Ayub 1:22
1:22 Dalam kesemuanya itu Ayub tidak berbuat dosa dan tidak menuduh Allah berbuat yang kurang patut.
Ayub 2:6
2:6 Maka firman TUHAN kepada Iblis: "Nah, ia dalam kuasamu
1 ;
hanya sayangkan nyawanya.
"
Mazmur 76:10
76:10 (76-11) Sesungguhnya panas hati manusia akan menjadi syukur
bagi-Mu
2 , dan sisa panas hati itu akan Kauperikatpinggangkan.
Mazmur 89:9
89:9 (89-10) Engkaulah yang memerintah kecongkakan laut, pada waktu naik gelombang-gelombangnya, Engkau juga yang meredakannya.
Yesaya 27:8
27:8 Dengan menghalau dan dengan mengusir
mereka Engkau telah melawan mereka. Ia telah menyisihkan mereka dengan angin-Nya yang keras di waktu angin timur.
Lukas 8:32-33
8:32 Adalah di sana sejumlah besar babi sedang mencari makan di lereng gunung, lalu setan-setan itu meminta kepada Yesus, supaya Ia memperkenankan mereka memasuki babi-babi itu. Yesus mengabulkan permintaan mereka.
8:33 Lalu keluarlah setan-setan itu dari orang itu dan memasuki babi-babi itu. Kawanan babi itu terjun dari tepi jurang ke dalam danau
lalu mati lemas.
Wahyu 20:2-3
20:2 ia menangkap naga, si ular tua itu, yaitu Iblis dan Satan.
Dan ia mengikatnya seribu tahun
lamanya
3 ,
20:3 lalu melemparkannya ke dalam jurang maut,
dan menutup jurang maut itu dan memeteraikannya
di atasnya, supaya ia jangan lagi menyesatkan bangsa-bangsa
4 ,
sebelum berakhir masa seribu tahun itu; kemudian dari pada itu ia akan dilepaskan untuk sedikit waktu lamanya.
Wahyu 20:7-8
Iblis dihukum
20:7 Dan setelah masa seribu tahun itu berakhir,
Iblis akan dilepaskan
5 dari penjaranya,
20:8 dan ia akan pergi menyesatkan bangsa-bangsa
6 pada keempat penjuru bumi,
yaitu Gog dan Magog,
dan mengumpulkan mereka untuk berperang
dan jumlah mereka sama dengan banyaknya pasir di laut.
1 Full Life: IA DALAM KUASAMU.
Nas : Ayub 2:6
Allah mengizinkan Iblis mendatangkan penderitaan lagi atas Ayub
sebab baik komitmen Ayub sepenuhnya kepada Allah tidak dapat dibuktikan
ataupun usaha Allah untuk menebusnya dari dosa tidak dapat ditunjukkan
dengan efektif tanpa penderitaan yang tidak semestinya dialamai.
- 1) Ujian iman seorang benar melalui penderitaan semacam ini bermakna
besar, karena yang dipertaruhkan adalah nama Allah di dalam pergumulan
rohani terbesar sepanjang zaman, yaitu pertentangan di antara Allah
dengan Iblis.
- 2) Rasul Petrus, yang menulis dari perspektif PB, mengatakan, "... kamu
seketika harus berdukacita oleh berbagai-bagai pencobaan. Maksud
semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu -- yang jauh lebih
tinggi nilainya daripada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan
api -- sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan
pada hari Yesus Kristus menyatakan diri-Nya" (1Pet 1:6-7).
1 Full Life: AKAN MENJADI SYUKUR BAGI-MU.
Nas : Mazm 76:11
Teks :
- 1) Murka Allah yang diungkapkan dalam bentuk hukuman terhadap para
penindas umat-Nya menjadi syukur bagi-Nya dari orang-orang yang
dibebaskan.
- 2) Murka orang fasik bisa memberikan peluang kepada Allah untuk
menyelamatkan umat-Nya dan melakukan hal-hal besar bagi mereka; mis.
murka Firaun terhadap Israel menjadi kesempatan bagi Allah untuk
menunjukkan kuasa-Nya yang ajaib dalam membebaskan umat-Nya dari Mesir
(pasal Kel 5:1-12:51).
1 Full Life: NAGA ... MENGIKATNYA SERIBU TAHUN LAMANYA.
Nas : Wahy 20:2
Setelah kedatangan Kristus kembali dan peristiwa-peristiwa dari
pasal Wahy 19:1-21, Iblis akan diikat dan dipenjarakan selama seribu
tahun, supaya ia tidak memperdaya bangsa-bangsa. Ini menunjukkan
penghentian penuh dari pengaruhnya sepanjang masa ini. Setelah seribu tahun
itu, ia akan dilepaskan untuk suatu masa yang singkat agar memperdaya
mereka yang memberontak terhadap pemerintahan Allah (ayat
Wahy 20:3,7-9). Pekerjaan yang sangat khas dari Iblis ialah menipu (lih.
Kej 3:13; Mat 24:24; 2Tes 2:9-10).
1 Full Life: IA JANGAN LAGI MENYESATKAN BANGSA-BANGSA.
Nas : Wahy 20:3
Bangsa-bangsa yang akan ada selama pemerintahan Kristus di bumi
terdiri atas orang percaya yang hidup pada akhir masa kesengsaraan.
(lihat cat. --> Wahy 19:21;
lihat cat. --> Wahy 20:4).
[atau ref. Wahy 19:21; 20:4]
Sekalipun kadang kala istilah "bangsa-bangsa" dipakai secara khusus untuk
orang-orang yang tidak percaya, namun Yohanes memakainya juga untuk
menunjuk kepada orang-orang yang telah diselamatkan. (Wahy 21:24; 22:2).
1 Full Life: IBLIS AKAN DILEPASKAN.
Nas : Wahy 20:7
Pada akhir pemerintahan Kristus, Iblis akan dilepaskan.
- 1) Iblis sendiri yang tertipu hingga percaya bahwa ia masih dapat
mengalahkan Allah, akan diizinkan untuk memperdaya mereka yang berhasrat
untuk memberontak melawan pemerintahan Kristus. Ia akan menghimpun
sekumpulan besar pemberontak.
- 2) "Gog dan Magog" (ayat Wahy 20:8; berasal dari Yeh 38:1-39:29)
menggambarkan semua bangsa di dunia dan roh pemberontakan mereka melawan
Allah dan kebenaran.
1 Full Life: MENYESATKAN BANGSA-BANGSA.
Nas : Wahy 20:8
Ini merupakan pemberontakan terakhir dalam sejarah terhadap Allah.
Banyak dari antara mereka yang lahir dalam kerajaan seribu tahun akhirnya
memilih untuk menolak ketuhanan Kristus yang tampak dan sebagai gantinya
memilih Iblis dan dustanya. Hukuman Allah adalah kebinasaan total (ayat
Wahy 20:9).