh: seperti Aku telah bersumpah kepadanya bahwa air bah tidak akan meliputi bumi lagi, demikianlah Aku telah bersumpah bahwa Aku tidak akan murka terhadap engkau dan tidak akan menghardik engkau lagi. 54:10 Sebab biarpun gunung-gunung beranjak dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih setia-Ku tidak akan beranjak dari padamu dan perjanjian damai-Ku tidak akan bergoyang, firman TUHAN, yang mengasihani engkau.

Yohanes 1:29

Yohanes menunjuk kepada Yesus
1:29 Pada keesokan harinya Yohanes melihat Yesus datang kepadanya dan ia berkata: "Lihatlah Anak domba Allah, yang menghapus dosa dunia.

Full Life: PADA WAKTU ITU.

Nas : Yes 12:1-6

Umat Allah akan memuji Dia ketika pemerintahan universal Mesias dimulai. Bahkan kini kita sudah harus berdoa untuk dan menantikan di dalam iman dan pengharapan kedatangan kembali Tuhan dan didirikannya pemerintahan kekal-Nya yang benar. Ketika hari itu tiba, kita akan menyanyikan nyanyian pujian ini.

Full Life: TIDAK AKAN MURKA TERHADAP ENGKAU.

Nas : Yes 54:9-10

Nubuat ini menunjuk kepada pemerintahan Kristus di bumi dengan umat-Nya di atas semua bangsa (pasal Wahy 20:1-22:21); pada hari yang akan datang itu, Allah tidak akan marah lagi dengan Israel.

Full Life: ANAK DOMBA ALLAH.

Nas : Yoh 1:29

Yesus merupakan Anak Domba yang disediakan Allah untuk dikorbankan sebagai pengganti orang berdosa (bd. Kel 12:3-17; Yes 53:7;

lihat art. PASKAH).

Melalui kematian-Nya, Yesus memungkinkan penghapusan kesalahan dan kuasa dosa dan membuka jalan kepada Allah bagi seluruh dunia.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Isa 6:7 12:1 54:7-10,Joh 1:29
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)